Ada Notifikasi Baru “End to end encrypted” saat Chat WhatsApp, Apa Itu?
- Pengguna beberapa waktu belakangan ini mungkin bakal menjumpai notifikasi baru bertuliskan “end to end encrypted” atau “terenkripsi secara end to end” saat hendak membuat chat di aplikasi pesan instan WhatsApp.
Lantaran baru, menarik kiranya buat mengetahui maksud end to end encrypted yang muncul saat hendak chat WhatsApp. Lantas, apa itu tulisan terenkripsi secara end to end yang bakal muncul saat membuat chat WhatsApp?
Baca juga: Muncul Tab Baru Tanda “+” di WhatsApp, Fitur Apa Itu?
Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai notifikasi end to end encrypted yang muncul baru-baru ini saat hendak membuat chat WhatsApp.
Notifikasi end to end encrypted saat chat WhatsApp
WhatsApp rutin menggelontorkan fitur buat memastikan keamanan pengguna. Salah satu fitur itu adalah notifikasi end to end encrypted yang bakal muncul setiap kali pengguna hendak chat dengan kontak atau pengguna lain.
Tulisan terenkripsi secara end to end bakal muncul tepat di bawah kolom nama kontak pada ruang obrolan WhatsApp. Letak notifikasi tersebut persis seperti letak status “Online” dan status “Last seen/Terakhir dilihat”.
Notifikasi end to end encrypted seperti gambar di atas bakal tetap tersedia, tetapi hanya akan muncul beberapa detik saat pengguna membuka ruang obrolan dengan kontak untuk membuat chat.
Tulisan terenkripsi secara end to end sebenarnya bukanlah fitur baru di WhatsApp. Jauh sebelumnya, WhatsApp sudah memiliki fitur notifikasi end to end encrypted yang dimunculkan di ruang obrolan.
Akan tetapi, notifikasi tersebut dulu hanya muncul ketika pengguna pertama kali membuat chat di ruang obrolan dengan kontak lain. Notifikasi akan muncul kolom chat dalam bubble warna kuning seperti gambar di bawah ini.
Kini, notifikasi end to end encrypted bakal terus muncul setiap kali pengguna hendak chat dengan kontak di ruang obrolan WhatsApp. Notifikasi tersebut akan muncul di bawah nama kontak hanya dalam beberapa detik.
Dengan adanya notifikasi ini, lantas sebenarnya apa arti terenkripsi secara end to end sebagai notifikasi di WhatsApp? Tulisan terenkripsi secara end to end ditampilkan untuk memberitahu bahwa chat yang dibuat itu aman dari penyadapan karena telah dilindungi.
Untuk diketahui, WhatsApp memiliki sistem keamanan pesan bernama end to end encryption atau sistem keamanan enkripsi dari ujung ke ujung. Sistem keamanan ini dapat membuat pesan di WhatsApp dilindungi dengan kunci enkripsi.
Baca juga: Cara Bikin Daftar Chat di WhatsApp dengan Kategori Sesuai Keinginan, Mudah
Saat pengguna membuat pesan di WhatsApp, pesan bakal dienkripsi sebelum sampai ke penerima. Penerima pesan bakal memiliki kunci yang sesuai untuk membuka enkripsi sehingga bisa melihat pesan yang dikirim pengguna.
Pesan yang telah dienkripsi itu hanya bisa dilihat oleh pengirim dan penerima. Sistem enkripsi dari ujung ke ujung ini memastikan pesan atau percakapan hanya bisa dilihat oleh pengirim dan penerima. Pesan yang dienkripsi bakal sulit buat disadap atau diketahui pihak lain.
Bahkan, pihak WhatsApp tidak bakal bisa melihat isi pesan atau percakapan yang dienkripsi. Sistem keamanan end to end encryption melindungi pengguna dari penyadapan sehingga dapat berkirim pesan dengan lebih aman dan privasi.
Dengan demikian, keberadaan notifikasi end to end encrypted baru yang muncul di bawah nama kontak berguna untuk memberitahu bahwa pesan telah dilindungi dengan aman dan pengguna terbebas dari penyadapan.
Terkini Lainnya
- Ada Notifikasi Baru “End to end encrypted” saat Chat WhatsApp, Apa Itu?
- 5 Contoh Penggunaan Blockchain dalam Kehidupan Sehari-hari
- LignoSat, Satelit Kayu Pertama di Dunia Mengorbit Bumi
- Bisakah Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Terhubung ke HP Android Lain?
- Jadwal, Format, Daftar Tim Kompetisi "Free Fire" FFWS Global Finals 2024, Tiga Tim Indonesia Main
- 5 Trik Kelola Grup WhatsApp agar Tidak Terganggu Obrolannya
- Tanggal Rilis Game "GTA 6" Dipastikan Tak Molor
- WhatsApp Bakal Bisa Dipakai Cari Asal Foto Kiriman di Chat
- Drama iPhone 16 di Indonesia, Diancam Blokir IMEI dan Janji Manis Investasi
- Samsung Yakin Cincin Pintar Galaxy Ring Tidak Akan Menganibal "Smartwatch"
- Arti Kata “Demure”, Bahasa Gaul yang Ramai di Medsos Belakangan
- DJI Rilis Googles N3, Kacamata "FPV" untuk Terbangkan Drone
- Tabel Spesifikasi Infinix Hot 50 di Indonesia, Harga Mulai Rp 1,6 Juta
- Takhta Facebook Akhirnya Direbut Saudara Sekandung
- Induk ChatGPT Beli Alamat Web Lawas Berusia 28 Tahun
- Tanggal Rilis Game "GTA 6" Dipastikan Tak Molor
- Ramai Tren “What You Know of Me ChatGPT” di Story IG, Begini Cara Membuatnya
- Donald Trump Puji Elon Musk dalam Pidato Kemenangan
- Induk ChatGPT Beli Alamat Web Lawas Berusia 28 Tahun
- LignoSat, Satelit Kayu Pertama di Dunia Mengorbit Bumi