Tumblr Tak Bisa Diakses, Diblokir Kominfo Lagi?
- Situs jejaring sosial dan mikroblog Tumblr tak bisa diakses melalui beberapa penyedia jasa internet, yakni Telkomsel, XL Axiata, Indosat, dan Biznet. Netizen pun berbondong-bondong mengeluh di Twitter sejak Senin (5/3/2018) malam, mulai pukul 21.00 WIB.
“Unsur negatifnya di mana, bro? Ini Tumblr buat nulis dan ngasah kreatifitas kok. Buset Indonesia,” kata akun @nadzifalaqol.
Unsur negatifnya di mana, bro? Ini Tumblr buat nulis dan ngasah kreatifitas kok. Buset Indonesia.
— Nadzif Al Aqol (@nadzifalaqol) March 5, 2018
Keluhan itu lantas dibalas admin akun Twitter resmi Telkomsel (@Telkomsel). Dijelaskan bahwa pemblokiran suatu situs dikarenakan adanya unsur atau konten negatif.
“Mohon maaf, Mas Nadzif. Untuk pemblokiran situs tertentu, sudah menjadi ketentuan yang ditetapkan oleh Telkomsel sesuai himbauan MENKOMINFO. Terima kasih. -Albi,” begitu ditulis akun @Telkomsel.
Mohon maaf, Mas Nadzif. Untuk pemblokiran situs tertentu, sudah menjadi ketentuan yang ditetapkan oleh Telkomsel sesuai himbuan MENKOMINFO. Terima kasih. -Albi
— Telkomsel (@Telkomsel) March 5, 2018
Penjelasan dari akun @Telkomsel pun membuat netizen berang. Akun Twitter resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika (@kemkominfo) dibanjiri sindiran.
"shame on you, kenapa tumblr harus di blokir sih? emang isinya negatif doang? PLS. tulisan saya disitu ga ada back up, gimana?," kata akun @baekserenity.
shame on you, kenapa tumblr harus di blokir sih? emang isinya negatif doang? PLS. tulisan saya disitu ga ada back up, gimana?
— ???? z h a ; (@baekserenity) March 5, 2018
"@tumblr resmi dilarand di Indonesia. Ada banyak hal yang bisa Anda prioritaskan ketimbang memblokir situs @kemkominfo, " kata akun @vodkamuffin.
Holy crap @tumblr is officially banned in Indonesia. Such a shame there are bunch of other stuffs that should be your priority than banning sites @kemkominfo
— Meg (@vodkamuffin) March 5, 2018
“Mentang mentang tahun 2016 udh mau blok Tumblr, terus tahun ini, @kemkominfo main blokir tanpa ada komunikasi ke pengguna yah,” kata akun @nayasaa.
Mentang mentang tahun 2016 udh mau blok Tumblr, terus tahun ini, @kemkominfo main blokir tanpa ada komunikasi ke pengguna yah.
— Naya (@nayasaa) March 5, 2018
Pantauan KompasTekno, hingga Selasa (6/3/2018) pagi, akun @Kemkominfo masih bungkam. Akun Indosat (@IndosatCare), XL Axiata (@myXLCare), dan Biznet (@BiznetHome), pun belum memberikan penjelasan soal pemblokiran.
telah berusaha meminta konfirmasi soal pemblokiran Tumblr ini tetapi belum direspon pihak Kemenkominfo hingga berita ini diturunkan.
Update: Berikut pernyataan resmi dari Kemenkominfo yang diterima KompasTekno, Selasa siang.
Tim Aduan Konten telah menerima aduan dari masyarakat terkait konten pornografi di platform Tumblr. Setelah dilakukan penelusuran dan analisa konten, terdapat lebih dari 360 akun porn pada medsos tumblr.com dan aplikasinya.
Ditemukan pula bahwa Tumblr tidak memiliki mekanisme dan report tools untuk melaporkan konten pornografi.
Pada 28 Februari 2018, Tim Aduan Konten kemudian mengirimkan notifikasi melalui e-mail kepada Tumblr dan meminta Tumblr untuk membersihkan platformnya dari konten-konten pornografi, dengan batas waktu penanganan maksimum 2 x 24 Jam.
Sampai lewat batas waktu yang diberikan tersebut, tidak ada respon dari Tumblr, sehingga dilakukan tindakan pemblokiran terhadap 8 DNS Tumblr pada hari Senin 5 Maret 2018 sore.
Dua tahun lalu, pada Februari 2016, Kominfo sempat mewacanakan pemblokiran Tumblr karena dinilai turut menyebarkan konten pornografi dan LGBT (lesbian, gay, biseksual, transgender). Kala itu banyak yang protes dan akhirnya pemblokiran dibatalkan.
Pembatalan pemblokiran juga ditempuh karena Tumblr dianggap kooperatif. Menurut keterangan resmi dari Kominfo, Tumblr bersedia melakukan self-censorship atas konten-konten negatif yang tak sesuai dengan aturan di Indonesia.
Dari mekanisme operasinya, Tumblr sebenarnya mirip Twitter. Platform tersebut memungkinkan pengguna membagi beragam jenis posting. Baik berbentuk teks, video, foto, GIF, tautan, maupun quote. Pengguna juga bisa memanfaatkan kemampuan "Re-blog" yang mirip dengan fungsi "Re-tweet".
Baca juga : Diblokir di Indonesia, Apa Itu Tumblr?
Terkini Lainnya
- Intel Disebut Akan Dijual, Elon Musk Kandidat Pembelinya
- Foto-foto Pesawat Airbus A400M TNI AU yang Sedang Dirakit di Spanyol
- Catat, Ini Nomor WhatsApp Resmi Tilang Elektronik Polda Metro Jaya
- Merasakan Drama Pemblokiran Aplikasi TikTok Langsung di AS, Ini yang Sebenarnya Terjadi
- Nasib TikTok di AS: Sangat Digemari, Sempat Ditutup, dan Kini Beroperasi Lagi
- Kronologi Pemblokiran TikTok di AS hingga Dibuka Kembali dan Alasannya
- Instagram Bikin Aplikasi "Edits" Pesaing CapCut
- Mengapa Reno 13 "Pro" Tidak Masuk Indonesia, Oppo?
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Capcut dan Mobile Legends Masih Belum Bisa Diakses
- Pesawat Airbus A400M Pesanan Indonesia Masuk Perakitan Final, Dikirim Akhir 2025
- Ini Penyebab TikTok Batal Diblokir di AS
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Pengguna Gembira dan Sindir Trump
- Berapa Harga TikTok Jika Dijual ke AS Saat Ini Juga?
- Jelang Galaxy S25 Rilis, Ini Harga Samsung S24 Terbaru di Indonesia
- Instagram Ubah Tampilan Grid dari Kotak Jadi Vertikal, Ini Alasannya