5 Merek HP Terlaris di Indonesia Riset Counterpoint, Xiaomi Nomor 1
- Perusahaan riset pasar Counterpoint Research, menerbitkan laporan tentang pengiriman smartphone di Indonesia untuk periode kuartal III-2024 (Juli-September).
Menurut laporan itu, pengiriman smartphone di Indonesia tumbuh 4 persen dibanding kuartal III-2023 (Year-on-Year/YoY). Perhitungan pengirimannya biasanya didasarkan pada jumlah smartphone yang disalurkan atau dikirimkan vendor ke distributor.
Faktor pendorong pertumbuhan pengiriman smartphone pada triwulan ketiga 2024 ini menurut Counterpoint yaitu karena kondisi ekonomi makro Indonesia yang stabil, ditandai dengan tingkat konsumsi rumah tangga yang stabil, terutama di kalangan konsumen kelas menengah ke atas.
Vendor smartphone serta peritel juga dinilai sukses memicu pengeluaran musiman konsumen. Contohnya promosi pada perayaan Kemerdekaan pada bulan Agutustus serta musim liburan sekolah pada bulan Juli.
Baca juga: Oppo Rajai Pasar Ponsel Indonesia Kuartal III-2024, Ini Daftar 5 Besarnya
Sejumlah vendor smartphone juga meramaikan pasar dengan berbagai produk baru. Selain itu, mereka dan para peritel termasuk Oppo, Vivo, Xiaomi, Blibli dan Erajaya juga dinilai sukses memperluas jangkauan saluran penjualan, sehingga menawarkan pengalaman belanja yang lebih baik.
Xiaomi pimpin pasar
Dalam laporan yang sama, Counterpoint merangkum daftar vendor smartphone terbesar di Indonesia, berdasakan persentase pengirimannya. Rincian daftar dan pangsa pengirimannya secara berurutan, sebagai berikut.
No | Merek smartphone | Pangsa pasar (%) |
1 | Xiaomi | 19 persen |
2 | Oppo | 18 persen |
3 | Vivo | 17 persen |
4 | Samsung | 17 persen |
5 | Realme | 11 persen |
Xiaomi memimpin daftar itu berkat dorongan dari smartphone entry-level bikinan perusahaan. Selain ponsel entry-level, smartphone high-end Xiaomi 14T series juga turut berkontribusi mendongkrak pertumbuhan pengiriman Xiaomi di Tanah Air pada kuartal III-2024.
Oppo membuntuti Xiaomi dengan persentase pengiriman 18 persen. Menurut analisis Counterpoint, kinerja Oppo pada triwulan ketiga 2024 didorong oleh pertumbuhan yang kuat di segmen smartphone kelas menengah.
Kontributor terbesar pertumbuhan Oppo pada segmen tersebut yaitu Oppo A60, Oppo A3 Pro hingga Reno 12 F series. Hal ini juga sejalan dengan strategi Oppo yang kini fokus pada smartphone kelas menengah dan atas.
Baca juga: Xiaomi Umumkan Antarmuka HyperOS 2, Ini Fitur Barunya
Adapun smartphone segmen premium pada triwulan ketiga 2024 tumbuh 17 persen, didorong oleh Samsung dengan pangsa pasar 42 persen untuk segmen tersebut.
Menurut firma riset Counterpoint, Galaxy Z Fold 6, Galaxy Z Flip 6 hingga Galaxy S24 FE membantu Samsung tumbuh pada segmen premium, yaitu segmen ponsel yang dibanderol mulai 600 dollar AS (sekitar Rp 9,4 juta).
Counterpoint juga menganalisis pertumbuhan smartphone 5G di Indonesia pada kuartal III-2024. Smartphone 5G dilaporkan tumbuh 15 persen YoY, hingga mengantongi pangsa 31 persen dari total pangsa pasar smartphone periode itu. Vendor smartphone 5G yang paling berkontribusi pada pertumbuhan ini yaitu Oppo dengan pangsa 28 persen.
Untuk kuartal selanjutnya, Counterpoint meramalkan bahwa pengiriman smartphone akan tumbuh lagi menyusul program promosi yang biasanya mewarnai musim liburan.
Analis senior Counterpoint, Febriman Abdillah juga memproyeksikan bahwa akan lebih banyak smartphone bertenaga kecerdasan buatan (AI) pada kuartal IV-2024.
"Pemerintah Indonesia juga akan terus berupaya memperkuat industri dalam negeri dengan mendesak vendor smartphone memenuhi TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) sebagai syarat agar smartphone bisa dipasarkan di Indonesia," kata Febriman, dikutip KompasTekno dari situs resmi Counterpoint, Rabu (13/11/2024).
Versi Canalys, Oppo teratas
Sebelumnya, firma riset pasar Canalys baru-baru ini juga menerbitkan laporannya tentang pengiriman smartphone di Indonesia kuartal III-2024.
Baca juga: Oppo Find X8 Series Meluncur Global 21 November di Bali
Berbeda dengan riset Counterpoint, riset yang dilakukan Canalys menempatkan vendor ponsel Oppo sebagai penguasa pangsa pasar smartphone Indonesia pada kuartal III-2024.
Tidak hanya peringkat pertama saja, komposisi vendor dalam daftar top 5 vendor smartphone Indonesia yang dirilis Canalys juga sedikit berbeda dengan versi Counterpoint.
Perbedaan ini sendiri terbilang lazim terjadi karena perbedaan perolehan data masing-masing firma riset yang mungkin tidak seragam.
Adapun daftar lima besar vendor smartphone di Indonesia pada kuartal III-2024 versi Canalys adalah sebagai berikut.
Terkini Lainnya
- 5 Merek HP Terlaris di Indonesia Riset Counterpoint, Xiaomi Nomor 1
- Canalys: Pasar Ponsel Indonesia Naik 11 Persen, HP Murah Mendominasi
- 10 Aplikasi Paling Banyak Di-download Gen Z AS, Nomor Satu "Haram" di Indonesia
- Restrukturisasi, Mozilla PHK 30 Persen Karyawan
- Perusahaan Bimbel Online Bangkrut gara-gara ChatGPT
- Cara Kerja Cloud Computing dalam Menyediakan Layanan Komputasi
- Jangan Main HP Sambil BAB, Begini Dampaknya untuk Kesehatan
- Arti Kata “Simp”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- HP Panas? Jangan Dimasukkan Kulkas, Pakai Cara Ini
- Program Beasiswa Coding Camp 2025 Dibuka, Latih 6.000 Talenta Digital
- Berapa Kapasitas Baterai Smartphone yang Ideal untuk Berbagai Kebutuhan?
- 7 Tips Rapikan Aplikasi-aplikasi di HP Android agar Tampilan Lebih Efisien
- Jadwal IESF WEC 2024 Mobile Legends, Timnas Indonesia Main Hari Ini
- Valve Rilis Steam Deck OLED Edisi Khusus, Pembelian Dibatasi dan Ketat
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di WhatsApp biar Tidak Mengganggu, Mudah
- Program Beasiswa Coding Camp 2025 Dibuka, Latih 6.000 Talenta Digital
- 10 Aplikasi Paling Banyak Di-download Gen Z AS, Nomor Satu "Haram" di Indonesia
- Perusahaan Bimbel Online Bangkrut gara-gara ChatGPT
- Jadwal IESF WEC 2024 Mobile Legends, Timnas Indonesia Main Hari Ini
- Jangan Main HP Sambil BAB, Begini Dampaknya untuk Kesehatan