Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Resmi di Indonesia, Ini Harganya
JAKARTA, - Samsung resmi merilis cincin pintar Galaxy Ring di Indonesia pada Kamis (7/11/2024). Perangkat wearable ini bisa dipakai seperti cincin konvensional.
Dalam acara peluncuran yang digelar di Kebayoran, Jakarta Selatan, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Annisa Maulina, mengatakan bahwa perangkat ini mengunggulkan fitur-fitur kesehatan.
Misalnya, Samsung Galaxy Ring bisa digunakan untuk memantau detak jantung. Ini membantu untuk mengetahui pola detak jantung sehingga pengguna bisa lebih sadar akan kondisi jantung mereka.
Selain itu, cincin pintar ini memiliki fitur sensor oksigen darah atau SpO2 yang memungkinkan pengguna memonitor kadar oksigen dalam darah. Ini juga penting untuk menjaga kesehatan pernapasan dan fisik, terutama saat berolahraga atau melakukan aktivitas berat.
Samsung Galaxy Ring ini juga ditujukan untuk orang-orang yang sangat memperhatikan kualitas tidur.
"Kita tahu, Samsung Galaxy Ring sudah dirilis global dan sekarang (Samsung Galaxy Ring) sudah resmi hadir di Indonesia," ujar Annisa dalam acara peluncuran Galaxy Ring.
Dalam kesempatan yang sama, Firdaus Adenan yang merupakan seorang dokter sekaligus Health and Wellness Coach juga memaparkan soal pentingnya menjaga kualitas tidur dan dampaknya terhadap aktivitas harian.
"Dengan pengecekan kualitas tidur disertai energy score dari Samsung Galaxy Ring, ini bisa membantu menentukan aktivitas harian, apakah olahraga berat, apakah harus lebih santai, kalau kurang tidur bisa makan lebih bergizi. Ini membantu kita lebih aware," kata Firdaus.
Selain itu, Samsung Galaxy Ring dibekali kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang dapat memantau kesehatan secara cerdas dan preventif.
Cincin pintar ini dibekali algoritma AI yang membantu pengguna memahami pola tidur dengan mudah, sambil membangun kebiasaan tidur yang lebih baik.
Selanjutnya, cincin pintar ini turut dibekali fitur Cycle Tracking, yang dapat melacak siklus menstruasi perempuan dengan lebih baik, yang dilakukan lewat pemantauan suhu kulit semalaman.
Berikut adalah penjelasan dan deretan fitur-fitur unggulan di Samsung Galaxy Ring.
Fitur-fitur AI di Samsung Galaxy Ring
Seperti dikatakan sebelumnya, Samsung Galaxy Ring memiliki berbagai fitur, termasuk kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) Galaxy AI yang dapat memantau kesehatan pengguna.
Baca juga: Modisnya Cincin Kesehatan Samsung Galaxy Ring yang Serba AI
Cincin pintar ini dibekali algoritma AI yang membantu pengguna memahami pola tidur dengan mudah, sambil membangun kebiasaan tidur yang lebih baik.
Kecerdasan buatan Galaxy AI juga disebut bisa membuat laporan kesehatan terperinci dengan berbagai metrik.
Terkini Lainnya
- Cincin Pintar Samsung Galaxy Ring Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Donald Trump Puji Elon Musk dalam Pidato Kemenangan
- Ramai Tren “What You Know of Me ChatGPT” di Story IG, Begini Cara Membuatnya
- iPhone 16 Diblokir di Indonesia, Harga iPhone Model Lama Jadi Lebih Murah atau Mahal?
- Hei Apple, Patuhi Aturan atau Pergi dari Indonesia
- Kecilnya Tawaran Baru Apple di Indonesia Dibanding di Vietnam
- Modal Rp 1,7 Triliun, Apple Bisa Dapat Rp 19 Triliun Setahun dari Indonesia
- Donald Trump Menangi Pemilu AS, Bos-bos Perusahaan Teknologi Ucapkan Selamat
- Blokir Akun di X Twitter Kini Tak Ada Gunanya?
- Hacker Suruhan China Retas Operator Seluler Singapura, "Pemanasan" Sebelum Serang AS?
- Donald Trump Klaim Menang Pilpres AS 2024, Harga Bitcoin Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Masa
- Private DNS di Android: Cara Kerja dan Keuntungannya untuk Pengguna
- Cara Kerja Big Data yang Perlu Diketahui
- Nintendo Switch 2 Dipastikan Dukung Game Nintendo Switch Lama
- SK Hynix Luncurkan Memori HBM3E 16 Lapis Pertama di Dunia
- Ramai Tren “What You Know of Me ChatGPT” di Story IG, Begini Cara Membuatnya
- Donald Trump Puji Elon Musk dalam Pidato Kemenangan
- Donald Trump Menangi Pemilu AS, Bos-bos Perusahaan Teknologi Ucapkan Selamat
- Donald Trump Klaim Menang Pilpres AS 2024, Harga Bitcoin Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Masa
- Modal Rp 1,7 Triliun, Apple Bisa Dapat Rp 19 Triliun Setahun dari Indonesia