Sehari, Oppo Jual 70.000 Smartphone di Indonesia

- Momen tahun baru 2021 ternyata membawa berkah buat Oppo. Pabrikan asal China itu berhasil mencatat penjualan 70.000 unit smartphone di Indonesia saat pergantian tahun.
PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto mengatakan, angka penjualan puluhan ribu ponsel tersebut berhasil diraih dalam waktu hanya satu hari. Dia juga mengklaim perangkat Oppo laku terjual sebanyak 1 juta unit sepanjang bulan Desember 2020.
Baca juga: Sony Rancang Kamera Khusus untuk Oppo Find X3?
"Ini merupakan pencapaian yang luar biasa dan tergolong sangat baik pada kondisi pandemi seperti ini," ujar Aryo dalam keterangan tertulis Oppo Indonesia kepada KompasTekno, Senin (4/1/2021).
Sepanjang bulan Desember 2020, Oppo menggelar program The Joy-Full Oppo Sale yang menawarkan promosi berupa cashback untuk smartphone dan perangkat IoT. Kampanye itu diyakini berhasil menarik minat konsumen terhadap produk Oppo.
Aryo mengatakan, untuk kategori smartphone, perangkat Oppo yang laris di Indonesia adalah tipe Reno4, Reno4 F, A92 dan A53. "Sementara, Oppo Watch dan Enco W51 menjadi produk IoT yang paling banyak dibeli oleh konsumen pada periode ini,” imbuh Aryo.
Dia melanjutkan, perolehan penjualan pada Desember 2020 membuat Oppo optimis dengan kondisi pasar smartphone Indonesia pada 2021.
Baca juga: Oppo Reno5 Meluncur 12 Januari 2021 di Indonesia
Oppo pun menyiapkan sejumlah produk baru untuk dirilis di Indonesia pada tahun ini, di antaranya smartphone Reno5 dan Reno5 5G yang akan diluncurkan bersamaan pada 12 Januari mendatang.
Selain smartphone, Oppo juga mengatakan akan turut membawa berbagai ekosistem IoT baru ke Tanah Air.
Terkini Lainnya
- Honor 400 Lite Meluncur, Mirip iPhone Pro dengan Dynamic Island
- Saham-saham Perusahaan Teknologi dan Game Berjatuhan Jelang Pemberlakuan Tarif Trump
- Fitur Baru WhatsApp: Matikan Mikrofon sebelum Angkat Telepon
- Apple Kirim 5 Pesawat Penuh iPhone ke AS untuk Hindari Dampak Tarif Trump
- Cara Bikin Action Figure ChatGPT dari Foto dengan Mudah, Menarik Dicoba
- Spesifikasi dan Harga Poco M7 Pro 5G di Indonesia
- Harga Bitcoin Anjlok gara-gara Tarif Trump
- Gara-gara Satu Twit X, Pasar Saham AS Terguncang dan Picu "Market Swing" Rp 40.000 Triliun
- Kekayaan Apple Turun Rp 10.718 Triliun akibat Tarif Trump
- Samsung Rilis Real Time Visual AI, Fitur AI yang Lebih Interaktif
- Trump Sebut Elon Musk Akan Mundur dari Pemerintahan
- Rumor Terbaru iPhone 17 Pro: Fanboy Siap-siap Kecewa?
- Ketika Grok AI Jadi Cara Baru Lempar Kritik di X/Twitter...
- 26 iPhone yang Akan Kebagian iOS 19
- ChatGPT Dituntut karena "Asbun", Tuding Pria Tak Bersalah Pembunuh
- Samsung Umumkan Tanggal Peluncuran Galaxy S21
- Tiga Operator Seluler China Didepak dari Bursa Saham AS
- Facebook, Instagram, dan WhatsApp Banjir Video Call Saat Tahun Baru
- Aplikasi PeduliLindungi Disebut Rawan Phising dan Malware, Ini Kata Kominfo
- Geser Jack Ma, Pendiri Startup Ini Jadi Orang Terkaya Kedua di China