Telkomsel-Huawei Teken Kerja Sama Pengembangan Infrastruktur Digital di MWC 2024
- Telkomsel bekerja sama dengan Huawei untuk menyediakan layanan internet rumahan dan 5G yang inovatif (Home Broadband and 5G Innovation) serta mengembangkan talenta (Talent Development) lebih lanjut.
Dua poin kerja sama itu resmi ditandatangani oleh Telkomsel dan Huawei di ajang pameran teknologi Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona.
Dilaporkan jurnalis Bill Clinten dari Barcelona, kerja sama Home Broadband dan 5G Innovation antara Telkomsel dan Huawei bakal memperkuat pengembangan infrastruktur digital dan bisnis digital baru.
Misalnya, eksplorasi penggunaan teknologi fiber dan 5G secara hybrid, sehingga bisa mempercepat implementasi home broadband bagi pelanggan.
Baca juga: Telkomsel Gandeng Huawei dalam Transformasi Jadi Perusahaan Telko Digital
Telkomsel dan Huawei juga akan mengeksplor berbagai inovasi yang bisa meningkatkan pengalaman internet rumahan (WiFi), contohnya pemanfaatan Embedded AI dan Self WiFi Optimization.
Selain itu, kedua perusahaan akan berupaya menjajal teknologi terbaru yang bisa meningkatkan efisiensi implementasi perangkat dan biaya operasional.
"Melalui eksplorasi pengembangan infrastruktur digital dan bisnis digital baru bersama Huawei, Telkomsel berharap dapat memperkuat kapabilitas dalam menghadirkan konektivitas, solusi, dan layanan inovatif secara lebih andal," kata Direktur Utama Telkomsel, Nugroho setelah acara penandatanganan, Senin (26/2/2024).
Menurut Huawei, pasar broadband di Indonesia masih sangat besar. Untuk itu, kerja sama Telkomsel dan Huawei bertujuan menghadirkan solusi yang bisa mempersingkat waktu peluncuran dan eksplorasi layanan baru yang bakal diminati pengguna.
"Huawei akan berkolaborasi dengan Telkomsel untuk mengimplementasikan teknologi yang dapat membantu mengurangi TCO dan OPEX guna mempercepat pengimplementasian 5G di Indonesia," ujar Wang Xu, Direktur Huawei Indonesia Telkomsel Account Department di kesempatan yang sama.
Baca juga: Gandeng Huawei, Telkomsel Bekali Karyawan dengan Keterampilan Digital
Adapun untuk kerja sama Talent Development, Telkomsel dan Huawei akan memperkuat talenta dengan wawasan ekspansi pasar, pengalaman jaringan, transformasi digital, dan inovasi layanan.
Dengan begitu, kinerja mereka bisa lebih meningkat dan lebih tangkas dalam menghadapi kompetisi industri digital yang serba cepat.
Kedua perusahaan juga akan mengeksplorasi program peningkatan kapabilitas keberlanjutan dalam implementasi proses bisnis dengan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG), serta penggunaan Cloud Learning Platform untuk meningkatkan budaya pembelajaran berkelanjutan.
Kelanjutan dari 2023
Kerja sama antara operator seluler Telkomsel dengan Huawei tahun ini menjadi sinergi keberlanjutan dari kerja sama tahun-tahun sebelumnya.
Pada gelaran Mobile World Congress 2023 tahun lalu, Telkomsel dan Huawei juga telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) kerja sama eksplorasi teknologi bersama.
Kala itu, Telkomsel dan Huawei bekerja sama dalam menggarap strategi evolusi Telkomsel di masa depan, dengan tujuan melanjutkan transformasi Telkomsel sebagai perusahaan telekomunikasi digital.
Kerja sama eksplorasi teknologi bersama itu dituangkan dalam garis besar "GUIDE to Future Telco".
GUIDE sendiri adalah cetak biru pengembangan bisnis untuk menguraikan masa depan, dan mengatasi tantangan bisnis baru melalui teknologi inovatif untuk membuat benchmark pengukuran jaringan.
Kini, transformasi itu diwujudkan dengan menyediakan layanan internet rumahan dan 5G yang inovatif (Home Broadband and 5G Innovation) serta mengembangkan talenta (Talent Development) lebih lanjut.
Terkini Lainnya
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Samsung Pamer Wujud Nyata Cincin Pintar Galaxy Ring
- Meluncur Global, Ini Harga Tablet Xiaomi Pad 6S Pro
- HP Lipat ZTE Nubia Flip 5G Dirilis, Harga Rp 9 Jutaan
- Qualcomm Umumkan FastConnect 7900, Chip Pertama Gabungan Wi-Fi, Bluetooth, dan Ultra Wideband
- Telkomsel dan Singtel Hadirkan Solusi 5G dan Edge Cloud Computing Pertama di Indonesia