cpu-data.info

Pemerintah Larang Mudik, Telkomsel Optimasi Jaringan di Wilayah Permukiman

Ilustrasi BTS 4G Telkomsel di salah satu titik di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur
Lihat Foto

- Telkomsel memperkirakan akan ada peningkatan trafik sekitar 20 persen dibandingkan hari biasa pada momen Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) tahun ini.

Untuk mengantisipasi lonjakan tersebut, Telkomsel akan melakukan optimasi terhadap kualitas dan kapasitas jaringan di 436 titik strategis (point of interest/POI), khususnya di wilayah permukiman penduduk.

Fokus optimalisasi titik strategis pada momen Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini memang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Pada tahun ini penguatan jaringan Telkomsel terpusat di wilayah permukiman, alih-alih tempat wisata. Hal tersebut disebabkan oleh wabah Covid-19 yang membuat pemerintah mengimbau agar masyarakat tidak mudik dan tetap di rumah.

"Karena kondisi PSBB dan ada imbauan untuk tidak mudik, 309 titik POI adalah area pemukiman atau area apartemen dan perumahan yang padat poulasi," ujar Direktur Utama Telkomsel, Setyanto Hantoro dalam video conference lewat CloudX, Selasa (21/4/2020). 

Baca juga: Jelang Ramadhan dan Idul Fitri, Telkomsel Optimasi Jaringan Secara Virtual

Kendati demikian, Anto tidak memaparkan secara rinci titik mana saja yang menjadi fokus penguatan jaringan Telkomsel menyambut RAFI 2020. 

Direktur Network Telkomsel, Venusiana Papasi, menambahkan bahwa 309 titik POI ini dipilih karena memang terpantau menyumbang trafik yang tinggi. 

Direktur Network Telkomsel, Venusiana Papasi saat memaparkan kesiapan jaringan Telkomsel di RAFI 2020 lewat video conference, Selasa (21/4/2020). /Bill Clinten Direktur Network Telkomsel, Venusiana Papasi saat memaparkan kesiapan jaringan Telkomsel di RAFI 2020 lewat video conference, Selasa (21/4/2020).

"Ada banyak kawasan permukiman di Indonesia. Kenapa dipilih 309 titik POI karena itu yang menunjukkan kenaikan trafik yang lumayan (tinggi) payload-nya dibanding (daerah) yang lain," jelas wanita yang biasa disapa Venus ini. 

Ia juga mengatakan, dalam masa pandemi ini, kemungkinan peningkatan di wilayah permukiman akan lebih tinggi daripada tempat wisata.

Venus melanjutkan bahwa kebutuhan jaringan di tempat wisata sendiri sebenarnya sudah bisa diakomodir dengan kapasitas jaringan normal. 

Selain permukiman, optimasi jaringan juga akan dilakukan di 58 titik POI di area Rumah Sakit (RS) rujukan Covid-19, serta 38 titik POI di area bandara dan pelabuhan di setiap provinsi.

Baca juga: Trafik Broadband Telkomsel Naik 16 Persen Selama WFH

Peningkatan jaringan juga dilakukan di 31 titik POI yang ramai dipakai sebagai jalur logistik alat-alat kesehatan dan kebutuhan pangan, serta di sejumlah titik POI yang berada di akses jalan utama dan jalan tol yang terbentang di pulau Sumatera, Jawa, dan Kalimantan. 

Adapun 436 titik POI secara keseluruhan tersebar di empat wilayah cakupan Telkomsel, terdiri dari 110 titik di Area 1 (Sumatera), 121 titik di Area 2 (Jabodetabek Jabar), 131 titik di Area 3 (Jawa Bali), dan 74 titik di Area 4 (Pamasuka). 

Selain itu, Venus juga mengatakan bahwa Telkomsel akan membangun sekitar 11.000 base transceiver station (BTS) 4G serta 69 unit Compact Mobile BTS (COMBAT) baru.

Ada pula penambahan kapasitas gateway internet sebesar 6.100 Gbps (6 Tbps), serta peningkatan kapasitas BTS di sekitar 6.800 site yang tersebar di seluruh penjuru Tanah Air.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat