Resmi, Kamera Saku Sony RX100 VII Punya Kemampuan Mirip Mirrorless High-end

- Sony pekan ini memperkenalkan kamera saku premium terbaru, RX100 VII. Sesuai angka Romawi di belakang namanya, perangkat tersebut merupakan generasi ketujuh dari seri RX100 yang pertama kali dirilis pada 2012.
Sebagai produk anyar, RX100 VII pun dibekali aneka fitur mutakhir. Salah satunya chip pengolah gambar Bionz X seperti yang terdapat pada kamera mirrorless Alpha A9 dari perusahaan yang sama.
Kecepatan RX100 VII pun jadi mirip dengan mirrorless teratas besutan Sony tersebut. Kecepatan continuous shot RX 100 VII bisa mencapai 20 frame per detik dengan tracking AF dan AE, tanpa blackout layar.
RX100 VII turut mendapat fitur-fitur baru yang sebelumnya hadir di mirrorless Sony, seperti real-time eye autofocus yang sanggup mengunci dan tracking fokus di mata subyek, baik manusia maupun hewan.
Sistem autofokus RX100 VII didukung titik phase detect AF sebanyak 357 buah dan contrast detect sebanyak 425 buah. Kecepatannya mengunci fokus diklaim tercepat di dunia dengan angka 0,02 detik.
Baca juga: Mirrorless Sony a6400 Masuk Indonesia, Harga Rp 13 Juta
Sensor gambar RX100 VII berukuran 1 inci dan memiliki resolusi 20,1 megapiksel. Lensanya memiliki rentang focal length 24-200 mm (ekuivalen full-frame) dengan aperture f/2.8-4.5.

Artinya, RX100 VII kini bisa dipasangi mikrofon eksternal sehingga lebih ideal untuk keperluan merekam video -misalnya ketika vlogging- dibanding kamera RX100 generasi sebelum-sebelumnya.
Baca juga: Resmi, Kamera Canon G7X Mark III Bisa Live Streaming dan Video Vertikal
Sony pun agaknya menyadari bahwa RX100 VII berpotensi menarik minat vlogger.
Perusahaan tersebut sengaja menjual RX100 VII dengan paket bundle berisi Shooting Grip kit seharga 1.300 dollar AS (Rp 18,2 juta).
Untuk unit kamera RX100 VII saja, banderolnya 1.200 dollar AS (Rp 16,8 juta). Penjualan kamera ini akan dimulai pada Agustus mendatang.
Terkini Lainnya
- Ada Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Apple Maps Kini Bisa Digunakan di Android, tapi Setengah Hati
- 9 Trik Bikin Ruang Penyimpanan iPhone Lebih Bersih Tanpa Hapus Foto dan Video
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- Oppo Gandeng Google Bikin Agentic AI, Bikin HP Makin Pintar
- Game "The Last of Us Complete" Dirilis untuk PS5, Versi Lengkap Part I dan II
- Fujifilm Instax Mini 41 Meluncur, Kamera Foto Instan Gaya Retro
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming