3 Cara Mengatasi Video WhatsApp Tidak Bisa Tersimpan di Galeri Ponsel
- WhatsApp memiliki fitur yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan semua kiriman media ke galeri ponsel, termasuk file yang berupa video. Dengan menyimpan video dari WhatsApp ke galeri ponsel, pengguna bisa membukanya kapan saja.
Namun, pada kondisi tertentu, mungkin beberapa pengguna bakal menjumpai persoalan kiriman video di WhatsApp tidak bisa tersimpan di galeri ponsel. Lantas, bagaimana cara mengatasi video WhatsApp tidak tersimpan di galeri ponsel?
Baca juga: Cara Gabung Dua Emoji Jadi Stiker WhatsApp Tanpa Aplikasi Tambahan
Sebelum mengetahui solusinya, penting untuk memahami dulu penyebab kenapa video yang dikirim dari WhatsApp tidak tersimpan. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara mengatasi video WhatsApp tidak tersimpan di galeri ponsel, serta penyebabnya.
Cara mengatasi video WhatsApp tidak tersimpan di galeri
1. Mengaktifkan fitur Auto Save
Fitur Auto Save WhatsApp memungkinkan pengguna untuk mengunduh otomatis kiriman video dari semua ruang obrolan. Bila fitur ini dinonaktifkan maka video tidak bisa terunduh secara otomatis dan tersimpan ke galeri ponsel nantinya.
Oleh karena itu, cara mengatasi video WhatsApp tidak tersimpan di galeri ponsel yang pertama adalah dengan memastikan bahwa fitur Auto Save telah aktif. Caranya, silakan klik menu “Setting” pada aplikasi WhatsApp.
Setelah itu, klik opsi “Penyimpanan dan Data”. Kemudian, pastikan pengaturan pengunduhan video di kolom “Unduh Otomatis Media” telah menggunakan opsi “WiFi” atau “WiFi dan Seluler”.
2. Mengaktifkan fitur penyimpanan video ke galeri ponsel
Video yang terunduh secara otomatis tersebut tidak bakal langsung disimpan ke galeri ponsel. Anda perlu mengaktifkan fitur penyimpanan video WhatsApp ke galeri ponsel terlebih dahulu.
Untuk mengaktifkan fitur itu, caranya klik menu “Settings” pada aplikasi WhatsApp. Kemudian, pilih opsi “Chat” dan aktifkan opsi bernama “Simpan ke Rol Kamera” (iOS) atau “Media Visibility” (Android).
Lewat opsi itu, semua video yang terunduh bakal otomatis tersimpan ke galeri ponsel. Bila opsi ini dinonaktifkan maka video yang terunduh dari ruang obrolan hanya akan tersimpan di aplikasi WhatsApp, tidak ke galeri ponsel.
3. Memastikan ketersediaan ruang kosong di memori penyimpanan ponsel
Penyebab video yang dikirim di WhatsApp tidak tersimpan di galeri bisa timbul juga karena memori penyimpanan ponsel sudah penuh. Saat memori penyimpanan penuh, sistem ponsel bakal otomatis menolak penyimpanan video dari WhatsApp.
Oleh karena itu, selain mengaktifkan dua fitur di atas, cara mengatasi video WhatsApp tidak tersimpan di galeri ponsel juga bisa dilakukan dengan memastikan bahwa masih tersedia ruang kosong di memori penyimpanan ponsel.
Untuk memastikan ketersediaan ruang kosong di memori penyimpanan ponsel, caranya bisa berbeda-beda di tiap ponsel. Misalnya di iPhone, bisa dengan membuka menu pengaturan perangkat, lalu klik opsi “Umum” dan pilih opsi “Penyimpanan iPhone”.
Bila ternyata ditemukan bahwa memori penyimpanan telah penuh, Anda bisa mencoba untuk mulai mengosongkannya dengan menghapus beberapa file yang mungkin kurang penting. Sehingga, kiriman video di WhatsApp dapat tersimpan di galeri ponsel.
Baca juga: Arti 10 Istilah yang Kerap Dipakai di WhatsApp: SW, TC, PAP, dan Lainnya
Itulah penjelasan seputar tiga cara mengatasi video WhatsApp tidak tersimpan di galeri ponsel, berikut dengan penyebabnya, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Kenapa Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul di SMS? Ini 5 Penyebabnya
- Mengenal MariSilicon X di Oppo Find X5 Pro 5G, Chipset yang Tawarkan Era Baru Fotografi dan Videografi Malam
- Edward Snowden Sebut Kripto Bukan Aset Investasi
- WhatsApp Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan 4 Cara Memperbaikinya
- Game "Ark: Survival Evolved" Gratis di Steam, Begini Cara Klaimnya