Jadwal IESF WEC 2024 Mobile Legends, Timnas Indonesia Main Hari Ini

- Timnas Indonesia Mobile Legends (MLBB) akan bertanding di kompetisi e-sports International Esports Federation (IESF) World Esports Championship (WEC) 2024 pada Selasa (12/11/2024) malam ini.
Dalam pertandingan MLBB perdana di IESF WEC 2024 yang digelar di kota Riyadh, Arab Saudi ini, Indonesia akan melawan timnas Guam, negara kepulauan yang ada di kawasan Asia Pasifik.
Laga ini akan digelar pada pukul 21.00 WIB dan akan ditayangkan secara langsung di kanal YouTube Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) melalui tautan berikut ini.
Di pertandingan tersebut, timnas Indonesia, yang diisi oleh para pemain tim e-sports Fnatic Onic (Rezzz, Alberttt, Sanz, CW, Kiboy) dan satu pemain Geek Fam (Luke) tentunya akan berjuang mewakili Indonesia dan mendapatkan gelar teratas di ajang IESF WEC 2024.
Adapun mayoritas pemain Fnatic Onic ini bisa mewakili Indonesia di ajang IESF WEC 2024 karena telah lolos tahap kualifikasi Asia Tenggara untuk IESF WEC 2024 cabang MLBB yang digelar sekitar Juni lalu.
Baca juga: Team Liquid Juara MPL ID S14, Kalahkan RRQ Hoshi 4-3
Tentang IESF WEC 2024 MLBB

IESF WEC 2024 untuk Mobile Legends akan digelar selama empat hari mulai dari 12 hingga 15 November 2024 mendatang.
Babak liga (Group Stage) akan digelar 11-13 November 2024, sedangkan babak penyisihan (Playoffs) hingga Grand Final akan diselenggarakan pada 14-15 November 2024.
Di kompetisi ini, 16 tim dari beberapa negara di dunia, termasuk Indonesia akan bersaing untuk merebut titel juara IESF 2024.
Dalam babak liga, seluruh tim dibagi menjadi empat grup, dan Indonesia masuk ke dalam Group A bersama tim Guam, Mesir, dan tuan rumah Arab Saudi.
Nantinya, tiap negara yang ada di masing-masing grup akan saling dipertemukan, dan tim atau negara yang berada di posisi dua teratas tiap grup pada akhir klasemen akan lolos ke babak Playoff. Di sisi lain, dua negara lainnya akan tereliminasi dari IESF WEC 2024.
Baca juga: Rela Antre 4 Jam demi Bangku Terdepan Grand Final MPL S14
Kompetisi ini memiliki total hadiah 160.000 dollar AS atau sekitar Rp 2,5 miliar, dan juara pertama akan mendapatkan porsi terbesar dari total hadiah tersebut.
Terkait IESF WEC, kompetisi ini digelar secara tahunan sejak 2022 lalu, dan kompetisi perdana kala itu diselenggarakan di Bali, Indonesia.
Pada saat itu, Indonesia berhasil menjadi juara pertama IESF WEC 2022 untuk kategori MLBB. Pada IESF WEC 2023, Indonesia harus puas dengan juara kedua alias runner-up kompetisi MLBB di turnamen kelas internasional ini.
Dengan begitu, ini merupakan kesempatan timnas Indonesia untuk kembali merebut juara kategori MLBB di ajang IESF WEC 2024.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Valve Rilis Steam Deck OLED Edisi Khusus, Pembelian Dibatasi dan Ketat
- Pengguna iPhone 16 Kini Bisa Servis Mandiri
- Rekor Lagi, Harga Bitcoin "To The Moon" Tembus Rp 1,4 Miliar Per Keping
- Tol Cipularang Km 92 Ditandai sebagai "Lokasi Rawan Kecelakaan" di Google Maps
- Oppo Find X8 Series Meluncur Global 21 November di Bali