Muncul Notifikasi Penyimpanan Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Bersih-bersihnya

- Bagi pengguna akun Google gratis, umumnya akan memiliki kapasitas penyimpanan secara default yaitu 15 GB. Penyimpanan ini yang dibagi dalam beberapa lini, seperti Google Drive, Google Photos, dan Google Mail (Gmail).
Namun tak jarang penggunaan yang masif ini membuat penyimpanan cepat penuh. Salah satunya penggunaan Google Mail dalam sehari-hari. Email yang masuk maupun terkirim yang cukup masif inilah membuat penyimpanan cepat penuh.
Sebagian pengguna bisa jadi kerap menerima notifikasi bahwa ruang penyimpanan di Gmail hampir penuh. Nah bagi Anda yang kerap menerima peringatan seperti ini, cobalah untuk mulai melakukan pembersihan pesan-pesan Gmail terdahulu atau menghapus seluruh keseluruhannya.
Nah bagi Anda yang ingin menghapus seluruh pesan di kotak masuk Gmail keseluruhan, selengkapnya berikut ini cara menghapus seluruh e-mail di kotak masuk Gmail dengan cepat untuk memgurangi penyimpanan.
Baca juga: Google Mulai Gulirkan Side Panel AI Gemini di Gmail, Drive, dan Docs
Cara hapus kotak masuk Gmail secara keseluruhan

- Buka kotak masuk Gmail Anda melalui PC atau HP
- Klik centang di pojok kiri atas untuk menandai seluruh e-mail yang akan dilakukan tindakan selanjutnya
- Kemudian pilih “Select all (jumlah e-mail yang masuhk di kotak masuk) conversations in Primary”
- Selanjutnya klik ikon sampah di pojok kanan atas
- Pilih “Delete” atau “Hapus”
- Kemudian konfirmasikan penghapusan seluruh e-mail tersebut
- Setelah mengkonfirmasi seluruh penghapusan kotak masuk Gmail, maka pesan-pesan di Gmail akan masuk di folder “Trash”
Cara hapus seluruh e-mail secara keseluruhan dengan permanen

Bagi Anda yang sebagian masih menerima notifikasi penyimpanan Gmail penuh, cobalah untuk menghapus pesan-pesan yang telah terhapus sebelumnya di folder Trash. Pesan-pesan yang terhapus di kotak masuk Gmail ini baru akan hilang secara permanen rentang waktu 30 hari. Berikut ini tutorialnya.
- Buka folder sampah dengan meng-klik ikon Trash/Sampah yang ada di sisi kanan, tepatnya berada di bawah folder "Spam"
- Di bagian panel atas kanan klik “Empty Trash Now/Kosongkan Sampah Sekarang”
- Muncul pemberitahuan “Konfirmasi Penghapusan Pesan”
- Kemudian klik OK, semua pesan Anda telah terhapus kecuali pesan spam
- Untuk menghapus berbagai pesan spam, Anda dapat menuju folder Spam
- Klik “Hapus semua pesan spam sekarang” di bagian atas folder spam Kini seluruh pesan spam telah terhapus
Baca juga: Arsip atau Hapus Gmail? Mana yang Lebih Baik buat Rapikan Kotak Masuk?
Cara hapus e-mail promosi yang menumpuk
Tak jarang pengguna justrru lebih banyak menerima e-mail-email promosi yang kurang penting. Berikut ini cara menghapus e-mail tidak penting secara otomatis di Gmail untuk melegakan memori penyimpanan.
- Buka kotak masuk Gmail Anda
- Selanjutnya pilih salah satu e-mail promosi atau newsletter yang ingih diberhentikan
- Klik “Unsuscribe” atau berhenti langganan
Filter e-mail promosi atau newsletter
- Selanjutnya menuju kotak pencarian
- Pada bagian kotak pencarian atas ketik “Unsuscribe” agar menampilkan seluruh e-mail promosi atau iklan yang tidak dibutuhkan lagi
- Pilih dan centang e-mail seluruhnya.
- Namun pastikan sebelum melakukan penghapusan atau melaporkan e-mail tersebut cek ulang terlebih dahulu apakah e-mail benar-benar tidak penting
- Klik menu titik tiga di pojok kanan atas Pilih “Filter Messages Like These”
- Klik “Created Filter” Pilih “OK” dan pilih kategori Anda menandainya misalnya saja langsung menghapusnya
Baca juga: Cara Kirim E-mail Gmail ke Banyak Alamat Sekaligus
Demikian cara mengatasi notifikasi Gmail yang hampir penuh dengan menghapus seluruh kotak masuk di e-mail. Semoga membantu.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Riset: Pengguna iPhone Lebih Cepat Ganti HP Baru
- Netflix Buka Restoran, Bawa Konsep Serial dan Film Populer
- 2 Cara Menghentikan SMS Spam Iklan Pinjol yang Mengganggu
- Cara Blokir SMS Spam dan Promosi di HP Samsung
- MSI "Pede" Jual Konsol PC Handheld Lebih Mahal dari Asus dan Lenovo
- 4 Cara Bikin Kartu Ucapan Lebaran 2025 untuk Hampers, Cepat dan Bisa Cetak Sendiri
- Unboxing Moto G45 5G, HP Pertama Motorola "Comeback" ke RI
- Tablet "Flagship" Huawei MatePad Pro13.2 Meluncur, Bawa Fitur Olah Dokumen Level PC
- Motorola Resmi Kembali ke Indonesia, Bawa HP Moto G45 5G
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Meluncur, Harga Rp 31 Jutaan
- Huawei Mate XT Ultimate Resmi Rilis Global, Smartphone Lipat Tiga Harga Rp 60 Juta
- Cara Menghapus Cache di HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- iPhone SE Tidak Ada Lagi, Ini Gantinya?
- Begini Kemampuan AI di PC Gaming Handheld MSI Claw 8 AI Plus
- Bocoran 4 Saudara Kembar Oppo Find X9
- Internet Rumah Lemot? Jangan-jangan Salah Pilih Paket!
- Gojek Rilis GoDineIn, Layanan Beli Voucer Makan di Restoran
- Strava Rilis Paket "Family Plan", Indonesia Kebagian Pertama
- Starlink Mini Dirilis, Seukuran Laptop dan Bisa Dibawa ke Mana-mana
- Winamp Hadir di Android dan iOS, Ini Link Download, Fitur, dan Tampilannya