Chipset dan RAM Samsung Galaxy S22 Terungkap
- Samsung disinyalir tengah menyiapkan ponsel penerus dari lini Galaxy S21, yakni Galaxy S22 series. Belum lama ini, nomor model dari tiga ponsel yang disinyalir adalah Galaxy S22, muncul di situs Geekbench.
Galaxy S22 "reguler" disinyalir memiliki nomor model SM-S901x. Sementara Galaxy S22 varian "plus" dan "ultra" konon memiliki nomor model SM-S906x dan SM-S908x.
Di situs Geekbench, nomor model SM-S901U yang diyakini sebagai ponsel Samsung Galaxy S22 muncul di daftar listing, dan menampilkan sejumlah detail informasi spesifikasi yang diusung.
Baca juga: Terungkap, Ini Kapasitas RAM iPhone 13 dan iPhone 13 Pro
Salah satu spesifikasinya, Galaxy S22 ditenagai chipset Snapdragon 895. Indikasinya, tertulis nama kode "taro" di kolom motherboard ponsel Galaxy S22 di daftar Geekbench.
Chipset ini diyakini kuat merupakan suksesor dari chipset flagship Snapdragon seri 888, yang juga digunakan pada lini Galaxy S21.
Menurut bocoran yang berseliweran di ruang maya juga, Snapdragon 895 kemungkinan besar juga dapat dinamai sebagai Snapdragon 898, saat peluncuran resmi nantinya.
Menurut Digital Chat Station, Snapdragon 898/895 konon akan dibekali dengan konfigurasi CPU yang terdiri dari satu core Cortex-X2 dengan kecepatan frekuensi mencapai 3 GHz, tiga core Cortex pada 2,5 GHz, dan empat core Cortex pada 1,79 GHz.
Snapdragon 898/895 disinyalir akan dibuat dengan proses fabrikasi 4 nm. Sementara dari segi prosesor grafis (GPU), Qualcomm dipercaya bakal membekali chip ini dengan Adreno 730.
Baca juga: Bocoran Spesifikasi Calon Chip Teratas Qualcomm, Snapdragon 898
Apabila mengacu pada tradisi yang dilakukan Qualcomm setiap tahunnya, Snapdragon 898/895 diprediksi bakal dirilis dalam gelaran Qualcomm Summit pada akhir tahun ini.
Dari daftar Listing Geekbench, ponsel bernomor model SM-S901U itu disebutkan memiliki RAM 6,82 GB. Artinya jika dibulatkan, Galaxy S22 kemungkinan akan dibekali RAM 8 GB.
Galaxy S22 juga disinyalir menjalankan sistem operasi Android 12 terbaru out of the box alias tanpa perlu update software, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari PhoneArena, Selasa (21/99/2021).
Bocoran spesifikasi lainnya
Sebelum muncul di daftar listing Geekbench, bocoran spesifikasi trio Galaxy S22 selanjutnya juga sudah berseliweran di internet. Mulai dari informasi detail soal layar, kapasitas baterai, dan konfigurasi kamera.
Kabar ini berasal dari pembocor ternama, Ice Universe dan akun Twitter @FrontTron. Sebagai informasi, kedua pembocor tersebut memiliki reputasi yang meyakinkan terkait bocoran gadget terbaru.
Dari segi ukuran layar, Galaxy S22 reguler, plus, dan ultra disinyalir akan dibekali layar seluas 6,6 inci, 6,55 inci, dan 6,81 inci.
Terkini Lainnya
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Fitur-fitur iOS 15 Ini Hanya Tersedia di iPhone XS ke Atas
- Update 1.6.18 Rombak Tampilan Mobile Legends, Begini Penampakannya
- Dari Tampilan hingga Peta, Ini 10 Perbedaan iOS 15 dari iOS 14
- Setelah Dark Web, Telegram Jadi Sarang Baru Penjahat Siber
- Ada Celah Keamanan Berbahaya, Pemilik Laptop AMD Ryzen Wajib Update