Samsung Akan Jual Teknologi Layar "Tekuk" Galaxy Z Flip
- Meski telah dirancang dalam waktu yang lama, ponsel dengan layar yang dapat dilipat (foldable) dari Samsung baru pertama kali diperkenalkan pada tahun 2019 lalu.
Debutnya dimulai ketika merilis Galaxy Fold dan berlanjut dengan meluncurkan Galaxy Z Flip beberapa waktu lalu.
Kehadiran ponsel dengan teknologi layar lipat juga dinilai dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen.
Jika dilihat, saat ini masih belum banyak vendor ponsel yang menghadirkan perangkat dengan teknologi layar lipat yang serupa.
Meski begitu, baru-baru ini Samsung Display mengumumkan bahwa pihaknya berencana untuk menjual teknologi layar Ultra Thin Glass (UTG) yang bisa digunakan untuk pengembangan di lini ponsel lipat.
Teknologi Ultra Thin Glass sendiri dibenamkan Samsung pada perangkat Galaxy Z Flip miliknya yang diperkenalkan pada 12 Februari 2020 lalu.
Menurut Vice President Mobile Display Marketing Samsung Display, Dennis Choi, Samsung meyakini bahwa teknologi UTG yang mereka kembangkan dapat memenuhi kebutuhan pengguna.
Baca juga: Beda Lipatan Galaxy Z Flip dan Fold, Apa Alasannya?
Lebih lanjut, ia juga mengatakan bahwa layar UTG yang diciptakan adalah bukti bahwa Samsung dalam mengikuti kemajuan teknologi saat ini.
"Jelas, layar UTG milik kami adalah alternatif manufaktur yang sangat menarik dan dapat menjadi contoh penting untuk lainnya dan kami berdedikasi terhadap kemajuan teknologi dan keunggulan manufaktur," lanjut Choi.
Dihimpun KompasTekno dari Businesswire, Kamis (27/2/2020), meski rencana ini telah diumumkan, hingga saat ini belum diketahui siapa saja vendor yang berminat untuk mengadopsi teknologi ini.
Namun sejauh ini, setidaknya ada empat vendor yang tengah mempersiapkan dan mengembangkan perangkat layar lipat selain Samsung yakni Huawei, Motorola, dan Royole.
Rencana penjualan teknologi layar UTG untuk vendor lain ini juga dianggap Samsung dapat mendukung pengembangan teknologi layar lipat untuk ponsel yang akan datang.
Baca juga: 7 Tahun Terciptanya Ponsel Lipat Galaxy Z Flip
Sebagai informasi, layar Ultra Thin Glass (UTG) ini pertama kali diadopsi Samsung untuk perangkat Galaxy Z Flip yang baru saja diperkenalkan beberapa waktu lalu.
Teknologi ini berbeda dengan yang dibenamkan pada perangkat Galaxy Fold dimana perangkat tersebut menggunakan pelapis layar berbahan plastik polymide.
Terkini Lainnya
- HP Berkemampuan "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Huawei Umumkan Tanggal Peluncuran Ponsel P40 dan P40 Pro
- Telkomsel Terbaik dan Smartfren Tercepat versi nPerf
- Orang Terkaya Ketiga di Dunia Akhirnya Lepas Ponsel Kunonya, Ganti Apa?
- Ponsel Gaming iQoo 3 5G Resmi Dirilis, Ini Spesifikasinya
- Samsung Galaxy M31 Meluncur, Baterai Jumbo Harga Rp 3 Juta