WhatsApp Siapkan Tombol Reaksi Pesan Mirip Facebook
- WhatsApp diketahui tengah menyiapkan fitur baru bernama Reactions. Sesuai namanya, fitur ini memungkinkan pengguna memberi respons berupa reaksi untuk pesan yang dikirim orang lain.
Fitur Reactions ini mirip seperti yang ada di Facebook. Ada beberapa reaksi yang bisa dipilih untuk menanggapi pesan yang dikirim di WhatsApp, yakni berupa jempol, hati, emoji tertawa, terkejut, menangis, serta emoji dua tangan menyatu.
Bocoran soal kehadiran fitur Reactions alias memberi reaksi pada pesan WhatsApp sendiri sudah muncul pada Agustus lalu, sebagaimana dilaporkan oleh WABetaInfo yang dikenal sering membocorkan calon fitur baru WhatsApp sebelum resmi hadir.
Salah satu perangkat milik KompasTekno yang mengikuti program WhatsApp Beta juga sempat kebagian menjajal fitur reaksi pesan pada akhir Oktober lalu.
Bersamaan uji coba fitur reaksi tersebut, WhatsApp dilaporkan juga menyiapkan fitur Reaction Notifications. Fitur ini berguna untuk memberi notifikasi saat pesan yang dikirim mendapat reaksi dari pengguna lain.
Baca juga: 4 Fitur Baru WhatsApp di 2021 dan Cara Menggunakannya
Hal ini terungkap dari laporan terbaru WABetaInfo . Fitur Reaction Notification muncul dalam pembaruan WhatsApp beta untuk Android versi 2.21.24.8.
Dari tangkapan gambar yang disertakan WABetaInfo, fitur Reaction Notification bakal tersedia di bawah pengaturan "Notification".
Ketika fitur diaktifkan, pengguna akan dapat menerima notifikasi dari setiap reaksi yang didapat dari pesan yang dikirimkan pengguna, baik di chat individu maupun grup.
Sayangnya, fitur ini baru diuji coba kepada pengguna WhatsApp beta saja. Belum diketahui kapan fitur ini bakal tersedia untuk pengguna umum.
Reaksi pesan sempat diuji coba lalu dihapus
Ketika itu, pesan dan gambar yang masuk di ruang obrolan bisa diberikan reaksi, seperti di Facebook dan Instagram Stories.
Untuk bisa memberikan reaksi, pengguna hanya perlu mengetuk dan menahan chat yang ingin diberikan reaksi selama beberapa waktu. Nantinya, akan muncul sebuah baris emoji.
Baca juga: WhatsApp Disebut Siapkan 8 Fitur Baru, Apa Saja?
Pantauan KompasTekno emoji reaksi yang tersedia dapat merepresentasikan rasa setuju, suka, tertawa, terkejut, sedih, dan terima kasih.
Namun, fitur Reactions tersebut sudah menghilang dari aplikasi WhatsApp beta.
Menurut laporan WABetaInfo sebagaimana dihimpun KompasTekno, Senin (21/11/2021), WhatsApp "tak sengaja" mengaktifkan fitur Reactions tersebut dan langsung menghapusnya dari WhatsApp beta untuk Android versi 2.21.22.7.
Belum diketahui pula kapan fitur reaksi pesan ini bakal digulirkan WhatsApp ke seluruh penggunanya. Kita tunggu saja.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Kode Redeem FF Terbaru 22 November 2021, Ada Topi dan Kotak M60 Gratis
- Spotify Ubah Cara Putar Album Lagu karena Adele
- Samsung Berencana Alihkan Produksi Ponsel dari Vietnam ke Indonesia
- Gamer PC dan Konsol di Indonesia Rela Bayar Game, Gamer Ponsel Cari Gratisan
- Inikah Gadget Layar Lipat Pertama Apple?