Cara Membuat Gambar Selamat Tahun Baru 2025 via Meta AI WhatsApp, Mudah
- Pengguna mungkin bakal tertarik buat mengetahui cara membuat gambar ucapan Tahun Baru 2025 otomatis melalui Meta AI di WhatsApp. Tak terasa sebentar lagi memasuki penghujung tahun 2024 dan menuju tahun baru 2025.
Untuk memperingati Tahun Baru 2025, ada sejumlah perayaan yang biasa dilakukan pengguna. Salah satunya yang cukup umum dilakukan adalah membagikan pesan ucapan selamat Tahun Baru 2025.
Baca juga: Cara Membuat Ucapan Natal dan Tahun Baru Otomatis via ChatGPT, Mudah
Pesan ucapan selamat Tahun Baru 2025 mungkin kurang menarik jika hanya disampaikan dalam bentuk teks. Supaya lebih menarik, pengguna bisa membagikannya melalui gambar selamat Tahun Baru 2025.
Gambar ucapan selamat Tahun Baru 2025 kini bisa dibuat dengan mudah melalui Meta AI di WhatsApp. Meta AI di WhatsApp merupakan chatbot berbasis AI (Artificial Intelligence) yang bisa diminta untuk mengerjakan berbagai tugas, termasuk membuat gambar.
Dengan kemampuan itu, pengguna bisa meminta Meta AI di WhatsApp untuk membuat gambar ucapan selamat Tahun Baru 2025 secara otomatis dengan berbagai desain yang sesuai keinginan.
Lantas, bagaimana cara membuat gambar selamat Tahun Baru 2025 via Meta AI WhatsApp? Jika tertarik untuk mencobanya , silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara membuat gambar ucapan Tahun Baru 2025 lewat Meta AI di WhatsApp dengan mudah.
Cara membuat gambar ucapan selamat Tahun Baru 2025 otomatis
Cara membuat gambar selamat Tahun Baru 2025 di Meta AI WhatsApp itu pada dasarnya cukup mudah. Pengguna hanya perlu membuka ruang obrolan dengan Meta AI di WhatsApp dan memasukkan perintah atau prompt untuk membuat poster tersebut.
Baca juga: 50 Link Gambar Ucapan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 yang Menarik
Selanjutnya, Meta AI bakal menyajikan gambar poster Natal yang sesuai dengan perintah pengguna. Adapun penjelasan yang lebih detail mengenai cara membuat gambar ucapan Tahun Baru 2025 di Meta AI WhatsApp adalah sebagai berikut:
- Klik tombol Meta AI yang terdapat di sebelah tombol plus pada halaman daftar obrolan aplikasi WhatsApp.
- Selanjutnya, ruang obrolan Meta AI bakal terbuka.
- Di ruang obrolan itu, ketik dan pilih teks “/imagine” untuk memunculkan fungsi pembuatan gambar.
- Setelah dipilih, teks “/imagine” bakal tersedia otomatis di kolom pengetikan.
- Jika sudah tersedia, masukkan prompt tambahan untuk membuat gambar selamat Tahun Baru 2025. Dalam percobaan kali ini, kami memasukkan prompt seperti ini:
- /imagine new year poster, containing text “Happy New Year 2025” and fireworks elements, with cartoon style.
- Setelah teks perintah dimasukkan, pengguna bisa mengirimnya ke ruang obrolan Meta AI.
- Terakhir, Meta AI bakal menyajikan gambar ucapan Tahun Baru 2025 sesuai dengan teks perintah yang dimasukkan pengguna.
Cukup mudah bukan cara membuat gambar ucapan Tahun Baru 2025 otomatis via Meta AI WhatsApp? Dengan cara di atas, pengguna tak perlu bingung ketika hendak membagikan ucapan selamat Tahun Baru 2025.
Baca juga: Cara Buat Kata-kata Selamat Natal dan Tahun Baru Pakai Meta AI WhatsApp
Pengguna bisa dengan mudah membuat gambar selamat Tahun Baru 2025 secara otomatis melalui Meta AI WhatsApp. Demikianlah penjelasan cara membuat gambar ucapan selamat Tahun Baru 2025 dengan Meta AI WhatsApp.
Sebagai informasi tambahan, dalam membuat teks perintah untuk bikin poster, tidak ada ketentuan khusus. Akan tetapi, agar Meta AI bisa menghasilkan gambar sesuai dengan keinginan, pengguna harus membuat prompt yang detail.
Pengguna bisa mengatur teks perintah agar dapat menghasilkan gambar ucapan Tahun Baru 2025 yang memiliki gaya tertentu, memuat karakter tertentu, dan lainnya.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Cara Membuat Gambar Selamat Tahun Baru 2025 via Meta AI WhatsApp, Mudah
- Ada Game Rahasia “Squid Game” di Google, Begini Cara Mainnya
- Awas Serangan Phishing lewat Email
- Vivo Y200 Plus Meluncur, Baterai 6.000 mAh Harga mulai Rp 2 Jutaan
- 5 Kejanggalan Kecelakaan Pesawat Jeju Air
- Apple Setop Jualan iPhone 14 Series dan iPhone SE 2022 di Uni Eropa
- Tiru Strategi Samsung, Oppo Rilis 2 Smartphone Flagship Setahun
- Baterai Pengganti Lithium-Ion Ini Bisa Bisa Tahan Ribuan Tahun
- OnePlus Pad (2024) Meluncur, Tablet Kembaran Oppo Pad 3 yang Beda Warna
- Telegram Baru Untung setelah 11 Tahun Beroperasi, Kok Bisa?
- Donald Trump Bujuk MA AS Tangguhkan UU Larangan TikTok
- Mengapa iPhone 16 Belum Resmi Dirilis di Indonesia?
- Apple Ogah Bikin Pesaing Google Search, Mengapa?
- TP-Link Terancam Tak Bisa Jual Router Wi-Fi di AS
- 7 Tips Hemat Baterai Laptop Windows biar Tidak Sering Mengecas
- 5 Kejanggalan Kecelakaan Pesawat Jeju Air
- Apple Setop Jualan iPhone 14 Series dan iPhone SE 2022 di Uni Eropa
- Ada Game Rahasia “Squid Game” di Google, Begini Cara Mainnya
- Vivo Y200 Plus Meluncur, Baterai 6.000 mAh Harga mulai Rp 2 Jutaan
- Telegram Baru Untung setelah 11 Tahun Beroperasi, Kok Bisa?
- OnePlus Pad (2024) Meluncur, Tablet Kembaran Oppo Pad 3 yang Beda Warna