2 Cara Cek Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

- Mengakses layanan BPJS Kesehatan, seperti pindah fasilitas kesehatan dan turun kelas perawatan, kini bisa dilakukan secara mudah via aplikasi Mobile JKN. Dengan aplikasi itu, peserta tak perlu repot untuk datang ke kantor BPJS Kesehatan terdekat.
Kendati demikian, beberapa peserta mungkin lebih nyaman untuk datang langsung kantor dan bertemu petugas BPJS Kesehatan, guna mendapat informasi yang lebih jelas dan menghindari kemungkinan kesalahan teknis di aplikasi Mobile JKN.
Baca juga: Cara Cek Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan Sudah Cair atau Belum secara Online
Kantor BPJS Kesehatan umumnya telah hadir di sebagian besar kota/kabupaten Indonesia. Dengan begitu, peserta bisa langsung mengunjungi kantor BPJS terdekat dari domisilinya untuk memperoleh layanan.
Lantas, bagaimana cara cek kantor BPJS Kesehatan terdekat? Untuk cek kantor BPJS terdekat, setidaknya terdapat dua cara yang bisa dilakukan oleh peserta secara online. Pertama, cek kantor BPJS terdekat bisa dilakukan via website “bpjs-kesehatan.go.id”.
Kemudian, bisa juga memanfaatkan aplikasi peta dan Navigasi Google Maps, yang biasanya telah terpasang di ponsel secara default. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah
dua cara cek kantor BPJS Kesehatan terdekat.
Cara cek kantor BPJS Kesehatan terdekat via website
- Kunjungi website BPJS Kesehatan ini #.
- Kemudian, pada halaman awal website, klik menu “Layanan”.
- Setelah itu, pilih opsi “Alamat BPJS Kesehatan”.
- Selanjutnya, bakal muncul daftar alamat dari kantor cabang (KC) da kantor kota/kabupaten (KK) BPJS Kesehatan.
- Cari kantor BPJS Kesehatan terdekat dari domisili.
- Pada daftar tersebut, terdapat pula informasi mengenai kontak atau nomor telepon dari tiap kantor BPJS Kesehatan.

Baca juga: Daftar Lengkap Call Center BPJS yang Dapat Diakses Secara Online
Cara cek kantor BPJS Kesehatan terdekat via Google Maps
- Buka aplikasi Google Maps di ponsel.
- Ketik kata kunci “BPJS Kesehatan” pada kolom pencarian yang tertera di Google Maps.
- Setelah melakukan pencarian, bakal muncul titik-titik kantor BPJS Kesehatan terdekat dari lokasi saat ini.
- Google Maps juga akan menampilkan informasi mengenai jam operasional kantor dan nomor telepon yang bisa dihubungi. Informasi ini bisa diakses melalui menu daftar lokasi yang berada di bawah tampilan peta.

Baca juga: Cara Cetak Kartu BPJS Kesehatan secara Online via Aplikasi Mobile JKN
Demikianlah penjelasan seputar cara cek lokasi kantor BPJS terdekat dengan mudah via website “bpjs-kesehatan.go.id” dan Google Maps, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Tablet Samsung Galaxy Tab S10 FE Series Siap Masuk Indonesia
- Cara Bikin Foto AI Main PS Bareng Artis via ChatGPT yang Ramai di Medsos
- HP Android Honor Power Meluncur, Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh
- Ketika HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia
- Mark Zuckerberg Terancam Kehilangan Instagram dan WhatsApp
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Pasar Ponsel Dunia Tumbuh Awal 2025 berkat Ponsel Samsung dan Apple Ini
- Ini Kelebihan dan Kekurangan e-SIM Dibanding Kartu SIM Seluler Fisik
- iPhone XS Masih Layak Dibeli Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- Belum Terdaftar di PSE, LinkedIn, Canva, dan Belasan Aplikasi Kerja Terancam Diblokir Kominfo
- Google, YouTube, dkk Belum Muncul di Situs PSE Kominfo Meski Diklaim Sudah Daftar
- Tips Bikin Konten Live Streaming Agar Menarik Banyak Penonton dan Raup Banyak Uang
- Hari Terakhir Daftar PSE: Wikipedia, Yahoo, Waze Belum Tampak, Bakal Diblokir?
- Besok, Kominfo Bakal Blokir Twitch, Steam, Dota, Counter-Strike, Minecraft dkk?