Winamp Hadir di Android dan iOS, Ini Link Download, Fitur, dan Tampilannya

- Siapa yang tak kenal Winamp? Aplikasi pemutar musik yang dulu tahun 2000-an sangat populer di desktop Windows itu sekarang hadir kembali. Menariknya, Winamp sekarang hadir dalam versi aplikasi mobile untuk HP Android dan iOS (iPhone).
Baru-baru ini, Llama Group (pengembang Winamp) resmi merilis aplikasi Winamp ke publik untuk HP Android dan iPhone, setelah sebelumnya diuji coba dari tahun lalu. Di 2023, Llama Group sebetulnya telah merilis Winamp versi baru.
Baca juga: Ramai di Medsos, Lirik di Spotify Kini Dibatasi dan Harus Langganan Premium, Kok Bisa?
Akan tetapi, Winamp yang dirilis saat itu hanya bisa diakses melalui browser web. Kini, pengguna bisa mengaksesnya dalam bentuk aplikasi mobile di HP Android dan iPhone. JIka tertarik mencobanya, berikut adalah link download Winamp buat HP Android dan iPhone.
Link download Winamp di HP Android dan iPhone
Aplikasi Winamp saat ini sudah tersedia di toko aplikasi resmi masing-masing HP seperti Play Store (Android) dan App Store (iOS). Untuk mengunduhnya, pengguna tak perlu mengeluarkan biaya sepeser pun alias gratis.
Pengguna bisa langsung membuka Play Store atau App Store untuk download aplikasi Winamp. Supaya lebih mudah, pengguna bisa download Winamp di HP Android dan iPhone lewat tautan di bawah ini.
- Download Winamp Android
- Download Winamp iPhone
Itulah link download Winamp. Perlu diketahui, untuk menggunakan Winamp, pengguna perlu login akun. Login bisa menggunakan akun Google (Gmail) atau akun Facebook. Jika memakai iPhone, pengguna bisa pula login dengan akun Apple ID.
Sebagai informasi, Winamp menarik buat dicoba karena membawa konsep yang berbeda dengan aplikasi pemutar musik lain yang jamak dipakai sekarang, seperti Apple Music, Spotify, dan YouTube Music.
Lalu, konsep apa yang bikin Winamp menarik dicoba? Jika tertarik untuk mengetahui lebih, silakan simak ulasan di bawah ini mengenai fitur dan tampilan Winamp yang baru saja dirilis buat HP Android dan iPhone.
Fitur dan tampilan Winamp di HP
Sebagaimana sempat disinggung di atas, aplikasi Winamp menawarkan konsep yang berbeda dari aplikasi pemutar musik lain. Winamp masih mempertahankan fitur yang telah ada sejak zaman dulu saat populer dipakai di desktop Windows.
Winamp tetap mendedikasikan diri sebagai aplikasi “pemutar musik” yang sebenarnya. Di Winamp, pengguna dapat memutar lagu atau musik yang berasal memori penyimpanan lokal atau Cloud di HP pengguna.
Jadi, jika punya lagu-lagu di galeri HP, pengguna dapat menambahkan dan memutarnya lewat aplikasi Winamp. Untuk menambahkan dan memutar lagu dari galeri HP ke Winamp, caranya sangat mudah.
Pengguna tinggal membuka aplikasi Winamp di HP. Lalu, pilih menu “Settings” dan pilih opsi “Preferences”. Kemudian, pilih opsi “Drive” dan Winamp akan membuka galeri HP. Setelah itu, pengguna bisa memilih lagu-lagu di galeri HP buat ditambahkan dan diputar di Winamp.

Pengguna bisa memutar lagu dari galeri HP itu secara offline sepuasnya di aplikasi Winamp. Konsep pemutaran musik seperti ini menjadi menarik di tengah banyak aplikasi yang menawarkan konsep streaming (pemutaran online).
Baca juga: YouTube Music Bisa Cari Lagu dengan Bersenandung, Begini Caranya
Secara keseluruhan, pemutaran musik di Winamp memiliki tampilan yang sederhana. Di halaman pemutaran, pengguna bakal disajikan dengan cover musik dan beberapa tombol pengaturan, seperti Play, Next, Previous, Shuffle, Loop, Queue, dan lainnya.

Untuk mengoptimalkan pengalaman mendengarkan musik, Winamp juga memiliki fitur Equalizer, yang memungkinkan pengguna untuk mengatur tone audio sesuai selera. Di fitur ini, terdapat pula pilihan tone audio otomatis yang bisa dipilih pengguna.

Terkini Lainnya
- Ketika Manusia dan Robot "Adu Cepat" di Ajang Lari Maraton...
- Redmi Watch Move Meluncur, Pakai Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 400.000
- Paus Fransiskus Wafat, Tinggalkan Pesan Kuat soal Etika Teknologi dan AI
- HP Vivo X200s Meluncur dengan Dimensity 9400 Plus dan Baterai 6.200 mAh
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Tema Hari Bumi 2025 "Our Power, Our Planet", Ini 50 Contoh Ucapan Menarik untuk Medsos
- Smartphone Oppo K13 Meluncur, Bawa Baterai 7.000 mAh dan Chipset Baru
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Sekian Biaya yang Dihabiskan OpenAI saat Pengguna Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Vivo X200 Ultra Resmi, HP Flagship yang Bisa "Disulap" Jadi Kamera DSLR
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- 30 Layanan Diklaim Pulih Usai Peretasan PDN, Pemerintah Pakai Kunci dari Hacker Brain Cipher?
- Mencoba Instant Slow-Motion Versi "Upgrade" di Samsung Galaxy Z Fold 6 di Lokasi Syuting "Emily in Paris", Makin "Sat-set"
- Winamp Meluncur di Android dan iOS, Download Gratis!
- 7 Fitur AI Baru yang Bikin Samsung Z Fold 6 dan Z Flip 6 Lebih Pintar
- Tanda-tanda Xiaomi 14T dan 14T Pro Segera Masuk Indonesia