Biaya Ganti Baterai iPhone 14 Lebih Mahal dari iPhone 13
- iPhone 14 series telah resmi dirilis oleh Apple minggu lalu. Apple Store di AS mengungkapkan bahwa penggantian baterai (replacement battery) untuk seluruh model iPhone 14 (iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max) dapat dilakukan di toko mereka.
Namun, biaya yang harus dikeluarkan untuk mengganti baterai yanng rusak terbilang cukup mahal, karena telah naik 43 persen dari biaya perbaikan iPhone 13 sebelumnya.
Harga ganti baterai untuk iPhone 14 adalah 99 dollar AS atau sekitar Rp 1,47 jutaan, sedangkan iPhone 13 berkisar 69 dollar AS (Rp 1,02 juta).
Biaya tersebut mungkin bakal mengalami perubahan di sejumlah toko pihak ketiga Apple Store, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Mac Rumors, Selasa (13/9/2022).
Baca juga: Apakah Mengaktifkan Auto Brightness Bisa Menguras Baterai iPhone?
Biaya ganti baterai iPhone ini adalah di luar masa garansi satu tahun, atau tanpa AppleCare+. Jika memiliki AppleCare+ maka biaya ganti baterai iPhone bisa gratis, dengan catatan baterainya masih memiliki kapasitas di atas 80 persen dari aslinya.
Sementara itu, jika dibandingkan di negara lain seperti Inggris (UK), biaya replacement yang ditetapkan telah naik dari 69 poundsterling (Rp 1,19 juta) menjadi 105 poundsterling (Rp 1,82 juta).
Hal ini mengindikasikan bahwa kekuatan mata uang di setiap negara memiliki peran yang cukup penting terhadap biaya perbaikan baterai iPhone 14.
Ditambah kapasitas baterai yang dimiliki iPhone 14 dengan iPhone 13 tidak jauh berbeda. Oleh karena itu, kenaikan biaya perbaikan ini dianggap sebagai “pemborosan”.
Kapasitas baterai
Meski Apple sendiri tidak pernah mengungkap kapasitas baterai yang dimiliki iPhone, menurut laporan 9to5Mac, kapasitas yang dimiliki iPhone 13 reguler sekitar 3.227 mAH.
Sedangkan, iPhone 13 Pro dan 13 Pro Max masing-masing berkapasitas 3.095 mAH dan 4.352 mAH.
Baca juga: AirPods Pro 2 Meluncur dengan Baterai Lebih Awet, Ini Harganya
Beralih ke iPhone 14 series, iPhone 14 “reguler” memiliki baterai berkapaitas 3.279mAH, iPhone 14 Plus 4.325 mAH, iPhone 14 Pro 3.200 mAH, dan iPhone 14 Pro Max 4.323mAH.
Bila laporan ini benar, maka iPhone 13 reguler dan iPhone 14 reguler hanya selisih sekitar 48 mAH, sementara iPhone 13 dan 14 Pro memiliki selisih 105 mAH.
Selain layanan mengganti baterai rusak, Apple juga menyediakan layanan perbaikan untuk kamera depan, kerusakan layar, kerusakan/keretakan pada punggung ponsel, hingga kerusakan lainnya.
Ponsel yang masih mendapat layanan perbaikan ini terdiri dari iPhone 13 series, iPhone 12 series, iPhone 11 series, iPhone X series, iPhone 8 series, iPhone 7 series, iPhone 6 series, iPhone SE, hingga iPhone 5.
Untuk lebih lengkapnya terkait harga dan layanan perbaikan iPhone, bisa klik di sini.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Winamp Versi "Reborn" Resmi Dirilis, Tampilan Lama dengan Sejumlah Fitur Baru
- Resmi Cair, Ini 2 Link dan Cara Cek Penerima BSU Kemnaker Rp 600.000 serta Syaratnya
- iOS 16 Resmi Dirilis, Begini Cara Bikin Lock Screen Keren di iPhone, Sudah Coba?
- iOS 16 Resmi Rilis Hari Ini, Begini 2 Cara Update di iPhone via OTA dan iTunes
- "Kesibukan" Kominfo Saat Akhir Pekan gara-gara Ulah Bjorka