cpu-data.info

Cara Download Aplikasi Canva di Laptop Windows dan MacOS serta Syaratnya

Ilustrasi download Canva di laptop.
Lihat Foto

- Canva adalah platform dengan layanan utama desain grafis yang bisa diakses secara online. Canva memiliki beragam fitur desain untuk keperluan pembuatan konten publikasi, seperti poster, logo, presentasi, brosur, dan sebagainya.

Untuk mengakses Canva, caranya cukup mudah. Pengguna tinggal membuka website Canva yang beralamatkan di “www.canva.com”. Lewat versi website itu, pengguna bisa membuka Canva tanpa harus mengunduh aplikasi.

Baca juga: Cara Membuat Undangan Halalbihalal Simpel dan Cepat dengan Canva

Selain versi website, Canva juga tersedia dalam versi aplikasi di ponsel dan laptop. Di ponsel berbasis Android atau iOS, pengguna bisa mengunduh atau download Canva melalui toko aplikasi Google Play Store (Android) atau App Store (iOS).

Lantas, bagaimana cara download Canva di laptop? Cara download Canva di laptop, baik di laptop berbasis Windows maupun MacOS (Mac), bisa dilakukan dengan mengakses langsung situs web “www.canva.com”.

Namun, sebelum mengunduh aplikasi Canva di laptop, terdapat beberapa persyaratan yang perlu dipahami terlebih dahulu. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah penjelasan cara download Canva di laptop dan syaratnya.

Cara download Canva di laptop

1. Download Canva di laptop Windows

  • Buka browser di laptop, bisa Google Chrome, Safari, maupun Mozilla Firefox
  • Kunjungi laman berikut #
  • Pada halaman situs web tersebut klik opsi “Mulai Unduh”
  • Tunggu beberapa saat hingga file aplikasi Canva untuk laptop Windows berformat “.exe” berhasil terunduh
  • Buka file tersebut di folder unduhan laptop dan lakukan pemasangan

2. Download Canva di Mac

  • Buka browser di Mac, bisa Google Chrome, Safari, maupun Mozilla Firefox
  • Kunjungi laman berikut #
  • Pada halaman situs web tersebut klik opsi “Mulai Unduh”
  • Tunggu beberapa saat hingga file aplikasi Canva untuk laptop Mac berformat “.dmg” berhasil terunduh
  • Buka file tersebut di folder unduhan Mac dan lakukan pemasangan

Syarat download Canva di laptop

Dikutip dari laman resmi Canva, terdapat syarat minimal spesifikasi laptop untuk dapat mengunduh dan menjalankan aplikasi Canva. Adapun syarat download Canva di laptop tersebut adalah sebagai berikut:

Syarat download Canva di laptop Windows

  • CPU: minimal berkecepatan 1 GHz atau yang lebih tinggi
  • RAM : minimal 1 GB (direkomendasikan 4 GB)
  • Versi sistem operasi (OS): minimal Windows 10 versi 1909 atau yang lebih baru
  • Ruang kosong memori: minimal 1 GB

Syarat download Canva di Mac

  • CPU: menggunakan prosesor Intel 64-bit atau Apple M1
  • RAM: minimal 2 GB (direkomendasikan 4 GB)
  • Versi sistem operasi (OS): minimal MacOS Mojave atau yang lebih baru
  • Ruang kosong memori: minimal 1 GB

Baca juga: Siap Bagi-bagi THR? Begini Cara Buat Amplop Lebaran Menggunakan Canva

Apabila tidak memenuhi syarat minimal spesifikasi itu maka laptop kemungkinan besar bakal lebih sulit atau bahkan tidak bisa sama sekali untuk menjalankan Canva. Demikianlah penjelasan soal cara download Canva di laptop serta syaratnya, semoga bermanfaat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat