Cara Buka WhatsApp Web di HP Android dan iPhone

- Mengakses WhatsApp Web melalui perangkat seluler seperti HP Android atau iPhone memudahkan Anda untuk tetap terhubung dengan pesan dan obrolan dari komputer.
Dengan menggunakan fitur ini, Anda dapat mengelola percakapan WhatsApp secara efisien tanpa perlu bergantung pada aplikasi desktop. Prosesnya sederhana dan dapat dilakukan dalam beberapa langkah, sehingga Anda bisa segera mulai menggunakan WhatsApp Web di berbagai perangkat Anda.
Untuk memulai, pastikan bahwa aplikasi WhatsApp di perangkat seluler Anda sudah diperbarui ke versi terbaru. Setelah itu, Anda perlu memindai kode QR yang ditampilkan di situs WhatsApp Web menggunakan ponsel Anda.
Lantas bagaimana cara membuka WhatsApp Web di HP Android dan iPhone? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: Cara Login WhatsApp Web dengan Nomor HP, Mudah dan Praktis
Cara mengakses WhatsApp Web di HP Android (Google Chrome)
- Buka aplikasi Google Chrome di HP Android
- Ketikkan URL # di kolom pencarian dan tekan “Enter.”
- Klik ikon tiga titik di kanan atas.
- Pilih opsi "Ubah situs Desktop" atau "Request Desktop Site".
- Setelah tampilan berubah, kode QR akan muncul.
- Ambil HP lain yang memiliki aplikasi WhatsApp, buka aplikasi tersebut, dan scan kode QR yang ditampilkan.
- Setelah berhasil scan, Anda dapat menggunakan WhatsApp Web di HP Anda.
Cara mengakses WhatsApp web di iPhone (Safari)
- Buka aplikasi Safari di ponsel Anda
- Masukkan URL # di address bar.
- Klik ikon "Aa" di sebelah kiri atas.
- Pilih opsi "Minta Situs Web Desktop" atau "Request Desktop Website".
- Setelah tampilan berubah, kode QR akan muncul.
- Gunakan HP lain untuk membuka aplikasi WhatsApp dan scan kode QR tersebut.
- Setelah berhasil scan, Anda dapat mulai menggunakan WhatsApp Web di iPhone Anda.
Itulah cara membuka WhatsApp Web di HP Android dan iPhone dengan mudah dan cepat. Semoga membantu.
Baca juga: 3 Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah biar Chat Tak Diintip Orang Lain
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Link dan Cara PO iPhone 16e, iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max
- HP Vivo Y39 Meluncur, Bawa Baterai Jumbo 6.500 mAh dan Kamera 50 MP
- Resmi, Ini Harga iPhone 16, 16 Pro, 16 Pro Max, 16 Plus, dan iPhone 16e di Indonesia
- Pre Order iPhone 16 di Indonesia Resmi Dibuka, Bisa Dipesan Mulai Hari Ini
- 5 Fitur AI di Samsung Galaxy A56 5G, Ada Best Face Warisan Galaxy S25 Series
- Tanda-tanda HP Tipis Samsung Galaxy S25 Edge Siap Masuk Indonesia
- Sudah Cuti Lebaran? Coba Trik Membuat WhatsApp Terlihat Offline padahal Online
- 5 Link CCTV Lalu Lintas buat Pantau Kemacetan Saat Mudik Lebaran 2025
- Kini Giliran China Tuding AS Mata-matai Pengguna Ponsel di Seluruh Dunia
- Gambar "Ghibli Style" Buatan ChatGPT Viral, GPU OpenAI Membeludak
- Macet Mudik Lebaran 2025 Bisa Dipantau lewat HP, Begini Caranya
- Paket Roaming Khusus Singapura Telkomsel Bonus Voucher GoCar
- Hasil Foto Konser NCT 127 Taipei dengan Galaxy S25 Ultra dari Jarak 100 Meter
- 2 Cara Pantau Jalan Macet Saat Perjalanan Mudik Lebaran 2025, Mudah
- HP Poco F7 Pro dan Poco F7 Ultra Resmi, Seri Ultra Pertama Meluncur
- Sudah Cuti Lebaran? Coba Trik Membuat WhatsApp Terlihat Offline padahal Online
- Youtuber IShowSpeed Live Streaming di Indonesia, Makan Gorengan dan Nasi Padang
- Cara Akses Screenshot dengan Cepat dan Praktis di Google Photos
- Vendor Smartphone di India Tersandung Masalah Hukum gara-gara Amazon
- Sony Mulai Jual Konsol PlayStation 5 Versi Refurbished, Hemat Rp 1 Jutaan
- Skor IQ AI Buatan Induk ChatGPT Capai 120, IQ Rata-rata Manusia 100