cpu-data.info

Setelah Kartu Grafis, Giliran Laptop Gaming Diborong Penambang Kripto

Penambang uang kripto Ethereum menggunakan notebook gaming yang dilengkapi GPU besutan Nvidia yakni GeForce RTX seri 3000 terbaru.
Lihat Foto

- Didorong harga cryptocurrency yang terus naik, para penambang kripto ramai-ramai memborong kartu grafis komputer desktop, yang biasa disebut VGA Card, sampai menjadi langka di pasaran.

Kini giliran laptop gaming dengan pengolah grafis bertenaga yang jadi sasaran mereka.

Para miner di China dilaporkan membeli perangkat-perangkat laptop game yang dibekali GPU Nvidia seri GeForce RTX 30 yang diketahui efektif untuk menambang cryptocurrency Ethereum.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Hardware Zone, Rabu (10/2/2021), GPU GeForce RTX 3060, misalnya mampu menambang 0,00053ETH setiap dua jam. Jumlah tersebut setara dengan dengan 1,12 dollar AS (sekitar Rp 15.675) per dua jam.

Baca juga: GPU Nvidia GeForce RTX 3000 Dipastikan Gaib sampai 2021

Jika modal yang dikeluarkan penambang untuk membeli notebook seharga 3.000 dollar AS (kira-kira Rp 41,9 juta), maka modal tersebut dapat kembali dalam waktu sekitar 223 hari.

Harga aset kripto Ethereum sendiri terus mengalami tren penguatan sejak tahun lalu. Pada Senin awal ekan ini harga satu keping Ethereum mencapai 2.115 dollar AS (sekitar Rp 29,5 juta).

Sejauh ini, pasar China dilaporkan sedang mengalami kelangkaan pada sektor GPU desktop. Untuk sektor laptop atau notebook RTX 30 sebenarnya juga sudah mulai mengalami tekanan dari kurangnya pasokan, namun tidak seburuk sektor GPU desktop.

Namun, jika harga Ethereum ini terus mengalami kenaikan, tak menutup kemungkinan juga akan berimbas pada kelangkaan pasokan notebook dengan kartu grafis RTX 30.

Baca juga: Nvidia GeForce RTX 3060 Meluncur, Kartu Grafis dengan Harga Terjangkau

GeForce RTX 3060 besutan Nvidia baru diluncurkan pada pertengahan Januari 2021 lalu. Anggota terbaru dari keluarga kartu grafis RTX 30 itu tergolong sebagai GPU kelas menengah, dengan banderol 329 dollar AS atau sekitar Rp 4,6 juta untuk desktop.

Kendati demikian, GeForce RTX 3060 diklaim hadir dengan performa hingga dua kali lebih cepat dibandingkan GPU model GTX1060.

GeForce RTX 3060 dibekali 3.584 CUDA cores beserta VRAM GDDR6 sebesar 12 GB dengan kecepatan clock 1.32 GHz dan boost clock hingga 1.78 GHz.

Baca juga: Laptop dan PC Kekurangan Stok, Diprediksi Baru Pulih pada 2022

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat