cpu-data.info

Link Pantau Perolehan Medali Sea Games 2021 dan Jadwal Pertandingannya

Link perolehan medali SEA Games 2021
Lihat Foto

- Pesta olahraga untuk negara kawasan Asia tenggara yang ke-31 atau SEA Games 2021 telah mulai berlangsung, dengan Vietnam sebagai tuan rumahnya.

Pagelaran ini sejatinya diselenggarakan pada akhir 2021, tapi harus ditunda hingga tahun ini lantaran pandemi. Pembukaan SEA Games 2021 sendiri berlangsung tanggal 12 Mei 2022, dengan terdapat lebih dari 40 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan.

Baca juga: Jadwal E-sports SEA Games 2022 Free Fire dan Tim yang Bertanding

Kendati dibuka pada tanggal tersebut, beberapa cabor telah bertanding lebih dulu, di antaranya seperti sepak bola, catur, kickboxing, selam akuatik, dan sebagainya. Dari pertandingan yang telah berjalan, perolehan medalinya saat ini sudah bisa dilihat.

Adapun untuk cek perolehan medali SEA Games 2021 bisa dilakukan secara online melalui website resmi dari penyelenggara, yakni “seagames2021.com”. Bagi Anda yang ingin turut memantau perkembangan perolehan medali SEA Games 2021, berikut caranya.

Cara cek perolehan medali SEA Games 2021

Alternatif pertama, Anda dengan mudah bisa cek klasemen perolehan medali SEA Games 2021 setiap saat dengan mengunjungi Klasemen Medali SEA Games di sini.

Alternatif kedua, bisa menggunakan website resmi SEA Games 2021, berikut ini caranya:

  • Kunjungi link perolehan medali SEA Games 2021 ini #
  • Pada halaman awal, silakan klik opsi “Competition Result”
  • Setelah itu, bakal muncul daftar negara yang bertanding di SEA Games 2021, berikut dengan perolehan medalinya.

Sebagai catatan website tersebut tersedia dalam dua bahasa, yakni bahasa Vietnam dan bahasa Inggris. Jadi, pastikan telah mengatur website dengan bahasa yang mudah dipahami. Caranya, klik ikon persegi di pojok kanan atas pada halaman awal website.

Sementara itu, pada link perolehan medali SEA Games 2021 tersebut, Anda juga bisa melihat jadwal pertandingan dari tiap cabang olahraga. Untuk caranya, cukup klik opsi “Competition Schedule” pada halaman awal website “seagames2021.com”.

Dari website tersebut, diketahui jadwal pertandingan SEA Games 2021 untuk tiap cabang olahraga adalah sebagai berikut.

Baca juga: Jadwal SEA Games 2021 Mobile Legends, Mulai 21 Mei 2022

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat