Cara Mengatasi Error “Tidak Dapat Memuat Gambar Ketuk Untuk Mencoba Lagi” di Instagram

- Seringnya menggunakan Instagram membuat kita terkadang menemukan bug ata error. Salah satunya error dengan pemberitahuan “Couldn’t Load Image. Tap to Retry” atau dalam bahasa Indonesianya “Tidak dapat memuat gambar. Ketuk untuk mencoba lagi”.
Error tersebut menampilkan pemberitahuan bahwa gambar di suatu akun pengguna tertentu tidak dapat dimuat pada ponsel pengguna.
Permasalahan ini kerapkali disebabkan oleh beberapa faktor seperti koneksi internet yang tidak stabil, cache yang menumpuk, hingga versi aplikasi Instagram yang sudah terlalu lama dan membutuhkan pembaruan.
Untuk mengatasi hal ini, pengguna dapat mencoba dengan beberapa cara. Berikut ini beberapa solusi mengatasi error “Tidak dapat memuat gambar” pada Instagram.
Baca juga: Avatar TikTok Vs Instagram, Mana yang Lebih Menarik?
Periksa koneksi internet Anda
Cobalah untuk memeriksa apakah koneksi dan kecepatan data internet yang Anda gunakan stabil atau tidak. Anda dapat mencoba dengan melakukan tes kecepatan internet menggunakan speedtest.net. Berikut caranya:
- Kunjungi laman speedtest.net
- Klik “Mulai”
Nantinya laman akan menampilkan kecepatan internet yang Anda gunakan dalam satuan Mbps
Jika kecepatan melambat, bisa jadi masalah utama muncul error “tidak dapat memuat gambar ketuk untuk mencoba lagi” dikarenakan internet yang tidak stabil.
Anda dapat mengganti priovider atau beralih pada jaringan WiFi yang memiliki koneksi lebih stabil.
Cek apakah aplikasi sedang down
Untuk mengecek aplikasi sedang down atau tidak, Anda dapat mengunjungi laman DownDetector. Berikut ini caranya:
- Buka laman DownDetector
- Tuliskan “Instagram” pada kolom pengecekan aplikasi
- Klik “Search” atau yang ditandai dengan ikon kaca pembesar
Nantinya laman akan menampilkan laporan terkait status aplikasi sedang error atau tidak, dilengkapi dengan persentase hasil laporan error dari pengguna.
Baca juga: Postingan Instagram Kini Bisa Di-pin, Foto dan Video Favorit Bisa Ditaruh Paling Atas
Restart ponsel
Salah satu cara mengatasi error aplikasi paling mudah dan cepat adalah dengan restart ponsel Anda. Bagi sebagian pengguna melkaukan restart sejenak pada ponsel dapat mengembalikan seluruh erorr atau bug pada aplikasi. Caranya cukup mudah:
- Tekan tombol daya pada ponsel
- Pilih restart dan tunggu beberapa saat hingga dapat digunakan kembali
Setelah itu Anda dapat membuka kembali Instagram. Umumnya error “Couldn’t Load Image. Tap to Retry” sudah tidak lagi muncul dan gambar dapat muncul seperti sediakala.
Log out dan log in kembali
Cobalah log out dari aplikasi Instagram setelah beberapa menit lakukan log in kembali. Cara ini dapat mengatasi error “Tidak dapat memuat gambar” di Instagram pulih.
Hal ini memungkinkan Instagram dapat membangun koneksi dengan akun Anda di server Instagram dan memperbaiki masalah sinkronisasi kecil. Cara log out Instagram:
- Klik profil Instagram
- Pilih menu tiga garis vertikal di pojok kanan atas
- Gulir ke bawah dan klik “Log out/keluar”
- Setelah itu lakukan login kembali dengan memasukkan uisername dan password Instagram Anda
Memperbarui aplikasi
Salah satu penyebab terjadinya error aplikasi adalah pengguna masih menggunakan versi aplikasi lama.
Versi tersebut bisa jadi sudah tidak sinkron atau cocok dengan versi ponsel Anda saat ini. Sehingga hal tersebut memungkinkan muncul error “Couldn’t Load Image. Tap to Retry. Cara memperbarui aplikasi:
- Kunjungi Play Store atau App Store
- Cari Instagram
- Klik “Update”
Tunggu beberapa saat hingga update aplikasi selesai dan buka Instagram kembali
Cara update aplikasi umumnya dapat dilakukan dengan mudah.
Namun, beberapa pengguna masih mengabaikan untuk melakukan pembaruan aplikasi. Hal inilah yang jadi penyebab aplikasi mengalami beberapa error tertentu.
Baca juga: Instagram Reels Diperpanjang Jadi 90 Detik, Indonesia Sudah Kebagian
Demikian cara mengatasi error “Tidak Dapat Memuat Gambar Ketuk Untuk Mencoba Lagi” di Instagram. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Apa Itu GoPay Coins Tokopedia? Begini Cara Menggunakannya untuk Belanja
- Harga Bitcoin Anjlok 12 Persen, Terendah dalam 18 Bulan Terakhir
- Apple Bakal Rombak Kamera Depan iPhone 14
- 3 Cara Mengatasi Video WhatsApp Tidak Bisa Tersimpan di Galeri Ponsel
- Kenapa Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul di SMS? Ini 5 Penyebabnya