cpu-data.info

PUBG: New State Meluncur 11 November untuk Android dan iOS

PUBG New State
Lihat Foto

- Setelah lama dinanti, tanggal peluncuran PUBG: New State akhirnya diumumkan. Krafton sebagai pengembang sekaligus penerbit, memastikan PUBG: New State akan meluncur global pada 11 November mendatang.

Informasi tersebut diumumkan melalui sebuah video trailer. Dalam video berdurasi sekitar 2 menit tersebut, Krafton juga memamerkan sedikit gamplay PUBG: New State.

Informasi tanggal peluncuran ini muncul di akhir video trailer. Disebutkan juga bahwa game tersebut akan tersedia di Google Play Store, Apple App Store, serta Galaxy Store. 

Baca juga: Kompetisi PUBG Mobile PMPL SEA Season 4 Dimulai, Ini Jadwal Lengkapnya

Tampilan tanggal peluncuran PUBG: New State.Krafton Tampilan tanggal peluncuran PUBG: New State.

Sebagai informasi, game PUBG: New State sebelumnya juga sudah diuji coba di sejumlah wilayah, termasuk Indonesia. Indonesia kebagian uji coba Alpha tahap kedua pada akhir Agustus lalu.

Selain tanggal peluncuran, cuplikan video ini juga menampilkan sejumlah gameplay dan kualitas visual yang ditawarkan PUBG: New State.

Beberapa di antaranya mencakup peta (map) yang sepenuhnya berbeda dari PUBG Mobile "reguler", peperangan yang intens dengan visual ciamik, kehadiran berbagai kendaraan canggih, serta berbagai efek ledakan yang terlihat lebih heboh dan nyata.

Tampilan yang menampilkan gameplay PUBG: New State dengan motor canggih yang bisa dikendarai pemain.Krafton Tampilan yang menampilkan gameplay PUBG: New State dengan motor canggih yang bisa dikendarai pemain.

PUBG: New State sendiri merupakan game battle royale yang akan tersedia untuk Android dan iOS. PUBG: New State bisa dibilang serupa dengan PUBG Mobile.

Bedanya, PUBG: New State mengambil latar waktu dan tempat di masa depan, tepatnya pada 2051, di mana peradaban manusia dan teknologi sudah semakin maju.

Peralatan atau aksesori berperang, begitupun senjata yang tersedia dalam PUBG: New State juga diklaim lebih canggih.

Nantinya para pemain kemungkinan dapat menggunakan peralatan tempur futuristik yang tidak akan mereka ditemukan di PUBG Mobile.

Baca juga: Pemerintah China Larang Semua Kompetisi E-sports PUBG: Battlegrounds

Peminat membeludak

Cuplikan gameplay PUBG: New State.Krafton Cuplikan gameplay PUBG: New State.
Sebelumnya, Krafton mengatakan bahwa peminat game PUBG: New State sudah membeludak. Krafton mengklaim ada lebih dari 40 juta pemain yang sudah melakukan pra-registrasi di Google Play Store dan App Store per September lalu.

Lonjakan tersebut terjadi sejak Krafton membuka tahap pra-registrasi di India yang diikuti dengan digelarnya alpha test tahap kedua di 28 negara pada Agustus lalu.

"Kami dapat mencapai tingkat ini karena tingginya antusiasme penggemar di seluruh dunia dan kepercayaan mereka terhadap kinerja PUBG Studios," ungkap Krafton Executive Producer Minkyu Park beberapa waktu lalu.

Cuplikan gameplay PUBG: New State.Krafton Cuplikan gameplay PUBG: New State.
Park turut mengatakan bahwa pihaknya telah menerima masukan dari para pemain saat tahap alpha test kedua berlangsung.

Ia pun mengatakan bahwa pengembang tengah melakukan sejumlah perbaikan sebelum tanggal peluncuran 11 November nanti.

"Kami mengalokasikan seluruh sumber daya perusahaan untuk memastikan PUBG: New State dapat memenuhi harapan para penggemar, baik dari segi hiburan maupun stabilitas," ungkap Park.

Trailer terbaru PUBG: New State bisa disaksikan melalui tautan berikut ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat