Cara Redeem Gift Card Tokopedia
- Gift card Tokopedia merupakan produk berupa kartu bernilai tertentu yang dikeluarkan oleh sebuah brand atau perusahaan. Gift card tersebut nantinya bisa ditukarkan dengan koin dan dapat digunakan sebagai pengganti uang saat melakukan transaksi pembelian.
Untuk menggunakan gift card tersebut, terdapat sejumlah ketentuan. Seperti gift card hanya dapat digunakan untuk pembelian atau transaksi pada toko yang mengeluarkannya, dan gift card berlaku dalam jangka waktu yang telah ditentukan.
Sistem pembelian dan penggunaan gift card ini adalah 1:1. Artinya, jika Anda membeli gift card senilai Rp100.000, maka Anda akan mendapatkan 100.000 coins. Secara sederhana, 1 IDR sama dengan 1 GoPay coins.
Adapun jumlah minimal atau maksimal pembelian gift card yang bisa Anda beli adalah berkisar antara Rp10.000 sampai dengan Rp2.000.000. Anda bebas melakukan pembelian berapapun dengan minimal pembelian Rp10.000 dan tidak kurang dari Rp2.000.000.
Apabila Anda telah melakukan pembelian gift card, Anda akan mendapatkan email konfirmasi atau informasi yang menyatakan bahwa transaksi gift card Anda telah berhasil.
Dalam e-mail atau SMS tersebut, Anda juga akan mendapatkan sederet kode yang bisa Anda tukarkan. Kode yang telah ditukarkan, nantinya akan menjadi GoPay coins dan dapat dibelanjakan.
Berikut KompasTekno telah merangkumkan cara mudah dalam redeem gift card dari Tokopedia yang bisa Anda jadikan panduan.
Baca juga: Cara Cek dan Bayar Tagihan PDAM lewat Tokopedia
Masuk ke halaman Gift Card Tokopedia
Untuk redeem gift card dari Tokopedia, Anda harus membeli gift card di Tokopedia terlebih dahulu. Nantinya, Anda akan mendapatkan sederet kode untuk redeem gift card tersebut
Setelah itu, masuk ke halaman gift card Tokopedia yang ada pada menu “Top up dan Tagihan” untuk meredeem gift card. Anda juga bisa masuk melalui pencarian dengan mengetik “gift card” dan memilih “Tokopedia Gift Card” pada opsi yang ditampilkan
Pilih opsi Redeem Gift Card
Pada halaman gift card, Anda akan melihat 2 opsi yang ditampilkan di sana yakni “Redeem Gift Card” dan “Kirim Gift Card”. Pilih opsi redeem gift card untuk meredeem gift card dari Tokopedia
Masukkan kode Gift Card
Langkah selanjutnya, yakni masukkan kode gift card yang Anda miliki. Jika Anda belum memiliki kode gift card, Anda bisa melakukan pembelian gift card pada menu Tokopedia terlebih dahulu
Untuk melihat nominal hadiah yang akan Anda dapatkan, Anda bisa langsung mengklik “Cek Gift Card”. Jangan lupa untuk memastikan bahwa akun Tokopedia Anda telah terhubung dengan akun GoPay.
Baca juga: Tokopedia Bikin Paket Berlangganan Bebas Ongkir “PLUS by GoTo”
Tambahkan pop up nominal
Apabila Anda telah memasukkan kode gift card, klik “Tambahkan ke GoPay Coins”. Setelah itu Anda akan mendapatkan notifikasi yang menginformasikan bahwa nominal hadiah Anda berhasil ditambahkan di GoPay coins dan Anda bisa langsung menggunakan koin tersebut.
Selain pembelian gift card, Anda juga bisa melakukan transaksi lainnya pada aplikasi Tokopedia. Mulai dari berbelanja kebutuhan rumah tangga, membeli makanan atau minuman, melakukan top up, membayar tagihan, membeli tiket kereta, hingga melakukan perawatan kesehatan.
Melalui Tokopedia, Anda pun bisa mendapatkan informasi seputar diskon barang-barang dari toko yang ada di Surabaya atau sekitar Anda, barang-barang buatan lokal, hingga mengikuti live shopping dari beberapa brand.
Baca juga: Cara Bayar PBB Online via Tokopedia dengan Mudah
Itulah langkah mudah untuk redeem gift card Tokopedia yang bisa Anda ikuti. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Apa Arti Chat Bertanda Lingkaran di WhatsApp dan Bagaimana Bisa Muncul?
- WhatsApp Call Bisa Bikin Link Undangan Mirip Zoom, Begini Caranya
- Dalam 10 Hari, Jumlah Pemain Overwatch 2 Tembus 25 Juta
- Arti Peringatan Akun TikTok "Account Warning" dan Cara Memperbaikinya
- Samsung Galaxy A04 Resmi di Indonesia, Harga Mulai Rp 1 Jutaan