10 Fitur Telegram Premium yang Tidak Dimiliki Versi Biasa
- Aplikasi pesan instan, Telegram resmi meluncurkan layanan berlangganan "Telegram Premium", Minggu (19/6/2022).
Telegram Premium membawa sejumlah fitur eksklusif yang tidak hadir di Telegram versi biasa. Misalnya saja, mengirim file dengan ukuran maksimal hingga 4 GB, mengakses stiker animasi dan reaction bergerak, hingga menggunakan fitur lainnya tanpa iklan.
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar fitur Telegram Premium yang tidak ada di Telegram versi biasa, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Blog Telegram, selasa (21/6/2022).
Baca juga: Telegram Premium Resmi Meluncur, Ini Bedanya Dibanding Versi Biasa
1. Kirim file hingga 4 GB
Fitur Telegram Premium pertama yang akan diterima pengguna adalah kemampuan untuk mengirim file hingga 4 GB.
Kemampuan ini meningkat dua kali lipat dibanding batas maksimal file yang bisa dikirim oleh pengguna Telegram biasa alias versi gratis. Apabila belum atau tidak berlangganan Telegram Premium, pengguna hanya bisa mengirim file dengan ukuran maksimal 2 GB saja.
Kendati demikian, pengguna Telegram versi gratis masih bisa mengunduh file berukuran 4 GB yang dikirimkan oleh pengguna Telegram Premium.
2. Download lebih cepat
Layanan Telegram Premium menjanjikan kemampuan download (unduh) foto, video, dan file dengan lebih cepat.
Meski demikian, tidak diketahui secara pasti berapa kecepatan unduh maksimal yang bisa dicapai. Telegram hanya mengatakan, file akan terunduh dengan kecepatan "tercepat yang paling dimungkinkan".
Artinya, kecepatan unduh yang bisa dinikmati tergantung layanan internet yang disediakan oleh operator seluler.
Baca juga: Telegram Punya 700 Juta Pengguna Aktif, Luncurkan Fitur Berbayar
3. Akses ke lebih banyak grup dan kanal
Fitur Telegram Premium berikutnya adalah memungkinkan pelanggan bergabung ke 1.000 kanal dan grup chat.
Selain itu, membuat 20 folder dengan masing-masing 200 obrolan dan 20 link publik (t.me/nama), menyimpan hingga 10 stiker, menampung 400 GIF, serta menyematkan hingga 10 chat.
Sebagai perbandingan, pengguna Telegram gratis hanya dapat bergabung ke 500 kanal dan grup, menyematkan 5 chat, 10 tautan publik, dan menampung 200 GIF.
Kemampuan lain yang bisa diraih oleh pengguna Premium adalah akses untuk dapat menulis bio yang lebih panjang.
Dengan berlanganan Telegram Premium, pengguna juga dapat menambahkan total empat akun ke Telegram, tidak lagi tiga seperti pengguna gratis.
4. Ubah pesan suara menjadi teks
Terkini Lainnya
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Rahasia Oppo Find X5 Pro 5G Bisa Rekam Video Malam Superjernih Beresolusi 4K
- Mengenal Condor Cluster, Superkomputer yang Dirancang dari 1.760 PlayStation 3
- 10 Link Download Twibbon World Music Day 2022 dan Cara Pakainya
- iPhone SE 3 Datang, iPhone SE 2 Turun Harga hingga Rp 1,5 Juta di Indonesia
- 12 Cara Mendapat "Uang" Primogem Gratis di Genshin Impact