Arti Kata "Bestie" yang Sedang Viral di TikTok dan Twitter

- Bahasa-bahasa gaul memang tidak ada habisnya. Salah satu yang terbaru saat ini adalah penggunaan kata ‘bestie’ yang sedang viral di TikTok dan Twitter.
Bahkan, kata "bestie" cukup sering digunakan di media sosial lain, seperti Instagram bahkan ketika chatting di aplikasi perpesanan seperti WhatsApp.
Adapun sapaan ini biasa diungkapkan antar-pengguna Twitter atau TikTok untuk saling berinteraksi.
Seperti membalas komentar atau menyapa pengguna lain. Sapaan ini bahkan juga tidak harus digunakan untuk pengguna yang telah terhubung (followes atau following) namun juga pengguna lain yang tidak saling mengenal atau orang asing.
Baca juga: Ini Arti TBL, Bahasa Gaul yang Trending di TikTok dan Twitter
Secara umum, sapaan ‘Bestie’ lebih kerap dilontarkan oleh sesama pengguna wanita. Namun apa arti sebenarnya kata ‘bestie’ yang sedang viral di Twitter dan TikTok ini?
Menurut kamus bahasa daring kata ‘bestie/besti’ merupakan istilah slang internasional yang digunakan untuk menyebut teman terbaik atau sahabat yang kita punya.
"Slang" atau yang kerap diistilahkan sebagai bahasa gaul adalah ragam bahasa musiman yang digunakan sekelompok sosial tertentu. Bahasa slang dituturkan di situasi informal.
Secara sederhana, ‘bestie’ bisa diartikan sebagai best friend dalam bahasa Inggris yang jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia berarti teman baik atau sahabat.
Lantas mengapa banyak pengguna yang menggunakan sapaan ini khususnya di TikTok dan Twitter?
Baca juga: Bukan Wireless Fidelity, Ini Arti WiFi yang Sebenarnya
Dilansir dari This Interest Me, pada dasarnya penggunaan kata ‘bestie’ ini bertujuan untuk menyapa pengguna satu sama lain sebagai bentuk kasih sayang.
Sapaan ini juga dirasa lebih menghangatkan dan sebagai awalan yang baik untuk memulai berinteraksi dengan satu sama lain seperti berkomentar maupun berkirim pesan. Kata ‘bestie’ tidak memiliki arti tersembunyi apapun dan murni berarti ‘sahabat’.
Selain memiliki kesan yang lebih hangat, banyak orang yang menggunakan kata tersebut karena percaya bahwa kata "bestie" memang terdengar lebih ramah dan menyenangkan.
Awal mula munculnya kata "bestie"
Mungkin kata "bestie" memang tidak asing terdengar sejak dahulu. Namun, kepopulerannya tak seperti saat ini hingga menjadi salah satu bahasa gaul yang menjadi sapaan sehari-hari pengguna Tiktok dan Twitter.
Populernya kata "bestie" juga tidak terlepas dari salah satu pengguna TikTok yang mengunggah videonya dengan kata "bestie" di beberapa video TikToknya.
Pada Januari 2021, seorang pengguna TikTok dengan handle "tiktoshh" mengunggah video dengan kalimat berulang kali meneriakkan kalimat “Bestie vibes only” di videonya.
@tiktoshhBestie vibes only
? Bestie vibes - Breezysmamager
Video tersebut kemudian menjadi viral dan pengguna TikTok lain mulai menggunakan suara tersebut dengan video mereka sendiri. Sederhananya, sound tersebut akhirnya populer dan dibuat ulang (remake) menjadi backsound sejumlah video lain.
Baca juga: Apa Itu PM, PC, VC, VN, dan TC yang Sering Dipakai di Obrolan WhatsApp?
Hingga satu minggu kemudian, akun "tiktoshh" mengunggah video lain, di mana dia memulai mengatakan “Bestie, I’m afraid to ask you this. I’m afraid to ask you this. I’m afraid to ask you this.”
@tiktoshh #greenscreen ? Im afraid to ask you Tiktoshh - Breezysmamager
Sampai pada Februari 2021, istilah atau kata "bestie" kemudian semakin banyak digunakan khususnya pada pengguna TikTok dan Twitter.
Terkini Lainnya
- Bytedance "Suntik Mati" Fitur Mirip Instagram di TikTok
- Bagaimana Cara Wireless Charging di HP Bekerja? Ini Penjelasannya
- 7 Trik Memperkuat Sinyal di iPhone
- Kenapa Pesan WhatsApp Tidak Masuk Jika Tidak Dibuka? Ini Penyebabnya
- Apa Jadinya Jika iPhone Tidak Di-update?
- 4 Cara Melihat Password WiFi di Laptop dan PC untuk Semua Model, Mudah
- 10 Game Tersembunyi di Google, Begini Cara Mengaksesnya
- 4 Fitur di HP Samsung untuk Traveling yang Wajib Kalian Tahu
- Kontroversi Foto Jadi Ghibli Pakai AI yang Bikin Dunia Animasi Heboh
- Mengenal Liang Wenfeng, Pendiri Startup AI DeepSeek yang Hebohkan Dunia
- 6 Cara Bikin WhatsApp Terlihat Tidak Aktif biar Tidak Terganggu Saat Cuti Kerja
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Kisah Nintendo, Berawal dari Kartu Remi ke Industri Video Game Global
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- Riset: Orang yang Sering Chat ke ChatGPT Ternyata Kesepian
- Penyebab HP Android Lemot dan Cara Mengatasinya
- Video: Review Samsung Galaxy A03 Harga Rp 1 Jutaan
- 3 Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Mac dengan Mudah
- Cara Melihat Postingan Instagram yang Pernah Di-"like"
- Unboxing dan Hands-On Samsung Tab S8 Ultra, Tablet Rasa Laptop yang Dibanderol Rp 20 Juta