Nokia 9 Bakal Usung Teknologi Audio 3D?
- HMD Global, pemegang lisensi merek Nokia saat ini diperkirakan akan merilis smartphone Nokia 9 dengan spesifikasi tingkat tinggi. Bocoran yang beredar menyebutkan bahwa salah satu spesifikasi tersebut berupa teknologi audio 3D.
Teknologi audio 3D yang dimaksud saat ini dikenal sebagai Nokia OZO Audio. Ini merupakan teknologi yang memungkinkan pengguna merasakan pengalaman mendapatan kesan ruangan saat mendengarkan file audio.
Nokia OZO Audio juga dapat bekerja berpasangan dengan pemindai posisi kepala penggunanya. Suara yang dihasilkan oleh smartphone Nokia 9 akan menyesuaikan posisi kepala pengguna saat digunakan untuk menyaksikan virtual reality (VR).
Fitur lain yang diuntungkan dari keberadaan teknologi ini adalah alat perekaman suara. Menggunakan Nokia OZO Audio, smartphone bisa merekam suara dalam bentuk 3D dan membedakan arah datang suara dengan memanfaatkan empat microphone atau lebih. Hasilnya berupa rekaman yang memiliki kesan kedalaman ruang.
Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Phone Arena, Senin (3/4/2017), selain teknologi audio, HMD Global bakal membekali Nokia 9 dengan chipset Qualcomm Snapdragon 835, RAM 6 GB serta pilihan memori penyimpanan internal 64 GB dan 128 GB.
Ada juga kamera ganda setajam 22 megapiksel dengan lensa buatan Carl Zeiss dan kamera selfie setajam 12 megapiksel. Bocoran juga mengungkap bahwa Nokia 9 kemungkinan bakal memiliki layar quad HD 5,5 inci, baterai 3.800 mAh, dan sistem operasi Android 7.1 Nougat.
Saat ini HMD Global diketahui berencana meluncurkan Nokia 5 pada April atau Juni 2017, dan berikutnya menyusul Nokia 6 serta 7. Belum diketahui apakah mereka akan meluncurkan Nokia 9 dalam waktu berdekatan.
Lebih jelasnya mengenai Nokia OZO Audio dapat disaksikan dalam video di bawah ini atau melalui tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Ada Tarif Trump, Jepang Subsidi Warganya Setara Nintendo Switch 2
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Apple Maps Kini Bisa Digunakan di Android, tapi Setengah Hati
- 9 Trik Bikin Ruang Penyimpanan iPhone Lebih Bersih Tanpa Hapus Foto dan Video
- Kenapa Celah Keamanan Disebut Bug atau Kutu? Begini Penjelasannya
- Oppo Gandeng Google Bikin Agentic AI, Bikin HP Makin Pintar
- Game "The Last of Us Complete" Dirilis untuk PS5, Versi Lengkap Part I dan II
- Fujifilm Instax Mini 41 Meluncur, Kamera Foto Instan Gaya Retro
- Apple, Microsoft, dkk Terbangkan Ribuan Komponen Laptop ke AS
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Harimau Biru di Sphere Las Vegas, Karya Gemilang Ilustrator Indonesia
- Microsoft Tutup Skype, Pelanggan Ini Tuntut Uangnya Dikembalikan
- Awas Klik File di WhatsApp Desktop Bisa Kena Malware, Update Sekarang!
- Pasar PC Global Tumbuh 9 Persen Awal 2025, Ini Penyebabnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming