Daftar HP Xiaomi yang Kebagian Android 13 Beta 2 dan Cara Mendapatkannya
- Sistem operasi (OS) Android 13 Beta versi Beta 2 resmi diumumkan Google dalam acara konferensi developer tahunan, Google I/O, Rabu (11/5/2022). Sebetulnya, Android 13 sudah diperkenalkan sejak awal tahun ini.
Hanya saja, penggulirannya baru sebetas untuk developer atau pengembang saja. Kemudian, sistem operasi ini digulirkan untuk pengguna smartphone Pixel buatan Google dalam versi beta pertama.
Nah, Google lantas memperbarui versi beta Android 13, yang kali ini disebar ke lebih banyak merk smartphone lain. Salah satunya adalah perangkat buatan Xiaomi.
Baca juga: Android 13 Beta 2 Dirilis, Ini Smartphone Oppo, Xiaomi, dkk yang Kebagian
Adapun Android 13 versi Beta 2 mulai tersedia di smartphone Xiaomi mulai hari ini, Kamis (12/5/2022). Ada dua smartphone dan satu tablet Xiaomi yang kebagian Adnroid 13 versi Beta 2, yakni:
- Xiaomi 12
- Xiaomi 12 Pro
- Xiaomi Pad 5
Cara mendapatkan Android 13 versi Beta 2
Sebelum memperbarui OS ke Android 13 Beta 12, ada beberapa hak yang perlu diperhatikan, yakni:
- Cadangkan terlebih dahulu seluruh data yang tersimpan di dalam ponsel
- Pastikan baterai perangkat terisi penuh, minimal cukup untuk melakukan update OS
- Pastikan koneksi internet stabil, sehingga pembaruan bisa selesai
- Unduh Android 13 build untuk Xiaomi 12, Xiaomi 12 Pro, dan Xiaomi Pad 5
- Unduh juga Android 13 build melalui metode fastboot yang bisa dilihat di tautan berikut.
Bagi pengguna Xiaomi 12, Xiaomi 12 Pro, atau Xiaomi pad 5 yang ingin mencoba Android 13 versi Beta 2, wajib mendaftar program Beta terlebih dahulu. Berikut langkahnya, seperti dihimpun KompasTekno dari India Today, Kamis (12/5/2022):
- Klik link berikut untuk mendaftar program Beta Google
- Apabila belum memiliki dan login ke akun Google, Nada akan diminta untuk membuat akun atau masuk terlebih dahulu
- Jika sudah login, pengguna akan diarahkan ke laman utama pendaftaran program Beta.
- Klik "lihat perangkat yang memenuhi syarat" yang ada di header bagian atas
- Google akan mendeteksi apakah akun Google Anda ada yang terhubung ke perangkat yang memenuhi syarat update ke Android 13 versi Beta 2 atau tidak
- Apabila perangkat mendukung dan memenuhi syarat, akan muncul tommbol "Opt in", klik tombol tersebut
- Nantinya akan muncul dua opsi, yakni program beta Android 12 atau Andori 13
- Apabila perangkat yang Anda gunakan saat ini menjalankan OS Andrpid 12, maka klik opsi Android 13. Jika perangkat belum diperbarui ke sistem operasi Android 12, maka sebaiknya lakukan update lebih dahulu.
- Sedikit catatan, Anda hanya bisa memilih opsi Android 13 versi Beta 2 apabila perangkat Anda sudah di-update ke Android 12 versi publik yang sudah stabil, bukan versi beta.
- Apabila OS sudah di-update, pengguna akan disuguhkan syarat dan ketentuan program beta Android. Bacalah sambil gulir ke bawah, hingga menemukan kotak centang "Saya setuju syarat dan ketentuan program beta"
- Klik "Confirm" untuk menyelesaikan proses pendaftaran program beta.
Nantinya, update sistem operasi akan tersedia seperti pembaruan OS pada umumnya, yakni melalui over teh air (OTA). Informasi update sistem biasnaya muncul di pop-up layar ponsel.
Namun, Anda juga bisa mengeceknya secara manual dengan menuju menu pengaturan/setting>sistem>pembaruan sistem. Kemudian lakukan instalasi OS Android 13 versi Beta 2.
Baca juga: Xiaomi 11T Series di Indonesia Sudah Bisa Update Android 12
Nantinya, Anda akan diminta untuk melakukan "reboot" (menyalakan ulang dan memulihkan sistem) pada ponsel, sebelum bisa menjajal OS anyar ini smartphone Xiaomi.
Anda bisa keluar dari program Beta ini kapan saja. Biasanya, cara ini dilakukan jika mendapati banyak bug (masalah) di Android versi terbaru. OS versi terbaru, terutama yang belum dirilis ke publik secara resmi, biasanya masih menyimpan banyak bug dan belum stabil, sehingga sering terjadi error.
Apabila Anda keluar dari program Beta, maka semua data pengguna di perangkat akan dihapus sepenuhnya.
Anda juga bisa melakukan factory reset untuk mengembalikan ke sistem operasi semula yang lebih stabil, sebagaimana dihimpun dari situs forum Xiaomi Community.
Fitur Android 13 Beta 2
Android 13 Beta 2 membawa sejumlah fitur baru terkait keamanan, dukungan video, hingga hapus riwayat clipboard otomatis.
Dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Android 13 Beta 2 menyertakan izin baru terkait notifikasi, fitur pelindung privasi untuk foto, izin yang ditingkatkan ketika memasangkan perangkat dengan perangkat lain terdekat dan akses file media, pengaturan bahasa khusus pada aplikasi, serta warna ikon aplikasi yang dicocokkan dengan tema.
Baca juga: Penampakan Awal Android 13 Beserta Fitur Barunya
Selain itu, pembaruan OS ini juga hadir dengan dukungan video HDR, Bluetooth LE Audio, serta MIDI 2.0 melalui USB.
Khusus untuk tablet, seperti Xiaomi Pad 5, Android 13 Beta 2 didukung fitur hapus riwayat clipboard secara otomatis, serta kontrol media yang menampilkan sampul album terkait.
Kemudian ada juga menu pengaturan Keamanan & Privasi terpadu yang baru, di mana pengguna akan melihat indikator status keamanan perangkat dengan jelas berdasarkan warnanya.
Tak hanya itu, pengguna juga akan mendapatkan rekomendasi yang dapat dilakukan sesuai dengan staus keamanan perangkat. Setelah Android 13 Beta 2 dirilis, Google juga berencana meluncurkan pembaruan Beta selanjutnya yang dijadwalkan pada Juni mendatang.
Terkini Lainnya
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- Google Pamer Tampang Pixel 7 Series dan Pixel Tablet
- Perubahan Jadwal Pertandingan FIFA Online 4 di SEA Games 2021
- Balon Udara Liar Makin Mengkhawatirkan Penerbangan
- Hasil Undian Grup FIFA Online 4 SEA Games 2021, Indonesia Bersama Thailand dan Singapura
- Harga Terra Luna Coin Anjlok dari Rp 1,7 Juta Jadi Rp 19.000