10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Pengguna mungkin bakal tertarik untuk mengetahui cara mengubah tulisan di WA menjadi unik. WhatsApp atau biasa disingkat WA memungkinkan pengguna buat mengubah format tulisan pada chat.
Untuk sebagian pengguna, tulisan bawaan di chat WhatsApp mungkin terkesan monoton. Akan tetapi, pengguna beruntungnya bisa mengubah format tulisan di chat WA tersebut menjadi lebih menarik.
Baca juga: Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Tak Sengaja Dihapus dengan Cepat
Cara membuat tulisan unik di WhatsApp bakal berguna ketika pengguna hendak membuat chat dengan tulisan yang lebih menarik. Lantaran bakal berguna, pengguna perlu buat mengetahui cara mengubah tulisan di WA menjadi unik.
Lantas, bagaimana cara membuat tulisan unik di WA? Jika tertarik untuk mencobanya, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mengubah tulisan di WA menjadi unik dengan mudah dan praktis.
Cara mengubah tulisan di WA menjadi unik
Cara mengubah tulisan di WA menjadi unik memungkinkan pengguna untuk membuat tulisan di WhatsApp dengan berbagai format, seperti format tebal, miring, berwarna, terbalik, latin, dan masih banyak lagi.
Untuk mengubah tulisan di WA dalam format-format, caranya sejatinya cukup mudah. Dalam cara ini, pengguna tak perlu repot-repot memakai aplikasi tambahan. Setidaknya, ada dua cara membuat tulisan unik di WhatsApp tanpa aplikasi yang bisa dilakukan pengguna.
Pertama, pengguna dapat membuat tulisan unik dengan memanfaatkan fitur bawaan yang tersedia di aplikasi WhatsApp. Kedua, pengguna dapat membuatnya dengan memanfaatkan website-website dengan layanan pembuat font.
Dari kedua cara itu, pengguna bisa membuat tulisan unik di WA dalam berbagai format. Misalnya, jika memakai fitur bawaan di WA, pengguna bisa membuat tulisan unik dengan format, seperti tulisan tebal, tulisan miring, tulisan coret, dan tulisan monospace.
Sementara itu, jika memakai website pembuat font, pengguna bisa membuat tulisan unik dengan format, seperti tulisan kosong, Scrolling Text, tulisan berwarna, tulisan terbalik, dan masih banyak lagi.
Adapun penjelasan yang lebih detail soal dua cara mengubah tulisan di WA menjadi unik adalah sebagai berikut.
1. Cara membuat tulisan tebal di WhatsApp
Kode tulisan tebal di WhatsApp adalah menggunakan simbol asterik (*) untuk mengapit tulisan yang ingin ditebalkan. Misalnya, pengguna ingin menebalkan tulisan “Saya adalah budi” (tanpa tanda kutip).
Supaya tulisan itu tebal, sisipkan simbol (*) di depan dan belakang tulisan itu menjadi *Saya adalah budi*. Setelah simbol disisipkan, kirim tulisan tersebut dan tulisan otomatis akan menjadi berformat tebal.
2. Cara membuat tulisan miring di WhatsApp
Kode tulisan miring di WhatsApp adalah menggunakan simbol underscore (_) untuk mengapit tulisan yang ingin dibuat miring. Misalnya, pengguna ingin membuat tulisan “Saya adalah budi” (tanpa tanda kutip) menjadi miring di WhatsApp.
Supaya tulisan itu miring, sisipkan simbol underscore (_) di depan dan belakang tulisan itu menjadi _Saya adalah budi_. Setelah simbol disisipkan, kirim tulisan tersebut dan tulisan akan berformat miring.
3. Cara membuat tulisan coret di WhatsApp
Kode tulisan coret di WhatsApp adalah menggunakan simbol underscore tilde (~) untuk mengapit tulisan yang ingin dibuat tercoret. Misalnya, pengguna ingin membuat tulisan “Saya adalah budi” (tanpa tanda kutip) menjadi dicoret di WhatsApp.
Terkini Lainnya
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- iOS 18.1 Resmi Dirilis dengan Apple Intelligence, Ini iPhone yang Kebagian
- Akun Instagram dengan 0 Posting Feed Jadi Tren, Apa Sebabnya?
- Apple Rilis iMac dengan Chip M4 dan Apple Intelligence
- Di AS, Beri "Review" Palsu di "Marketplace" Kini Bisa Didenda
- 5 Fitur Tersembunyi di Gmail yang Bisa Anda Coba