Samsung Umumkan Update Besar untuk Asisten Digital Bixby
- Perusahaan teknologi Samsung telah meluncurkan pembaruan (update) besar untuk asisten digital bikinannya, Bixby, Rabu (6/11/2024). Pembaruan besar-besaran ini dirilis bersamaan ponsel lipat (foldable) Samsung Galaxy W25 dan W25 Flip di China.
Adapun Samsung W25 merupakan versi China (rebrand) dari Samsung Galaxy Z Fold 6 Special Edition, sedangkan Samsung W25 Flip adalah rebrand dari Samsung Galaxy Z Flip 6.
Bixby generasi terbaru ini dibekali berbagai fitur kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI). Fitur ini membuat Bixby bisa bersaing dengan asisten Siri di perangkat Apple dan asisten Google Gemini.
Ada sebanyak empat fitur AI utama yang hadir di Bixby.
Untuk diketahui, pengguna selama ini bisa menanyakan berbagai pertanyaan kepada Bixby. Kini, kecerdasan buatan Bixby seharusnya jauh lebih baik dalam memahami pertanyaan pengguna yang rumit.
Baca juga: Google Dikabarkan Rayu Samsung agar Ganti Bixby dengan Assistant
Bixby diklaim dapat "memproses berbagai instruksi (multi tasking) yang terkandung dalam satu kalimat", sehingga bisa memahami pertanyaan pengguna yang disampaikan secara natural, artinya menggunakan bahasa mengobrol yang kasual.
Selain itu, Bixby kini juga bisa melihat layar smartphone atau tablet pengguna, dan menggunakannya untuk memberikan jawaban.
Fitur ketiga, Bixby bisa menjawab pertanyaan pengguna via teks atau video, serta menerjemahkan halaman web.
Asisten digital ini tidak membuat (generate) video itu, tetapi mengambil video yang paling relevan dengan pertanyaan pengguna di situs web.
Kemudian untuk fitur keempat, asisten digital ini bisa membuat dokumen teks dan dokumen presentasi (slideshow) berdasarkan perintah teks (prompt) pengguna.
Baca juga: Samsung Buka Toko Aplikasi untuk Asisten Digital Bixby
Selain keempat fitur AI di atas, Bixby juga membawa tampilan antarmuka (UI) yang baru. Asisten virtual ini bisa dibuka dalam antarmuka layar penuh (fullscreen), yang mencakup kolom teks di bagian bawah dan latar belakang berwarna putih.
Sebagai perbandingan, Bixby versi sebelumnya ditampilkan dalam bentuk kolom teks kecil di bagian bawah layar smartphone, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Digital Trends, Jumat (8/11/2024).
Bixby versi baru ini diluncurkan bersamaan dengan Samsung W25 dan W25 Flip di China. Samsung tidak menjelaskan kapan Bixby teranyar bakal dirilis secara global.
Spekulasinya, Bixby akan dibawa ke luar China bersamaan dengan Samsung Galaxy S25 series, yang kemungkinan dirilis pada awal 2025.
Ada juga kemungkinan bahwa Bixby terbaru ini dirilis secara global bersamaan dengan ponsel lipat Samsung Z Fold 7 dan Z Flip 7 pada 2025.
Terkini Lainnya
- Cara Bikin Garis Kop Surat di Word, Pakai Tanda Pagar dan Fitur Shapes
- Apa Itu Router? Definisi, Fungsi, dan Jenis, dan Bedanya dengan Modem
- Antarmuka HP Samsung OneUI 7 Beta Berbasis Android 15 Dirilis, Ini Fitur Barunya
- Penerapan Paradigma minMAX dalam Pengembangan AI untuk Indonesia
- YouTube Rilis Daftar 10 Topik, Lagu, dan Kreator Paling Populer di Indonesia 2024
- Di Balik Rencana Tecno Bawa Teknologi AI ke Indonesia
- AWS Siapkan Rp 1,5 Triliun demi AI dan Cloud Computing
- Layanan ChatGPT Pro Dirilis, Harga 10 Kali Lebih Mahal tapi Lebih Pintar dan Bernalar
- 1 Jam, Pabrik Tecno di Chongqing Bisa Produksi 450 Unit HP
- 10 HP Flagship Android Terkencang November 2024 Versi Antutu
- Rekor Baru, Harga Bitcoin Tembus Rp 1,5 Miliar Per Keping
- Tablet Tecno Megapad 11 Meluncur dengan Chip Helio G99
- Menperin Sebut Apple Akan Bikin Pabrik di Indonesia, Investasi Rp 15 Triliun
- Cara Mengubah Format Waktu yang Salah Menjadi Benar di Microsoft Excel
- Induk Facebook Lirik Nuklir untuk Sumber Tenaga Data Center AI
- Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- TikTok Diperintah Keluar dari Kanada
- Arti Kata “Demure”, Bahasa Gaul yang Ramai di Medsos Belakangan
- DJI Rilis Googles N3, Kacamata "FPV" untuk Terbangkan Drone
- Ada Notifikasi Baru “End to end encrypted” saat Chat WhatsApp, Apa Itu?