cpu-data.info

Xiaomi Umumkan Tanggal Peluncuran Redmi Note 10

Redmi Note 9 Pro dibekali baterai berkapasitas 5.020 mAh yang didukung pengisi daya cepat 30 watt di dalam kotak kemasan.
Lihat Foto

- Xiaomi tengah bersiap meluncurkan smartphone seri Redmi Note teranyarnya, Redmi Note 10 secara global dalam waktu dekat.

Berdasarkan akun Twitter resmi @RedmiIndia, suksesor Redmi Note 10 akan resmi diperkenalkan pada Kamis, 4 Maret 2021.

"#RedmiNote10 Series akan meluncur secara global pada 4 Maret 2021! #RedmiNote merupakan smartphone terlaris di India dan kami tak sabar untuk memberikan pengalaman #10on10!," ujar Xiaomi dalam sebuah unggahan.

Pihak Xiaomi juga diketahui sudah menyiapkan laman landing page untuk Redmi Note 10 melalui situs Mi.com dan Amazon India.

Baca juga: Ini Daftar Ponsel Xiaomi yang Kebagian MIUI 12.5 dan Jadwal Kedatangannya

Alih-alih menampilkan foto atau spesifikasi ponsel yang dimaksud, landing page tersebut hanya berisi jadwal peluncuran dan satu klaim bahwa Redmi Note Series sudah terjual lebih dari 200 juta unit secara global.

Bocoran spesifikasi Redmi Note 10

Meski masih misterius, rumor soal spesifikasi Redmi Note 10 Series sendiri sudah bertebaran di ranah maya. Konon, Xiaomi bakal meluncurkan dua model Redmi Note 10 di acara tersebut, yakni Redmi Note 10 reguler dan Redmi Note 10 Pro.

Redmi Note 10 disinyalir bakal memiliki layar LCD berbentang 6,67 inci (refresh rate 90 Hz/120 Hz) dengan kamera depan 16MP. Di sisi belakang ada empat kamera, masing-masing beresolusi 64MP, 8MP, dan dua sensor 2MP.

Baca juga: Waspada Website Palsu Xiaomi, Jual Redmi Note 9 Harga Rp 1 Juta

Varian "Pro" sendiri konon memiliki kamera lebih unggul, lantaran beresolusi 108 MP dan mengandalkan sensor gambar ISOCELL HM1.

Untuk hardware, Redmi Note 10 Series kabarnya bakal ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 732G atau 750G, dengan RAM 6 GB/8 GB yang dikombinasikan dengan memori internal 64 GB/128 GB.

Di sektor daya, Redmi Note 10 Series kemungkinan dibekali baterai berkapasitas 4.820/5.050 mAh yang didukung fast charging dan USB type-C.

Spesifikasi lainnya mencakup sistem operasi Android 10 yang dilapisi dengan tampilan antarmuka MIUI 12, dukungan jarigan 4G LTE, dual-band Wi-Fi, serta konektivitas NFC, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari IndiaToday, Rabu (17/2/2021).

Akan masuk Indonesia

Ilustrasi nilai TKDN ponsel yang diduga sebagai Redmi Note 10 (kiri) dan Note 10 Pro (kanan)./Bill Clinten Ilustrasi nilai TKDN ponsel yang diduga sebagai Redmi Note 10 (kiri) dan Note 10 Pro (kanan).

Kendati belum diluncurkan secara global dan kemungkinan akan dipasarkan di India untuk pertama kalinya, indikasi bahwa Redmi Note 10 dan Note 10 Pro bakal turut dijual Indonesia tampaknya sudah terlihat.

Baca juga: Xiaomi Redmi Note 10 Segera Meluncur di Indonesia

Hal ini diketahui dari laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) yang memampang dua perangkat dengan nomor model M2101K7AG dan M2101K6G.

Diduga kuat, kedua model tersebut merujuk pada perangkat Redmi Note 10 dan Note 10 Pro. Sebab, nomor model yang sama juga sudah terpampang di laman sertifikasi perangkat telekomunikasi asal AS, Federal Communications Commission (FCC).

DI laman TKDN sendiri, dua model tersebut masing-masing memiliki nomor sertifikat 74/SJ-IND.8/TKDN/1/2021 dan 115/SJ-IND.8/TKDN/2/2021. Keduanya memiliki bobot nilai TKDN sebesar 30,60 persen.

Meski demikian, pihak Xiaomi Indonesia belum mengungkap kapan kedua ponsel ini bakal diboyong ke Tanah Air. Kita nantikan saja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat