Indosat Bagikan Rp 1,5 Juta untuk Karyawan yang Bekerja dari Rumah
- Guna meredam penyebaran virus corona, sejumlah perusahaan di Indonesia, termasuk Indosat Ooredoo, telah meminta para karyawannya bekerja dari rumah untuk mengurangi risiko penularan Covid-19.
Terkait imbauan bekerja dari rumah, Indosat Ooredoo disebut bakal memberikan bantuan Rp 1,5 juta untuk setiap karyawannya yang bekerja dari rumah (work from home).
Kabar ini terungkap dari memo internal untuk karyawan Indosat Ooredoo, yang didapat oleh KompasTekno pada Sabtu, (21/3/2020).
Dalam memo internal yang dibagikan di Instagram oleh seorang karyawan Indosat, memperlihatkan foto CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Abdulaziz Al-Neama, disertai tulisan dengan judul "Bonus tambahan Rp 1,5 jt bagi setiap karyawan untuk menjaga kesehatan selama iWork".
Baca juga: Ahmad Abdulaziz Al-Neama Resmi Jadi Dirut Indosat
Berikut isi lengkap dari memo tersebut.
Untuk membantu karyawan menjalankan tugas dan menjaga kesehatan selama bekerja di rumah yang berlaku hingga 31 Maret 2020, manajemen memutuskan untuk memberikan bonus tambahan sebesar Rp 1.500.000,- kepada setiap karyawan.
Bonus tersebut diberikan bersamaan gaji karyawan di bulan Maret ini, yang akan dikirimkan lebih awal dari tanggal yang sudah ditentukan.
Manajemen berharap agar karyawan memanfaatkan tambahan bonus sebaik-baiknya. Selalu jaga kesehatan diri sendiri dan keluarga, hindari bepergian jika tidak mendesak.
Baca juga: Indosat Gratiskan Kuota 30 GB untuk Akses Aplikasi Belajar Online
Menanggapi hal itu, SVP-Head Corporate Communications Indosat Ooredoo, Turina Farouk mengatakan bahwa kabar pemberian bantuan itu memang benar diberikan oleh perusahaan untuk para karyawan yang bekerja di rumah.
"Ini adalah informasi internal perusahaaan khusus untuk karyawan. Adapun isinya memang benar manajemen memberikan tambahan bantuan sebagai bentuk perhatian kepada karyawan yang harus tetap bekerja secara jarak jauh dari rumah masing-masing, terkait kondisi terakhir saat ini," kata Turina saat dihubungi KompasTekno, Sabtu pagi.
Baca juga: Ini Software dan Kamera yang Dipakai Jokowi untuk Rapat Jarak Jauh
Terkini Lainnya
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Kapan Sebaiknya Reset Pabrik pada HP? Begini Penjelasannya
- Ciri-ciri Penipuan di WhatsApp dan Cara Menghindarinya
- Kapan Harus Menghapus Cache di HP? Begini Penjelasannya
- Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Cek Penyimpanannya
- Kominfo Cabut Stempel "Hoax" Obat Chloroquine untuk Virus Corona
- IndiHome Buka Seluruh Channel TV hingga 25 Maret
- Perbandingan Spesifikasi PS5 Vs PS4, Sejauh Apa Peningkatannya?
- Realme Kenalkan Lini Ponsel "Narzo", Meluncur 26 Maret
- Nokia 8.3 Diperkenalkan, Ponsel 5G Pertama dari HMD Global