Chrome Bisa Peringatkan Pengguna Kalau Password Dicuri

- Kata sandi alias password menjadi garis pertahanan keamanan pertama untuk mengamankan akun di dunia maya. Apabila kata sandi berhasil dibobol, maka data pengguna bisa dicuri dan dimanfaatkan untuk kejahatan digital.
Untuk meminimalisasi kemungkinan tersebut, peramban Google Chrome untuk iOS dan Android kini akan memberitahukan pengguna apabila password yang disimpannya ada yang dicuri lewat kejadian kebocoran data.
Baca juga: Cara Membuat Latar Belakang Jadi Buram di Google Meet Versi PC
Chrome juga bakal langsung memberikan solusinya dengan mengalihkan pengguna ke laman layanan terkait untuk mengubah password.
Bagaimana Chrome bisa tahu kalau ada kata kunci pengguna yang bocor? Peramban ini mengirim data username dan password pengguna ke Google, untuk dicek apakah ada di daftar informasi yang diketahui telah bocor di internet.
"Namun Google tidak bisa melihat nama pengguna dan kata kunci Anda dari data yang terenkripsi ini," tulis Google dalam sebuah posting di blog soal sekuriti miliknya.
Selain itu, Google juga akan memboyong fitur keamanan Safety Check untuk peramban Chrome versi mobile. Dengan tool tersebut, pengguna nantinya bisa mengecek secara manual apabila ada password yang bocor.
Baca juga: Amplop Ikonik Gmail Hilang, Ini Tampilan Logo Baru Layanan Google
Chrome juga akan mengingatkan pengguna apakah Safe Browsing sudah diaktifkan dan apakah pembaruan sekuriti termutakhir sudah terpasang di peramban atau belum, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Minggu (11/10/2020).
Khusus untuk Android, Google juga akan memboyong Enhanced Safe Browsing untuk menambah perlindungan terhadap phising, malware, dan situs berbahaya melalui sharing data secara real-time dengan layanan Safe Browsing.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat
- Siap-siap, "Among Us" Bakal Berantas Pemain Curang
- Facebook Beri Bantuan Rp 30 Juta untuk UKM Indonesia, Ini Syaratnya
- Cara Membuat Latar Belakang Jadi Buram di Google Meet Versi PC
- Microsoft Disebut Bakal Kembali Caplok Nokia
- GPU Nvidia GeForce RTX 3000 Dipastikan "Gaib" sampai 2021