6 Foto "Night Mode" iPhone Terbaik Pilihan Apple
- Apple mengumumkan pemenang lomba fotografi mode malam. Lomba ini menjaring peserta yang menggunakan ponsel iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max.
Kontes yang telah dimulai sejak awal Januari ini dimenangkan oleh enam pengguna iPhone, yang berasal dari Rusia, Cina, India, dan Spanyol. Foto-foto pemenang telah dipublikasikan pihak Apple melalui akun Instagram resminya.
Di sisi lain, sesuai dengan syarat lomba dari Apple, para pemenang juga diminta mengunggah fotonya di akun media sosial pribadi mereka dengan tagar #ShotoniPhone dan #NightmodeChallenge.
Baca juga: Seperti Android, Kamera iPhone 11 dan 11 Pro Kini Punya Night Mode
Foto-foto hasil jepretan pemenang dipilih oleh para juri, yakni Malin Fezehai (AS), Tyler Mitchell (AS), Sarah Lee (Inggris), Alexvi Li (Cina), Darren Soh ( Singapura), Phil Schiller, Kaiann Drance, Brooks Kraft, Jon McCormack dan Arem Duplessis.
1. Konstantin Chalabov
Konstantin Chalabov asal Moskow, Rusia berhadil meraih juara pertama. Konstantin memotret sebuah foto eksotik di sebuah gurun salju, dengan menggunakan mode malam iPhone 11 Pro.
Lihat postingan ini di Instagram????@apple ? ? ???? ???????, ??? ?????????? ?????? ?????! ??? ????? ????? ? ??? ??? ??????????, ??? ????? ???? ?????? ? ??? ? ???? ? ???? ????????????. ?????????? ???? ???????????!) #apple #russia #shotoniphone #nightmode
Sebuah kiriman dibagikan oleh Konstantin Chalabov (@chalabov) pada 3 Mar 2020 jam 5:41 PST
Senior Vice President of Worldwide Marketing Apple, Phil Schiller yang juga menjadi juri lomba ini mengagumi hasil foto tersebut.
Menurut Schiller, foto Konstantin adalah hasil fotografi yang memiliki cerita tersembunyi yang menciptakan banyak pertanyaan, apa yang telah terjadi di sebuah tempat terpencil itu.
"Ini menantang kita dengan pertanyaan menarik - 'Di mana pengemudi? Kemana mereka pergi? Kenapa berhenti di sini? ' Kabut dingin menembus lereng bukit Rusia yang biru dan tanah yang tertutup salju, membingkai kendaraan yang sunyi dengan lampu merah terang yang mengisyaratkan bahaya yang tidak diketahui," ujar Schiller.
2. Andrew Manuilov
Pemenang kedua adalah Andrew Manuilov yang juga berasal dari Moskow, Rusia. Andrew mengabadikan foto tersebut dengan iPhone 11 Pro Max.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Andrew Manuilov (@houdini_logic) pada 1 Jan 2020 jam 5:22 PST
Fotografer pemenang lomba tahun lalu yang kini menjadi juri, Darren Soh memuji foto tersebut. Menurutnya, foto cucian yang nongkrong di kompleks perumahan itu memiliki komposisi yang seimbang.
Baca juga: Alasan Trio iPhone 11 Laris Manis di Indonesia
"Sebagai seorang fotografer arsitektur, saya tertarik oleh perspektif satu titik gambar yang dapat mengarahkan pemirsa masuk ke dalam foto," ujarnya.
Menurut Darren, foto itu menggambarkan sebuah suasana yang gelap dan sepi. Mode Malam pada iPhone yang digunakan Andrew memungkinkan penikmat foto merasakan suasana yang terjadi saat itu.
3. Mitsun Soni
Terkini Lainnya
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Kapan Sebaiknya Reset Pabrik pada HP? Begini Penjelasannya
- Ciri-ciri Penipuan di WhatsApp dan Cara Menghindarinya
- Kapan Harus Menghapus Cache di HP? Begini Penjelasannya
- Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Cek Penyimpanannya
- Cara Menghapus Akun Google di HP dengan Mudah dan Cepat
- Tabel Spesifikasi Realme Note 60x dan Harganya, Mulai Rp 1 Jutaan
- Sah, Pemblokiran TikTok di AS Dekati Kenyataan
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- AS Perketat Ekspor Chip AI, Kuota GPU untuk Indonesia "Cuma" Sekian
- 10 Emoji Ini Sering Disalahartikan, Simak Makna Sebenarnya
- Tanda-tanda Google Search Mulai Ditinggalkan
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra Resmi di Indonesia, Kapan Bisa Dibeli?
- Xiaomi Mi 10 Pro Rajai Daftar Smartphone Terkencang Versi AnTuTu
- Acara Peluncuran Galaxy S20 di Jakarta, Harus Cek Suhu sampai Isi Formulir
- Oppo Pamerkan Tampang Arloji Pintar Mirip Apple Watch
- Bocoran Gambar Ungkap Tampang Samsung Galaxy A21