cpu-data.info

Smartphone Lipat Xiaomi Tertangkap Menggunakan MIUI 12

Logo Xiaomi terpajang di kantor pusat Xiaomi Indonesia yang terletak di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta.
Lihat Foto

- Xiaomi adalah salah satu pabrikan yang sedang menyiapkan produk ponsel dengan layar lipat. Belakangan, wujud nyata perangkat tersebut mengemuka lewat serangkaian foto yang tersebar di media sosial China.

Dalam foto-foto itu, tampak perangkat serupa tablet yang diduga tak lain merupakan ponsel lipat Xiaomi sedang berada di tangan seorang pengguna. Ponsel lipat tersebut terlihat sedang digunakan oleh seseorang di ruang publik.

Sekilas tampak seperti perangkat tablet tapi pada tengah layarnya terdapat bekas lipatan, yang menunjukkan itu adalah smartphone lipat. Desain ponsel lipat itu mirip dengan yang biasa ditemukan di foldable phone, seperti Galaxy Z Fold.

Baca juga: Xiaomi Patenkan 7 Rancangan Ponsel Lipat

Dilihat dari bekas lipatan, kemungkinan smartphone ini juga memiliki mekanisme lipatan serupa Galaxy Z Fold, di mana layar dilipat ke bagian dalam secara vertikal, mirip gerakan menutup buku. Saat dibentangkan, layar akan menjadi berukuran besar seperti tablet.

Tampilan layarnya juga memperlihatkan bahwa perangkat ini menjalankan sistem antarmuka (UI) terbaru Xiaomi, yaitu MIUI 12. Sistem operasi tersebut yang menyimpulkan ponsel lipat tersebut merupakan buatan Xiaomi.

Wujud ponsel lipat Xiaomi beredarmyfixguide.com Wujud ponsel lipat Xiaomi beredar

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari My Fix Guide, Senin (18/1/2021), bodi ponsel lipat ini turut dilindungi casing yang terbilang cukup tebal. Bingkai (bezel) sebenarnya kemungkinan lebih tipis dari yang terlihat di foto.

Jika diamati lebih dekat, layar depannya tidak memiliki lubang untuk menampung kamera selfie. Bisa jadi, ponsel lipat ini akan mengusung teknologi kamera bawah layar (under screen camera) atau modul kamera pop-up untuk memaksimalkan area layar.

Baca juga: Pendiri Xiaomi Pamer Ponsel Lipat Bikinan Perusahaannya

Belum bisa dipastikan apakah perangkat dalam rangkaian foto benar merupakan ponsel lipat Xiaomi atau bukan.

Yang jelas, konsep dan tampilannya berbeda dibanding ponsel lipat yang sempat dipamerkan oleh pendiri Xiaomi, Lin Bin, dua tahun lalu pada Januari 2019.

Purwarupa perangkat di tangan Lin Bin ketika itu dilipat dalam tiga bagian, sementara ponsel dalam foto-foto bocoran di atas dilipat dalam dua bagian.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat