Seperti Twitter, LinkedIn Juga Hapus Fitur Stories
- Tahun lalu, LinkedIn mengumumkan kehadiran fitur stories yang mirip dengan Instagram Stories atau Fleets di Twitter. Meski baru setahun, LinkedIn memutuskan untuk menghapus fitur tersebut.
LinkedIn mengumumkan akan menghapus fitur tersebut pada 30 September mendatang. Menurut LinkedIn, alasan penghapusan fitur ini dikarenakan fitur stories tidak terlalu berfungsi di platformnya.
Bersamaan dengan pengumuman itu, LinkedIn juga memberitahu para pengiklan yang sudah membeli slot iklan untuk diselipkan di stories, bahwa iklan akan dipindah ke feed.
Sementara pengguna yang membuat konten atau iklan dari halaman stories mereka sendiri, harus membuat ulang konten tersebut untuk dipublikasi di halaman feed.
Baca juga: Video Call Zoom Bisa Diakses dari LinkedIn
"Anda ingin video yang tetap ada di laman profil Anda, bukan yang langsung hilang. Dalam mengembangkan stories, asumsi kami adalah orang tidak ingin video informal dilampirkan ke profil mereka," tulis Senior Product LinkedIn, Liz Li dalam blog resmi mereka.
"Ternyata, Anda ingin membuat video yang tahan lama, yang menceritakan kisah profesional Anda dengan cara yang lebih pribadi serta menunjukan kepribadian dan keahlian Anda," imbuh Li, dikutip KompasTekno dari Tech Crunch, Rabu (1/9/2021).
Baca juga: LinkedIn PHK 960 Karyawan Akibat Pandemi Covid-19
Seperti di Instagram, fitur stories di LinkedIn juga dilengkapi dengan stiker. Tapi, Li mengatakan pengguna LinkedIn ingin lebih banyak tools untuk membuat video.
Seperti diekatahui, platform lain, seperti Instagram juga lebih dulu merilis fitur video pendek bernama Reels. Sebelum LinkedIn, Twitter juga lebih dulu melakukan langkah serupa.
Perusahaan mikroblogging itu menghapus Fleets awal Agustus ini. Twitter mengakui bahwa Fleets tidak begitu mendapat respons positif dari penggunanya.
Terkini Lainnya
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- 5 Besar Merek PC Global Akhir 2024 Riset Canalys, Lenovo Teratas
- Tak Punya Kartu Kredit? Bayar di App Store Kini Bisa Pakai GoPay
- Smartwatch Fossil Gen 6 Meluncur, Ini Fitur Baru dan Harganya
- PS5 Model Baru Makin Ringan tapi Lebih Panas?
- Merunut Kebocoran Data E-HAC Kemenkes, dari Kronologi hingga Hapus Aplikasi
- Windows 11 Bisa Di-download Gratis 5 Oktober