cpu-data.info

Fungsi Lain Kamera Oppo Find X8, Bantu Baca Tulisan Jarak Jauh

Desain kamera belakang Oppo Find X8. Di modul ini terdapat tiga buah kamera yang dilengkapi dengan beberapa sensor lain.
Lihat Foto

- Ponsel flagship terbaru dari Oppo yang ada di Indonesia, yaitu Find X8 memiliki fitur AI Telescope Zoom.

Sesuai dengan namanya, fitur ini memungkinkan ponsel akan mempercantik detail foto yang diambil menggunakan mode pembesaran (zoom) yang ada di kamera ponsel.

Supaya terlihat lebih natural, tajam, dan jelas, Oppo akan menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) yang ada dalam software kamera perangkat.

Baca juga: 4 Fitur AI di Oppo Find X8 Series untuk Tingkatkan Kualitas Foto

Untuk fitur zoom, Oppo Find X8 mengandalkan kamera telefoto 50 MP yang memiliki mode pembesaran optis (optical zoom) hingga maksimal 3x, dengan pembesaran digital mencapai 120x.

Dalam uji coba KompasTekno, kamera telefoto Oppo Find X8 tampak mampu membuat pengguna membaca berbagai tulisan kecil yang berada dalam jarak jauh.

Kemampuan zoom kamera Oppo Find X8./Bill Clinten. Kemampuan zoom kamera Oppo Find X8.

Pada tiga foto di atas, misalnya, tulisan "Media" dan "Find X8 Series Launch Event" bisa dibaca dengan cukup mudah di berbagai mode zoom.

Kami sendiri menggunakan mode pembesaran 10x (kiri), 30x (tengah), dan 60x (kanan).

Mulai mode pembesaran 10x ke atas, kamera ponsel akan mengaktifkan fitur AI Telescope Zoom untuk membuat hasil foto jarak jauh memiliki detail lebih tajam.

Baca juga: Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan

Selain bisa mempertajam hasil kamera telefoto, AI Telescope Zoom di Oppo Find X8 juga bisa membantu memprediksi bentuk atau tekstur obyek yang sedang dibidik.

Kemampuan zoom kamera Oppo Find X8/Bill Clinten. Kemampuan zoom kamera Oppo Find X8

Jika dilihat di gambar sebelah kiri di atas, contohnya, kamera ponsel tampak mampu mempertahankan detail jarum, kancing, dan benang yang ada di atas kursi dalam mode pembesaran 60x.

Hasil serupa juga bisa diamati di tekstur sofa yang ada di gambar di bagian tengah dan tekstur kursi rotan yang ada di gambar di sebelah kiri. Kedua foto ini juga sama-sama diambil menggunakan mode pembesaran 60x.

Tertarik menjajal fitur AI Telescope Zoom di Oppo Find X8? Ponsel ini bisa didapatkan di Indonesia dengan harga Rp 14 juta (12/256 GB) atau Rp 16 juta (16/512 GB).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat