Warisan Teknologi dari Palm untuk Smartphone Masa Kini
- Masih ingat perangkat yang disebut sebagai PDA (portable device assistant)? Seperti namanya, PDA memiliki fungsi layaknya sebuah "asisten" berupa komputer mungil yang bisa dibawa-bawa dan dimasukkan ke dalam saku.
Lewat PDA, pengguna bisa melakukan beragam hal yang bisa dikerjakan oleh komputer, seperti menghitung memakai kalkulator, mengetik lewat aplikasi memo, menyimpan nomor telepon, mengirim e-mail, dan lain sebagainya.
Baca juga: Animasi Pergantian Penguasa OS Smartphone, dari Palm OS hingga Android
Di era keemasanya, yakni sekitar tahun 1990-2000-an, perangkat PDA dipopulerkan oleh sebuah perusahaan teknologi asal California, Amerika Serikat, Palm Computing (Palm Inc.), lewat produk bernama Palm Pilot, disusul Palm III, Tungsten, dan lain-lain.
Meski sekarang sudah tidak terdengar, jasa perusahaan yang dirintis oleh Jeff Hawkins pada 1992 tersebut kini masih bisa dirasakan oleh sejumlah pengguna. Smartphone masa kini pun menggunakan sejumlah warisan teknologinya.
Pengenal tulisan tangan
Sebelum meluncurkan perangkat PDA buatan sendiri, Palm sempat mengembangkan perangkat lunak untuk PDA dari perusahaan lain, seperti Apple yang kala itu memproduksi Newton MessagePad.
Salah satu teknologi software Palm dalam hal ini adalah handwriting recognition, "Graffiti", yang memungkinkan pengenalan dan konversi tulisan tangan pengguna menjadi teks digital.
Untuk menerima input pengguna lewat layar, teknologi ini mengandalkan aksesori stylus, sehingga mekanismenya mirip dengan menulis di atas kertas.
Teknologi handwriting recognition kemudian banyak digunakan di ponsel serta tablet modern, terutama yang menggunakan stylus sebagai perangkat input.
Kemampuannya sekarang lebih canggih, tak lagi hanya bisa mengenali tulisan per huruf seperti Palm dulu, melainkan kalimat lengkap.
Baca juga: 3 Tablet Android yang Dilengkapi Stylus Digital
Karena teknologi handwriting recognition yang tergolong canggih pada masanya, perusahaan komputer asal AS, U.S. Robotics, tertarik mengakuisisi Palm pada September 1995 dengan nilai 44 juta dolar AS (sekitar Rp 652 miliar).
Tergerus smartphone
Sekitar satu tahun setelah diakuisisi, Palm, di bawah nama U.S. Robotics, meluncurkan Palm Pilot. Perangkat ini merupakan PDA yang berbagai fungsi, seperti menulis catatan, menyimpan nomor telepon, menjadwalkan kegiatan, dan lain sebagainya.
Kesuksesan Palm Pilot diteruskan oleh Palm III, Palm VII, Zire, dan Tungsten. Seluruh perangkat PDA Palm ini menjalankan sistem operasi Palm OS (Garnet).
Di era 2000-an, pasar PDA semakin sesak dengan kehadiran sejumlah kompetitor, seperti HP, Sony, Compaq, Nokia, hingga Casio.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Instagram Diduga "Intip" Pengguna Lewat Kamera Ponsel, Facebook Digugat
- "Mulan" Film yang Paling Banyak Dibajak di Internet
- "Otak" iPhone 12 Tak Sekencang Snapdragon 865 Plus?
- Samsung Buat Film 8K dengan Smartphone Galaxy S20 dan Note 20
- Aturan Baru Google untuk "Tendang" Aplikasi Penguntit dari Play Store