Hasil PUBG Mobile Pro League Season 3 Pekan Kedua, Bigetron RA Geser Boom Esports

- Pekan kedua kompetisi e-sports PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia (ID) Season3 Spring Split 2021 babak Regular Season, selesai digelar pada 31 Maret hingga 4 April lalu.
Pada pekan tersebut, tim Bigetron RA (BTR) berhasil menggeser Boom Esports (BOOM) dari puncak klasemen dengan skor keseluruhan 292 poin.
Skor tersebut diperoleh berkat performa BTR yang tampil prima. Bahkan, tim yang digawangi duo Luxxy dan Zuxxy ini berhasil menjadi tim yang paling banyak mengumpulkan 4 kali kemenangan (Winner Winner Chicken Dinner/WWCD).
BOOM sendiri harus terdepak ke posisi tiga karena tidak mendapatkan WWCD pada pekan ini. Skor keseluruhan yang diperoleh tim yang biasa dijuluki "Hewan Buas" ini adalah 221 poin.
Baca juga: Game PUBG Lite Tinggal Menghitung Hari
Di antara BTR dan BOOM, ada Evos Reborn (EVOS) yang menduduki posisi kedua dengan skor keseluruhan 228 poin. Sama seperti BOOM, EVOS sendiri sebenarnya gagal mengumpulkan poin dari WWCD di pekan ini.
Hanya saja, tim "Harimau Putih" tampil konsisten dengan mengumpulkan poin dari kills dan berusaha untuk tidak jadi yang terbawah dalam tiap pertandingan demi menabung placement points.
Tim Geek Fam (GEEK) dan RRQ Ryu (RRQ) yang juga berhasil masuk ke laga Super Weekend pekan kedua ini berhasil mengumpulkan poin dan berada di posisi ke-15 dan ke-17.
Sementara itu, Morph Team (Morph) dan Enam Sembilan Esports (69), bersama dengan Onic Esports (ONIC) dan TAKAE ESPORT (TAKAE), gagal tampil di Super Weekend dan terpaksa tidak bisa menyumbang poin ke klasemen utama turnamen.
Adapun ONIC, TAKAE, Morph, dan 69 kini berada di posisi ke-16, 18, 19, dan 20.
Nantinya, 16 tim yang berada di tabel klasemen Super Weekend pada pekan ke-3 otomatis akan masuk ke babak Finals PMPL Indonesia Season 3 Spring Split 2021 yang bakal digelar pada 16 - 18 April 2021.
Dua tim teratas yang menduduki puncak klasemen babak Finals lantas akan mewakili Indonesia di ajang PMPL Southeast Asia 2021 Spring Split.
Selengkapnya, berikut hasil klasemen sementara PMPL ID Season 3 Spring Split 2021 babak Regular Season pekan kedua kemarin, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari PMPL.id, Selasa (6/4/2021).
Baca juga: PUBG Mobile dkk Sukses Dongrak Pendapatan Tencent

1. Bigetron RA (292 poin)
2. Evos Reborn (228 poin)
3. Boom Esports (221 poin)
4. 21 Esports (216 poin)
5. Genesis Dogma GIDS (191 poin)
6. Aura Esports (182 poin)
7. Skylightz Gaming (172 poin)
8. Bonafide (166 poin)
9. Aerowolf LIMAX (157 poin)
10. Victim Sovers (148 poin)
11. Voin Victory88 (129 poin
12. Alter Ego (124 poin)
13. Eagle 365 Esports/Mobile (121 poin)
14. Dewa United (115 poin)
15. Geek Fam (105 poin)
16. Onic Esports (97 poin)
17. RRQ RYU (91 poin)
18. TAKAE ESPORT (46 poin)
19. Morph Team (0 poin)
20. Enam Sembilan Esports (0 poin)
Terkini Lainnya
- Cara Bikin Poster Ramadan 2025 pakai Canva dan Figma, Gratis dan Mudah
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- Fenomena Unik Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Ini Alasannya
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- ZTE Blade V70 Max Dirilis, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Dynamic Island ala iPhone
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Cara Cek Numerologi di ChatGPT yang Lagi Ramai buat Baca Karakter Berdasar Angka
- 61 HP Samsung yang Kebagian One UI 7
- AMD dan Nvidia Kompak Umumkan Tanggal Rilis GPU Terbarunya
- Ini 10 Smartphone Terkencang Maret 2021 Menurut AnTuTu
- Xiaomi Redmi Note 10 dan Note 10 Pro Mulai Dijual Hari Ini di Indonesia
- Kode Redeem Mobile Legends Terbaru April 2021 dan Cara Menukarkannya
- Oppo A74 dan A74 5G Resmi Meluncur, Ini Spesifikasinya
- Samsung Galaxy F12 Meluncur dengan Baterai 6.000 mAh