Cara Menggunakan Rumus LEFT, RIGHT, dan MID di Microsoft Excel

- Microsoft Excel menawarkan berbagai rumus untuk membantu Anda mengolah teks dengan mudah, termasuk LEFT, RIGHT, dan MID.
Ketiga rumus ini sangat berguna untuk mengambil bagian tertentu dari teks dalam sebuah sel, baik itu karakter di awal, akhir, atau di tengah.
Dengan memahami cara kerja masing-masing rumus, Anda dapat mengelola data teks secara lebih efektif, seperti memisahkan informasi dari nomor ID, mengolah nama, atau mengekstrak data tertentu dari string panjang.
Selengkapnya KompasTekno akan mengulas membahas cara menggunakan rumus LEFT, RIGHT, dan MID.
Baca juga: Daftar Shortcut Penting di Microsoft Excel untuk Produktivitas Maksimal
Fungsi dan cara menggunakan rumus LEFT, RIGHT, dan MID.
Rumus LEFT, RIGHT, dan MID di Microsoft Excel adalah alat penting untuk mengolah teks. Dengan ketiga rumus ini, Anda dapat mengekstrak bagian tertentu dari teks dalam sebuah sel, baik dari awal, akhir, atau tengah string teks.
Rumus LEFT
Rumus LEFT digunakan untuk mengambil sejumlah karakter dari sisi kiri teks.
=LEFT(teks, [jumlah_karakter])
- teks: Teks asli atau referensi ke sel yang berisi teks.
- jumlah_karakter (opsional): Jumlah karakter yang ingin diambil dari sisi kiri. Jika tidak diisi, secara default akan mengambil 1 karakter.
Contoh penggunaan

Penjelasan
Fungsi LEFT digunakan untuk mengambil tiga karakter pertama dari teks, seperti "Sam" dari "Samsung Galaxy S23".
Rumus RIGHT
Rumus RIGHT digunakan untuk mengambil sejumlah karakter dari sisi kanan teks.
=RIGHT(teks, [jumlah_karakter])
- teks: Teks asli atau referensi ke sel yang berisi teks.
- jumlah_karakter (opsional): Jumlah karakter yang ingin diambil dari sisi kanan. Jika tidak diisi, secara default akan mengambil 1 karakter.
Contoh penggunaan
/soffyaranti Ilustrasi rumus RIGHT di Excel

Rumus MID
Rumus MID digunakan untuk mengambil sejumlah karakter dari bagian tengah teks, dimulai dari posisi tertentu.
=MID(teks, posisi_awal, jumlah_karakter)
- teks: Teks asli atau referensi ke sel yang berisi teks.
- posisi_awal: Posisi awal (dihitung dari 1) tempat karakter akan diambil.
- jumlah_karakter: Jumlah karakter yang ingin diambil dari posisi awal.
Contoh penggunaan

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Apakah iPhone XS Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- HP Poco F7 Ultra dan F7 Pro Resmi di Indonesia, Harga Termurah Rp 7 Jutaan
- Link Download dan Cara Instal Safe Exam Browser buat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Speaker Portable Soundcore Boom 2 dan Select Go 4 Rilis di Indonesia, Ini Harganya
- 5 Merek HP Terlaris di Indonesia Riset Counterpoint, Xiaomi Nomor 1
- Program Beasiswa Coding Camp 2025 Dibuka, Latih 6.000 Talenta Digital
- 10 Aplikasi Paling Banyak Di-download Gen Z AS, Nomor Satu "Haram" di Indonesia
- Perusahaan Bimbel Online Bangkrut gara-gara ChatGPT