Cerita di Balik Keputusan Elon Musk Borong Bitcoin Rp 21 Triliun
- Ketika Elon Musk berbalas kicauan dengan influencer mata uang kripto, Michael Saylor pada Desember 2020 lalu, tak banyak yang menyangka Musk akan membuat keputusan yang membuat heboh pasar mata uang kripto bitcoin.
Kala itu, Saylor memberi usulan kepada Musk untuk memindahkan sebagian aset Tesla dari dollar AS ke bitcoin.
Dan kini, perusahaan mobil listrik milik Elon Musk, Tesla baru saja memborong bitcoin sebesar 1,5 miliar dolar AS atau setara Rp 21 triliun. Akibatnya, harga mata uang bitcoin melambung ke angka 44.200 dolar AS atau Rp 618,8 juta.
Apa dan bagaimana ceritanya sehingga Elon Musk memutuskan untuk berinvestasi di bitcoin? Ceritanya bermula saat Musk mengunggah meme di Twitter, ia ingin hidup normal, dan tidak ingin tergoda oleh bitcoin.
Baca juga: Tesla Borong Bitcoin Senilai Rp 21 Triliun, Untuk Apa?
Saylor yang melihat unggahan meme Musk itu, membalasnya dengan memberi usulan agar Musk memindahkan sebagian aset Tesla dari bentuk dollar AS ke bitcoin.
"Kalau mau bikin investor untung, pindahin aset Tesla dari dollar AS ke bitcoin. Perusahaan lain di S&P 500 akan mengikuti langkah Anda dan pada akhirnya keuntungannya akan berlipat ganda," tulis Saylor.
Lantas, Musk pun bertanya, memangnya transaksi besar semacam itu mungkin untuk dilakukan? Saylor yang juga merupakan CEO dan pendiri perusahaan analitik saham MicroStrategy, menjawab bahwa hal itu mungkin saja dilakukan.
"Saya membeli bitcoin 1,3 miliar dollar AS bulan lalu," aku Saylor sembari mengatakan akan senang hati berbagi tentang cara main bitcoin dengan Musk secara tatap muka.
Yes. I have purchased over $1.3 billion in #BTC in past months & would be happy to share my playbook with you offline - from one rocket scientist to another.
— Michael Saylor (@michael_saylor) December 20, 2020
Sebulan berikutnya, Musk pun membuktikan sendiri ucapan Saylor, dan melakukan transaksi dengan nilai 1,5 miliar dolar AS atau setara Rp 21 triliun, jauh melebihi transaksi yang dilakukan Saylor.
Musk berencana memanfaatkan bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah untuk Tesla, perusahaan mobil listrik rintisannya. Jika direalisasikan, Tesla akan menjadi produsen mobil pertama yang menerapkan metode pembayaran tersebut.
Harga bitcoin sendiri kini masih merangkak naik. Saat berita ini ditulis, harga bitcoin menyentuh angka 47.102 dolar AS (sekitar Rp 659,7 juta) menurut laman pemantau nilai tukar mata uang kripto CoinDesk.
Mengaku terlambat
Pertanda lain Elon Musk akan bergabung dengan bitcoin adalah pada 29 Januari 2021, Musk juga sempat mengganti bio Twitternya dengan "#bitcoin", menurut laporan SEA Mashable.
Bio tersebut sempat mendongkrak harga bitcoin hingga 20 persen saat itu. Bukan cuma di Twitter, Musk juga mengumumkan bahwa dirinya adalah pendukung bitcoin di aplikasi Clubhouse yang saat ini tengah naik daun.
Baca juga: Efek Tesla, Harga Bitcoin Tembus Rekor Baru
Musk menyadari sepenuhnya apa pun yang dia katakan akan mempengaruhi pasar.
"Saya harus hati-hati kalau ngomong di sini karena omongan saya bisa benar-benar mempengaruhi pasar," kata Musk, dihimpun KompasTekno dari CNBC.
Terkini Lainnya
- Sejarah Nokia, Berpindah-pindah Tangan hingga Pensiunnya Merek Smartphone
- 10 Emoji Ini Sering Disalahartikan, Simak Makna Sebenarnya
- Cara Mengatasi WA Muncul "Akun Ini Tidak Diizinkan Menggunakan WhatsApp karena Spam"
- Kenapa Sinkronisasi iCloud Lama? Ini Penyebabnya
- Bluesky Siapkan Flashes, Aplikasi Berbagi Foto Pesaing Instagram
- TikTok Terancam Tutup, Warga AS Malah Belajar Mandarin di Duolingo
- TWS Oppo Enco Air 4 Resmi di Indonesia, Bawa Fitur ANC Harga Rp 800.000
- HP Oppo Reno 13F 4G dan Reno 13F 5G Resmi di Indonesia, Desain Kembar Beda "Otak"
- Oppo Reno 13 5G Resmi di Indonesia, Smartphone Kuat dengan Fitur AI
- 2 Cara agar Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul di Layar Kunci, Mudah dan Praktis
- Dampak HP Direset Pabrik yang Perlu Diketahui
- TikTok Terancam Tutup di AS, Pengguna Pindah ke Aplikasi Saudaranya
- Lupa Password IG setelah Deactive? Begini Cara Mengatasinya
- Video: Challenge Koin Jagat yang Viral di Media Sosial, Rusak Fasilitas Publik hingga Dilarang
- 5 Merek Ponsel Terlaris di Dunia 2024 Versi IDC
- Cara Mengatasi WA Muncul "Akun Ini Tidak Diizinkan Menggunakan WhatsApp karena Spam"
- Kenapa Sinkronisasi iCloud Lama? Ini Penyebabnya
- 3 Hal yang Jadi Kekhawatiran Orangtua di Indonesia, Saat Anak Main Internet
- Bocoran Pertama Tampilan Android 12, Ada Desain dan Widget Baru
- Beli Voucher Free Fire dan PUBG Mobile Bisa lewat Aplikasi Grab, Begini Caranya
- Turnamen "Free Fire" di Indonesia Pertemukan Gamer Amatir dan Profesional
- Google Beri Label "Kejadian Darurat" untuk Banjir di Pulau Jawa