Redmi Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus Meluncur, Ini Spesifikasinya
- Xiaomi meluncurkan smartphone terbarunya, yakni Redmi Note 11T Pro series di China. Ada dua model yang diluncurkan, yakni Redmi Note 11T Pro dan Redmi Note 11T Pro+ (Plus). Keduanya adalah pelengkap seri Redmi 11T yang sudah lebih dulu dirilis beberapa waktu lalu.
Spesifikasi Redmi Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus hampir sama persis. Hanya ada beberapa aspek saja yang berbeda, seperti di kapasitas baterai, konfigurasi memori, dan dukungan fast charging.
Lantas bagaimana spesifikasi Redmi Note 11T Pro dan Redmi Note 11T Pro Plus versi China?
Baca juga: Bocoran Spesifikasi Redmi Note 11T Pro, Pakai Chip MediaTek
Spesifikasi Redmi Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus
Dari segi layar, kedua ponsel ini sama-sama mengusung layar IPS LCD 6,6 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.460 x 1.080 piksel) dan dukungan refresh rate hingga 144 Hz.
Refresh rate pada kedua perangkat ini dapat diturunkan menjadi 30 Hz dalam mode hemat daya. Redmi Note 11T Pro dan 11T Pro Plus memiliki desain layar dengan lubang kamera (punch hole) di sisi atas.
Lubang tersebut terletak secara simetris di sisi atas dan berfungsi sebagai rumah kamera selfie beresolusi 16 MP.
Kemudian di sisi belakang terdapat tiga kamera, yang terdiri dari kamera utama 64 MP (sensor Samsung Isocell GW1, f/1.72), kamera ultrawide 8 MP, dan kamera macro 2 MP
Untuk performa, Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus ditenagai oleh chipset Dimensity 8100. Note 11T Pro menawarkan pilihan RAM dan penyimpanan 6 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB.
Baca juga: Xiaomi 11T Series di Indonesia Sudah Bisa Update Android 12
Sedangkan Note 11T Pro Plus tersedia dalam dua konfigurasi RAM dan storage yang lebih tinggi, yakni RAM 8 GB/128 GB dan 8 GB/512 GB.
Salah satu aspek yang membedakan antara Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus dapat dijumpai pada kapasitas baterai dan fitur pengisian dayanya.
Note 11T Pro ditopang dengan baterai 5.080 mAh yang didukung dengan fast charging 67 Watt. Ukuran baterai tersebut lebih besar dibandingkan kapasitas baterai yang dimiliki Note 11T Pro Plus.
Sebagai perbandingan, Note 11T Pro Plus hanya dibekali baterai sebesar 4.400 mAh. Meskipun kapasitasnya lebih kecil, Note 11T Pro Plus didukung fitur fast charging yang lebih tinggi dibanding versi Pro, yakni hingga 120 Watt.
Dengan kecepatan tersebut, Note 11T Pro Plus diklaim hanya membutuhkan waktu 19 menit untuk mengisi daya baterai dari keadaan kosong hingga penuh.
Baca juga: Review Xiaomi 11T, Ponsel Flagship Murah dan Mewah
Untuk megontrol suhu panas yang dihasilkan saat proses pengisian ulang baterai, Xiaomi turut membekali kedua perangkat ini dengan chip Surge P1.
Spesifikasi lain yang dimiliki Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus mencakup port jack 3.55 mm, Bluetooth 5.3, sertifikasi rating IP53, MIUI 13, NFC, side fingerprint scanner, stereo speakers, dan Wi-Fi 6.
Di China, Redmi Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus hadir dalam pilihan warna Atomic Silver, Time Blue, dan Midnight Black.
Khusus untuk Note 11T Pro Plus, Xiaomi juga menghadirkan perangkat ini dalam edisi terbatas Astro Boy.
Pada edisi Asto Boy, bagian punggung Note 11T Pro Plus akan dihiasi dengan karakter robot laki-laki Astro Boy.
Baca juga: Hasil Benchmark Xiaomi 11T dan Uji Daya Tahan Baterainya
Redmi Note 11T pro dan Redmi Note 11T Pro Plus akan dijual di China mulai 31 Mendatang. Berikut harga Note 11T Pro dan Note 11T Pro Plus yang dijual di China, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Rabu (25/5/2022).
Harga Redmi Note 11T pro
- Redmi Note 11T Pro (6 GB/128 GB) - 1.799 yuan (sekitar Rp 3,9 juta).
- Redmi Note 11T Pro (8 GB/256 GB) - 2.199 yuan (sekitar Rp 4,8 juta).
Harga Redmi Note 11T Pro Plus
- Redmi Note 11T Pro Plus 8 GB/128 GB - 2.099 yuan (sekitar Rp 4,6 juta).
- Redmi Note 11T Pro Plus 8 GB/512 GB - 2.499 yuan (sekitar Rp 5,9 juta).
- Redmi Note 11T Pro Plus edisi Astro Boy 8 GB/512 GB - 2.499 yuan (sekitar Rp 5,5 juta).
Baca juga: Melihat Hasil Foto Kamera Xiaomi 11T
Terkini Lainnya
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- Instagram Umumkan Tampilan Baru yang Lebih Segar
- Corsair Luncurkan Voyager A1600 AMD Advantage Edition, Laptop Gaming dengan Touch Bar
- MediaTek Luncurkan Chipset Helio G99 untuk Ponsel Gaming 4G
- Samsung Galaxy A03 Versi RAM 4/128 GB Hadir di Indonesia, Ini Harganya
- Bocoran Lengkap iPhone 14: Desain, Spesifikasi, Harga, hingga Tanggal Peluncuran