Segera Update WhatsApp Versi Ini, Ada Celah Keamanan Berbahaya
- WhatsApp belum lama ini mengumumkan bahwa aplikasi versi lawas mereka untuk smartphone Android dan iOS memiliki celah keamanan (bug) berbahaya.
Aplikasi WhatsApp yang dimaksud adalah WhatsApp Android/iOS versi 2.22.16.12. Selain WhatsApp "reguler", aplikasi WhatsApp Business Android/iOS dengan versi yang sama juga disebut memiliki bug serupa.
Dalam sebuah blog resmi, WhatsApp mengatakan versi WhatsApp tersebut memiliki dua celah keamanan yang berbahaya, masing-masing memilik kode "CVE-2022-36934" dan "CVE-2022-27492".
Baca juga: Pengguna WhatsApp Kini Bisa Bagikan Link Undangan Telepon dan Video Call, Mirip Zoom
Dari kedua kode tersebut, CVE-2022-36934 dianggap lebih berbahaya, lantaran memiliki skor potensi keamanan 9,8 dari skala 10 alias sudah berada di level atas (critical).
Celah keamanan dengan kode ini sendiri memungkinkan peretas (hacker) mengirimkan kode berbahaya melalui panggilan video (video call) WhatsApp.
Jika video call tersebut diterima, maka kode-kode ini akan berjalan di smartphone pengguna, dan peretas bisa saja memasang beragam aplikasi berbahaya, begitu juga mengontrol perangkat yang terdampak, dari jauh.
Sementara celah keamanan dengan kode CVE-2022-27492, yang memiliki skor keamanan 7,8 dari skala 10, memungkinkan peretas menyisipkan kode-kode berbahaya melalui sebuah file video yang dikirimkan via WhatsApp.
Baca juga: WhatsApp Siapkan Fitur Polling di Grup dan Caption Dokumen
Sejatinya, WhatsApp sudah memperbaiki kedua celah keamanan ini di versi WhatsApp berikutnya.
Namun, beberapa pengguna Android atau iOS kemungkinan masih ada yang menggunakan versi WhatsApp atau WhatsApp Business versi 2.22.16.12, terutama mereka yang mematikan fitur pembaruan (update) otomatis.
Pantauan KompasTekno di laman Play Store dan App Store, Rabu (28/9/2022), versi WhatsApp dan WhatsApp Business terbaru sendiri tercatat sudah berada di versi 2.22.19.76 (Android) dan 2.22.19.78 (iOS).
Baca juga: Status WhatsApp Bisa Berisi Pesan Suara Pengguna?
Nah, bagi Anda yang mematikan fitur update otomatis, ada baiknya untuk memperbarui aplikasi WhatsApp atau WhatsApp Business Anda ke versi terbaru sesegera mungkin. Ada baiknya Anda juga mengecek versi aplikasi WhatsApp yang sedang digunakan saat ini.
Untuk pengguna Android, cara mengecek versi aplikasi WhatsApp yang digunakan bisa dengan membuka menu Setting/Pengaturan > Apps/Aplikasi > WhatsApp, lalu gulir layar menuju kolom "versi aplikasi" yang berada di paling bawah.
Sementara untuk pengguna iPhone, bisa membuka menu Settings > General/Umum > iPhone Storage, lalu pilih aplikasi WhatsApp.
Aplikasi WhatsApp reguler versi terbaru bisa diunduh di tautan berikut ini (Android) atau berikut ini (iOS). Sedangkan WhatsApp Business versi terbaru bisa didapatkan di tautan berikut ini (Android) atau berikut ini (iOS).
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Intel Luncurkan Prosesor Desktop Generasi Ke-13 "Raptor Lake"
- Durasi IG Stories Diperpanjang Jadi 60 Detik, Sudah Bisa Dicoba di Indonesia
- Kurangi Kesenjangan Digital, Indonesia Gelar Kabel Serat Optik Sepanjang 11 Kali Keliling Bumi
- Genshin Impact Maintenance Rabu Pagi, Ini Update yang Akan Dibawa
- Tabel Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 8 Z di Indonesia