Perkuat Ekosistem 4G, Telkomsel Bikin Program Bundling Ponsel yang Bisa Dicicil
- Telkomsel berkomitmen untuk terus membangun ekosistem digital di Indonesia. Untuk mewujudkannya, Telkomsel menghadirkan dua program, pertama adalah “Bundling Smartphone 4G Harga Terjangkau”.
Program bundling smartphone 4G melalui program TAU Lite6 memberikan penawaran kepada masyarakat untuk membeli device 4G dengan harga yang terjangkau serta dapat dicicil sesuai kemampuan.
Salah satu contohnya adalah program bundling pembelian ponsel Samsung galaxy A10.
Baca juga: Samsung dan Telkomsel Tawarkan Cicilan Galaxy A10
Setiap pembelian bundling smartphone 4G tersebut, pelanggan akan memperoleh nilai tambah berupa bonus internet 6 GB, 100 menit panggilan suara, dan 500 SMS per bulan selama 12 bulan.
Program kedua adalah “Tukar Kartu 4G Bonus Kuota Internet 4G Hingga 30 GB”. Penukaran kartu 4G bertujuan mengajak pelanggan Telkomsel yang belum 4G untuk meningkatkan pengalaman digital sekaligus mendapatkan bonus kuota internet hingga 30 GB.
Telkomsel pun menggandeng para device principal, device distributor, e-commerce, dan institusi finansial menyelenggarakan 4G Alignment Strategy.
Baca juga: Telkomsel Gratiskan Kuota 5 GB untuk Pelanggan yang Ganti Kartu 4G
Komitmen dengan tajuk“ 4G Ecosystem Collaboration for Building Digital Indonesia” itu digelar di Jakarta pada akhir Mei 2019 lalu, yang diikuti sekitar 100 peserta dari kalangan tersebut di atas.
Menurut Vice President Prepaid Marketing Telkomsel, Riny Novitriyanti, selain menggelar infrastruktur jaringan 4G LTE di seluruh Indonesia, juga diperlukan device yang mumpuni untuk mengoptimalkan teknologi 4G.
"Melalui kerja sama ini kami berharap pelanggan Telkomsel memiliki lebih banyak pilihan pembelian device 4G dengan harga yang terjangkau," kata Riny dalam keterangan tertulis yang diterika KompasTekno, Selasa (4/6/2019).
=====
Film pendek “Merawat Komunikasi” merupakan kolaborasi antara KompasTekno dan Telkomsel dalam program tahunan #MudikSmart. Tonton video lengkapnya di channel YouTube KompasTekno.
Terkini Lainnya
- Foto-foto Pesawat Airbus A400M TNI AU yang Sedang Dirakit di Spanyol
- Catat, Ini Nomor WhatsApp Resmi Tilang Elektronik Polda Metro Jaya
- Merasakan Drama Pemblokiran Aplikasi TikTok Langsung di AS, Ini yang Sebenarnya Terjadi
- Nasib TikTok di AS: Sangat Digemari, Sempat Ditutup, dan Kini Beroperasi Lagi
- Kronologi Pemblokiran TikTok di AS hingga Dibuka Kembali dan Alasannya
- Instagram Bikin Aplikasi "Edits" Pesaing CapCut
- Mengapa Reno 13 "Pro" Tidak Masuk Indonesia, Oppo?
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Capcut dan Mobile Legends Masih Belum Bisa Diakses
- Pesawat Airbus A400M Pesanan Indonesia Masuk Perakitan Final, Dikirim Akhir 2025
- Ini Penyebab TikTok Batal Diblokir di AS
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Pengguna Gembira dan Sindir Trump
- Berapa Harga TikTok Jika Dijual ke AS Saat Ini Juga?
- Jelang Galaxy S25 Rilis, Ini Harga Samsung S24 Terbaru di Indonesia
- Instagram Ubah Tampilan Grid dari Kotak Jadi Vertikal, Ini Alasannya
- Instagram Tambah Durasi Video Reels Jadi 3 Menit