cpu-data.info

Laptop Gaming Lenovo Legion 7 dan Legion 5 Pro Dirilis di Indonesia, Ini Harganya

Lenovo merilis laptop gaming Legion 7 di Indonesia.
Lihat Foto

- Lenovo resmi memperkenalkan dua laptop gaming terbarunya di Indonesia, yakni Legion 7 dan Legion 5 Pro lewat acara peluncuran yang digelar secara online, Selasa (6/4/2021).

Consumer Lead Lenovo Indonesia Santi Nainggolan, mengatakan bahwa kedua laptop ini telah didesain secara khusus untuk mendukung kegiatan para gamer dan kreator konten.

"Hari ini kami mampu membawa sebuah solusi dan service terbaru dan komprehensif dari Lenovo Legion untuk para gamer dan content creator," ujar Santi.

Meski merupakan dua model yang berbeda, Legion 7 dan Legion 5 Pro masih memiliki kesamaan di sejumlah aspek.

Dari segi hardware, kedua laptop gaming ini kompak ditenagai dengan prosesor AMD Ryzen 5000 H-Series Mobile. Sementara untuk kartu grafis, keduanya dibekali Nvidia GeForce RTX 3000 Series.

Baca juga: Daftar 5 Besar Vendor PC Global Kuartal-III 2020, Lenovo Teratas

Baik Legion 7 dan Legion 5 Pro juga telah dilengkapi dengan sistem manajemen termal Coldfront 3.0, yang diklaim mampu mempertahankan suhu laptop tetap dalam keadaan dingin.

Untuk menjaga privasi pengguna, kedua laptop ini memiliki fitur e-shutter yang mampu menutup webcam 720p tersebut.

Lenovo Legion 7

Consumer Notebook 4P and T1 Manager Lenovo Indonesia, Hendry Lim sedang memaparkan spesifikasi Legion 7/Kevin Rizky Pratama Consumer Notebook 4P and T1 Manager Lenovo Indonesia, Hendry Lim sedang memaparkan spesifikasi Legion 7

Lenovo Legion 7 memiliki bodi yang aluminium berwarna Storm Grey. Laptop ini memiliki layar berukuran 16 inci (2.560 x 1.600 piksel), refresh rate 144 Hz, aspek rasio 16:10, dan tingkat kecerahan 500 Nits.

Untuk sektor dapur pacu, Legion 7 dibekali prosesor 8 cores AMD Ryzen R9-5900HX serta kartu grafis Nvidia GeForce RTX 3080 16 GB GDDR6X.

Masih di sektor hardware, laptop ini hadir dengan RAM hingga 32 GB DDR4, dan penyimpanan berjenis SSD hingga 2 TB. Lenovo Legion 7 memiliki baterai berkapasitas 80 Whr.

Baterai Legion 7 sudah memiliki fitur Rapid Charge Boost, yang mampu mempercepat waktu pengisian daya.

Layaknya seri laptop gaming lainnya, Legion 7 juga dilengkapi dengan Legion TrueStrike Keyboard yang mampu menampilkan cahaya 16 juta warna RGB dan dapat diatur melalui aplikasi Corsair iCUE.

Lenovo Legion 5 Pro

Legion 5 ProLenovo Legion 5 Pro
Legion 5 Pro hadir sebagai laptop gaming yang mengunggulkan sektor desain. Di bagian belakang layar Legion 5 Pro terdapat logo "Y" khas Legion berwarna putih.

Laptop ini dibekali layar berukuran 16 inci (2.560 x 1.600 piksel), refresh rate 165 Hz, aspect ratio 16:10, serta tingkat kecerahan 300 Nits.

Legion 5 Pro dibekali prosesor 8 cores AMD Ryzen R7-5800H. Prosesor tersebut turut dipadankan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 3070 6 GB GDDR6, RAM 32 GB DDR4, dan SSD berkapasitas 1 TB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat