Tingkatkan 4G, Telkomsel Andalkan VoLTE dan Open RAN
- Pada tahun 2021 ini, Telkomsel memprediksi pertumbuhan trafik akses broadband akan tetap tinggi.
Untuk itu, Telkomsel menyiapkan sejumlah rencana demi meneruskan pemerataan akses infrastruktur dan kualitas broadband 4G/LTE di seluruh Indonesia.
"Telkomsel akan melanjutkan fokus pada pengembangan cakupan layanan VoLTE, serta mengkaji penerapan teknologi pendukung terbaru seperti Open RAN di Indonesia," kata Direktur Network Telkomsel, Nugroho.
Baca juga: Daftar Ponsel yang Bisa Menelepon VoLTE
Open RAN merupakan teknologi perangkat radio akses yang mengadopsi konsep open interface. Operator pun bisa menggunakan kombinasi perangkat radio seperti radio unit dan base band tanpa terikat pada salah satu merek yang spesifik.
Sementara VoLTE adalah layanan berbasis jaringan 4G LTE yang memungkinkan pelanggan tetap tersambung ke internet (LTE) saat melakukan panggilan telepon, di samping memiliki kualitas suara lebih jernih dibanding voice call lewat jaringan 3G atau 2G GSM.
"Hal ini guna memastikan kesetaraan pengalaman broadband masyarakat terpenuhi,” tambah Nugroho dalam keterangan tertulsi yang diterima KompasTekno, Kamis (25/2/2021).
Selain itu, Nugroho juga mengatakan bahwa Telkomsel akan fokus menambah kapasitas dan kecepatan jaringan, mengingat kondisi pelanggan yang masih menghadapi pandemi Covid-19.
Untuk diketahui, berdasar data analisis Speedtest Global Index, selama periode semester dua tahun 2020, Telkomsel memiliki kecepatan akses broadband tertinggi dengan capaian 22,22 Mbps.
Baca juga: Indonesia Kembangkan Open RAN, Teknologi Seluler Hemat Biaya
Telkomsel juga paling unggul dalam menghadirkan latensi paling rendah, yaitu 33 ms. Catatan tersebut semakin lengkap lantaran Telkomsel mampu menghadirkan performa jaringan paling konsisten, dengan Consistency Score sebesar 83,6 persen.
Selain itu, untuk mendukung kewajiban yang telah ditetapkan oleh pemerintah untuk menghadirkan jaringan broaband di wilayah non-3T (tertinggal, terdepan, dan terluar), yang belum mendapatkan akses internet cepat.
Telkomsel juga berkomitmen untuk menggelar 1500 BTS 4G/LTE sesuai yang diamanatkan oleh pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.
Telkomsel sendiri hingga kini telah menggelar lebih dari 2.000 BTS di seluruh wilayah 3T hingga perbatasan negara.
"Seluruh kegiatan ini semata-mata untuk menjawab kebutuhan gaya hidup digital pelanggan," pungkas Nugroho.
Terkini Lainnya
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Facebook dan Instagram Blokir Akun Milik Militer Myanmar
- 2020, Orang Lebih Banyak Cari Info Virus Corona daripada Cuaca di Google
- Tingkat Kesopanan Orang Indonesia di Internet Paling Buruk Se-Asia Tenggara
- Belum Meluncur, Galaxy M62 Sudah Mejeng di Situs Resmi Samsung
- Genap Berusia 12 Tahun, WhatsApp Ingatkan Pengguna Soal Privasi