Cara Isi Saldo GoPay Melalui Mobile Banking dan Internet Banking
- GoPay merupakan dompet digital yang dirilis oleh Gojek. Layanan uang elektronik ini dapat dimanfaatkan untuk melakukan beragam transaksi melalui aplikasi Gojek.
Saldo GoPay dapat diisi melalui beragam metode, yakni mulai dari layanan mesin ATM, mobile banking, lewat driver Gojek, hingga layanan kasir yang tersedia di minimarket terdekat.
Baca juga: Tak Punya Kartu Kredit? Bayar di App Store Kini Bisa Pakai GoPay
Di antara beragam pilihan metode yang tersedia, aplikasi mobile banking (m-banking) dan internet banking (i-banking) merupakan yang paling praktis untuk digunakan. Sebab, hanya dengan melalui ponsel, pengguna dapat top-up saldo GoPay kapan saja dan di mana saja.
Lalu bagaimaa cara mengisi saldo GoPay di m-banking dan e-banking? KompasTekno merangkum langkah-langkahnya untuk bank BCA, Mandiri, BRI, dan BNI dari laman resmi Gojek, Senin (6/9/2021). Selengkapnya sebagai berikut.
1. Mobile banking
Cara top up saldo GoPay dengan BCA Mobile
- Pertama, buka aplikasi BCA Mobile dan tekan menu m-BCA
- Pilih menu m-Transfer dan pilih opsi BCA Virtual Account
- Masukkan kode unik 70001 disertai nomor ponsel yang ingin diisi saldo GoPay. Sebagai contoh: 70001081219xxxxxx
- Selanjutnya, cantumkan nominal saldo GoPay yang ingin ditambahkan
- Pengguna dapat mengisi saldo minimal Rp 10.000. Setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 1.000
- Terakhir, masukkan nomor pin m-BCA Anda untuk menyelesaikan proses transaksi
Cara top up saldo GoPay dengan Livin' by Mandiri (Mandiri Online)
- Buka aplikasi Livin' by Mandiri dan tekan opsi BayarPilih menu
- Buat Pembayaran Baru > Multipayment > GoPay Customer
- Masukkan nomor ponsel yang ingin diisi saldo GoPay
Baca juga: 4 Cara Mudah untuk Konversi Dokumen Microsoft Word ke PDF
- Selanjutnya, cantumkan nominal saldo GoPay yang ingin ditambahkan
- Pengguna dapat mengisi saldo minimal Rp 15.000. Setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 1.000
- Ikuti petunjuk berikutnya untuk menyelesaikan proses transaksi pengisian saldo GoPay
Cara top up saldo GoPay dengan BRI Mobile Banking
- Buka aplikasi Mobile Banking BRI dan lakukan proses login
- Pilih menu Isi Ulang > GoPay > Jenis Transaksi > 301341-Customer
- Masukkan nomor ponsel yang ingin diisi saldo GoPay
- Selanjutnya, cantumkan nominal saldo GoPay yang ingin ditambahkan
- Pengguna dapat mengisi saldo minimal Rp 10.000. Setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 1.000
- Masukkan nomor PIN untuk memverifikasi transaksi
- Ikuti petunjuk berikutnya untuk menyelesaikan proses transaksi pengisian saldo GoPay
Cara top up saldo GoPay dengan BNI Mobile Banking
- Buka aplikasi BNI Mobile Banking dan lakukan proses login
- Pilih menu Pembelian > Top Up GoPay > GoPay customer
- Masukkan nomor ponsel yang ingin diisi saldo GoPay
- Selanjutnya, cantumkan nominal saldo GoPay yang ingin ditambahkan
- Pengguna dapat mengisi saldo minimal Rp 10.000. Setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 1.000
- Ikuti petunjuk berikutnya untuk menyelesaikan proses transaksi pengisian saldo GoPay
2. Internet banking
Cara isi saldo GoPay dengan Klik BCA
- Akses situs Klik BCA dan lakukan proses login
- Pilih menu Fund Transfer > Transfer to BCA Virtual Account
- Masukkan kode unik 70001 disertai nomor ponsel yang ingin diisi saldo GoPay. Sebagai contoh: 70001081219xxxxxx
- Selanjutnya, cantumkan nominal saldo GoPay yang ingin ditambahkan
- Pengguna dapat mengisi saldo minimal Rp 10.000. Setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 1.000
- Ikuti petunjuk berikutnya untuk menyelesaikan proses transaksi pengisian saldo GoPay
Cara isi saldo GoPay dengan Mandiri Online (Livin' by Mandiri)
- Akses situs Mandiri Online (Livin' by Mandiri) dan lakukan proses login
- Pilih menu Bayar > Multi Payment > Service Providers
- Pilih opsi GoPay Customer
- Masukkan nomor ponsel yang ingin diisi saldo GoPay
Baca juga: Cara Transfer Isi Percakapan WhatsApp dari iPhone ke Android
Terkini Lainnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Apple Sering Gaungkan Privasi, Namun Karyawannya Sendiri Merasa Tak Dilindungi
- Stiker Bertema "Money Heist" Bisa Di-download di WhatsApp, Begini Caranya
- Battlefield Mobile Buka Pra-pendaftaran di Indonesia, Pemain Terpilih Bisa Ikut Uji Coba
- Studi: Meeting Online Keseringan Bisa Bikin Tak Percaya Diri
- Cara Crop dan Resize Gambar di Microsoft Paint
Tautan Sahabat