cpu-data.info

Internet IndiHome dan Telkomsel Dilaporkan Down Hari Ini

Ilustrasi tanggal jatuh tempo pembayaran IndiHome 2022.
Lihat Foto

- Jaringan internet IndiHome dan operator seluler Telkomsel dilaporkan down alias tumbang pada Rabu sore ini (21/12/2022) sekitar pukul 16.24 WIB.

Pengguna layanan IndiHome dan Telkomsel mengeluhkan tumbangnya jaringan milik perusahaan BUMN itu di media sosial.

Cakupan gangguan jaringan Indihome dan Telkomsel tampaknya terjadi secara massal di berbagai wilayah di Indonesia.

Pantauan KompasTekno di media sosial Twitter, sejumlah pengguna yang terdampak jaringan Indihome dan Telkomsel down di antaranya di Jabodetabek, Bali, Garut, Bandung, Yogyakarta hingga Papua.

Baca juga: Layanan Indihome Mengalami Gangguan? Begini 3 Cara Lapornya

Menurut data dari situs Downdetector, jaringan internet Indihome dan Telkomsel dilaporkan down pada sekitar pukul 16.24 WIB.

Laporan gangguan Indihome dan Telkomsel di situs itu terus meningkat dan mencapai puncak pada pukul 16.54 WIB dengan total laporan mencapai 1.005 laporan untuk IndiHome dan 1.108 laporan untuk Telkomsel hingga pukul 16.56 WIB.

Mayoritas pengguna melaporkan masalah ketiadaan sinyal seluler hingga lenyapnya koneksi internet baik untuk jaringan Indihome maupun Telkomsel. Selain itu, pengguna juga melaporkan koneksi terputus Indihome ke TV kabel.

Respons Telkom dan Telkomsel

Menanggapi hal ini, pihak Telkom mengatakan tengah melakukan pengecekan untuk mengidentifikasi penyebab terjadinya gangguan.

Menurut VP Corporate Communication Telkom, Andri Herawan, saat ini kondisi jaringan internet IndiHome maupun Telkomsel sudah mulai membaik.

"Atas nama manajemen, Telkom menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan terdampak atas ketidaknyamanan yang dirasakan ini," kata Andri kepada KompasTekno.

General Manager External Corporate Communications Telkomsel, Aldin Hasyim, juga mengatakan hal senada.

Baca juga: Internet 5G Piala Dunia 2022 Qatar Diuji, Segini Kecepatannya

Menurut Aldin, jaringan internet Telkomsel berangsur pulih sekitar pukul 17.00 WIB. Aldin juga mengatakan, Telkomsel bersama TelkomGroup terus melakukan opimalisasi untuk percepatan pemulihan akses layanan secara menyeluruh.

"Kami menyampaikan permohonan maaf kepada sebagian pelanggan yang terdampak atas gangguan akses jaringan broadband Telkomsel yang sempat terjadi," kata Aldin kepada KompasTekno.

Aldin juga menegaskan bahwa Telkomsel mengapresiasi masukan dari para pelanggan untuk terus menggunakan produk dan layanan Telkomsel.

UPDATE 19.00: Menambahkan pernyataan resmi dari Telkom dan Telkomsel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat