Spotify Blend Hadir di Indonesia, Bisa untuk Bikin Playlist Bareng Teman
- Spotify resmi merilis fitur baru yang memungkinkan dua pengguna menggabungkan daftar putar (playlist) mereka menjadi satu. Fitur yang diberi nama Blend ini sudah dirilis ke pengguna global setelah diuji coba selama beberapa bulan.
Dari pantauan KompasTekno, pengguna Spotify di Indonesia sudah bisa mencoba fitur ini. Untuk menggabungkan playlist, Blend menggunakan teknologi yang sama dengan fitur daftar putar gabungan yang sudah ada di Spotify sebelumnya, seperti Family Mix dan Duo Mix.
Fitur Blend bisa digunakan baik oleh pelanggan premium maupun pelanggan non-premium. Setelah dua orang terkoneksi dalam Blend, Spotify akan mengukur seberapa cocok kecenderungan genre musik mereka.
Dari skor kecocokan itu, pengguna akan disodori playlist yang menggabungkan taste musik yang mirip dari dua pengguna. Pengguna juga bisa melihat kira-kira lagu apa yang paling cocok bagi mereka menurut algoritma Spotify.
Baca juga: Fitur Baru Spotify Gabungkan Musik dan Berita di Satu Playlist
Mereka bisa membagikan "Blend Stories" ke media sosial lain, seperti Instagram Stories. Meskipun semua pengguna Spotify bisa menggunakan fitur Blend, tapi pelanggan premium akan mendapat fitur tambahan.
Pelanggan premium akan bisa melihat lagu mana yang berkontribusi untuk msing-masing lagu dalam playlist Blend. Dirangkum KompasTekno dari Tech Crunch, Kamis (2/9/2021), Blend menjadi cara Spotify utuk menarik pengguna baru dengan bergabung ke playlist teman.
Cara membuat playlist Blend di Spotify
- Buka search/pencarian, lalu pilih menu "Made for you/dibuat untuk Anda".
- Klik "Create a Blend" yang ada di sisi atas layar.
- Kemudian, undang teman yang ingin diajak bergabung dengan mengetuk tombol "Invite".
- Undangan bisa dibagikan lewat apliasi perpesanan, seperti WhatsApp atau Telegram.
- Teman yang diundang akan mendapat banner/spanduk berupa skor kecocokan musik.
- Tunggu hingga teman bergabung ke playlist Blend.
- Jika sudah terkoneksi, playlist akan terkurasi secara otomatis.
- Playlist Blend bisa ditemukan di menu Made for you.
Cara membagikan Blend Stories ke Instagram Stories atau medsos lain
- Playlist ini juga bisa dipindah ke Home dengan cara klik ikon hati yang ada di bawah spanduk, lalu klik titik tiga di sebelah ikon hati dan pilih "Add to profile".
- Untuk melihat lagu apa yang paling "menyatukan" dua pendengar, klik titik tiga di sebelah ikon hati, kemudian pilih "View Blend story".
- Jika ingin membagikan stories Blend ke media sosial lain, cukup klik "Share this story" yang ada di sisi bawah.
- Untuk meninggalkan playlist Blend, klik titik tiga di sebelah ikon hati, lalu klik "Leave Blend".
Baca juga: Spotify Rilis Greenroom, Aplikasi Media Sosial Pesaing Clubhouse
Terkini Lainnya
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Indonesia Juara Umum Kompetisi E-sports Dunia IESF 2024
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Bukan Aplikasi E-HAC, PeduliLindungi Jadi Syarat Naik Pesawat Selama PPKM
- Telkomsel Catat Kenaikan Pendapatan dan Trafik Data
- Ini Daftar Game Baru yang Rilis September 2021
- Apa Itu Breakout Room di Zoom dan Cara Membuatnya
- Tidak Perlu Jumbo, Ini Besaran RAM yang Cukup Bagus untuk Smartphone